Film aksi punya deretan sutradara legendaris seperti Ang Lee, John Woo, Robert Clouse, dan Zhang Yimou. Mereka memberi jalan kepada sosok seperti Gareth Evans, Chad Stahelski, hingga Christopher Nolan.
Tak cuma sutradara, sosok yang tampil di depan layar pun terus mengalami perubahan. Aktor seperti Bruce Lee, Jackie Chan, Jean-Claude Van Damme, dan Arnold kini terganti oleh Tony Jaa, Iko Uwais, hingga Jason Statham.
Bersama aktor-aktor itu, pertarungan di film menjadi lebih brutal. Koreografi yang lebih detail hingga aksi yang ambisius.
Nama-nama itu juga yang memimpin film-film aksi terbaik di dunia:
1. Mad Max: Fury Road (2015)
SYDNEY, AUSTRALIA - MAY 13: Hugh Keays-Byrne arrives at the Australian Premiere of Mad Max: Fury Road at Event Cinemas George Street on May 13, 2015 in Sydney, Australia. (Photo by Mark Metcalfe/Getty Images) Foto: Getty Images/Mark Metcalfe |
Film aksi pasca-apokaliptik yang berlatar di gurun yang tandus. George Miller merilis satu lagi film yang nggak cuma fantastis, namun sanggup membuat semua sutradara film action muda lainnya gigit jari.
Mad Max: Fury Road adalah sebuah binatang buas yang nggak ada satu pun bisa mencegahnya.
Max diperankan oleh aktor Inggris berbakat, Tom Hardy. Kamu diundang ke sebuah masa depan yang nggak menyenangkan. Bumi terlihat gersang, hampir nggak ada tanaman hidup.
Manusia-manusia putus asa ini berubah menjadi makhluk-makhluk primitif yang nggak punya norma. Lalu, sosok Max adalah manusia yang cuma punya misi untuk bertahan sampai esok hari.
2. The Dark Knight (2008)
The Dark Knight Foto: (instgram Christophernolann) |
Sutradara Christopher Nolan kembali bekerjasama dengan Chistian Bale yang berperan sebagai Bruce Wayne. Sentuhan antara Nolan dan Batman, terbukti mampu menyuguhkan sajian aksi yang fantastis.
Tapi bukan cuma itu, akting keren Heath Ledger yang berperan sebagai Joker juga menambah daya tarik film tersebut. Joker menjelma menjadi karakter monster sadis.
Gotham City penuh malapetaka, rencana jahat Joker yang sulit ditebak, bikin Batman stres.
3. The Matrix (1999)
The Matrix Foto: Dok. Warner Bros via IMDb |
Pada tanggal 31 Maret 1999, The Matrix rilis dua sekuel film dan mengubah arah karier Keanu Reeves. Sebuah ledakan fiksi ilmiah dunia maya dengan efek visual yang membingungkan dan penceritaan buku komik yang canggih.
Film berteknologi menakjubkan yang mengembangkan genre tersebut dan menampilkan pertunjukan menyenangkan disertai dengan adegan tembak-menembak dan kekerasan.
Tokoh utama yang diperankan oleh Keanu Reeves menemukan bahwa kenyataan sehari-hari adalah ilusi yang diciptakan komputer dan bahwa manusia di masa depan terkunci dalam perjuangan epik melawan mesin cerdas.
4. Terminator 2: Judgment Day (1991)
Linda Hamilton saat tampil di film 'Terminator 2'. Foto: Dok. TriStar Pictures |
Tujuh tahun setelah The Terminator yang mengejutkan dunia, James Cameron merilis sekuel Terminator 2: Judgment Day, pada 1991. James Cameron nggak cuma mendorong batasan efek khusus, ia juga merobek-robek dan mengirimkannya kembali ke dalam sebuah film yang epik.
Film ini seperti gabungan dari perangkat keras komputer ditambah testosteron yang besar. Terminator 2 adalah inti dari kisah apokaliptik dalam bentuk fiksi ilmiah Manusia vs Mesin.
Terminator 2: Judgment Day, mengikuti narasi pendahulunya The Terminator, ketika cyborg yang dikirim kembali dari masa depan nggak bisa membunuh wanita yang akan melahirkan anak penyelamat umat manusia dari teknologi Armageddon yang diprogram untuk kehancuran. Terminator 2 menampilkan Terminator T1000 yang lebih mematikan yang dikirim ke Bumi untuk menghancurkan putra wanita berusia 12 tahun (Edward Furlong).
5. The Raid 2
The Raid 2 karya Gareth Evans dibintangi Iko Uwais, Yayan Ruhian, Cecep Arief Rahman, Alex Abbad, Tio Pakusodewo, hingga Arifin Putra.
Ketika The Raid ditayangkan perdana di Festival Film Internasional Toronto 2011, para penonton dibuat terpesona. Mereka menampar wajah Hollywood berkali-kali.
Adegan pertarungan yang dikoreografikan dengan sempurna memberikan pukulan telak buat para 'pengrajin' CGI, karena efek sebanyak apapun nggak bisa menandinginya.
The Raid 2 hingga saat ini masih menjadi film dengan adegan aksi terbaik. Set piece-nya brilian, adegannya brutal, dan filmnya sangat keras.
Satu adegan yang menjadi sangat legendaris adalah ketika Iko Uwais yang berperan sebagai Rama, berada di WC penjara. Ia jadi sasaran amuk satu blok yang berlomba-lomba untuk menghajarnya. Ia memakai filosofi pertarungan: ruang dan waktu. Rama menunggu waktu tepat untuk membuka pintu WC, hingga lusinan orang yang makin emosi itu membabi-buta, lalu kehilangan kendali. Rama juga memakai ruangan sempit yang membuat mereka sulit menyerang hingga membuatnya selamat.
Simak Video "Di Balik Aksi Lihai Lee Dong Wook Pakai Senpi di 'A Shop For Killers'"
[Gambas:Video 20detik]
(nu2/nu2)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Deretan Film Action Terbaik: The Raid 2 Paling Brutal - detikcom"
Posting Komentar