Search

Dian Sastrowardoyo, dari IDF ke Film Baru - kompas.id

https://cdn-assetd.kompas.id/eeFAUe0dgfiiGKmqbOY1nlmcb94=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fasset.kgnewsroom.com%2Fphoto%2Fpre%2F2023%2F11%2F15%2Fe94fbacf-23af-4e5e-a5ca-566a9e62c853_jpg.jpg

Dian Sastrowardoyo hadir dalam Malam Anugerah Piala Citra Festival Film Indonesia 2023 di Ciputra Artpreneur, Jakarta Selatan, Selasa (14/11/2023).

Selalu berkarya boleh jadi satu ciri aktris Dian Sastrowardoyo atau Dian Sastro. Setelah ambil bagian bersama Reza Rahadian dalam malam penggalangan dana untuk mendukung Festival Tari Indonesia (Indonesian Dance Festival/IDF), 2 Mei 2024 lalu, Dian kini sedang menggalang dana lagi untuk film baru yang ia jadi produsernya.

Karena kesibukan ini, ia pun rehat belajar menari Jawa dengan penari Rury Avianti, ”Tapi, nanti kalau punya waktu lagi, akan aku teruskan,” ujarnya melalui pesan suara, Selasa (14/5/2024) kemarin.

Menari ia butuhkan selain akting, karena seperti pada acara IDF, ia harus menarikan koreografi karya Elly Lutan, selain dengan Reza juga bersama Rianto dan Boby Ari Setiawan.

Baca juga: IDF Mencari Cara Baru Menghidupi Seni

Satu hal yang juga diamati oleh hadirin adalah kostum kebaya yang Dian kenakan, karya desainer Didiet Maulana. Saat ditanya apakah kebaya tersebut nyaman untuknya, Dian menjawab, ”Nyaman, nyaman banget.”

Kebaya berwarna putih tersebut berikutnya dilelang bersama sejumlah artefak lain. Kini dua pekan telah lewat dari malam itu, tetapi masih terngiang larik puitis karya Putu Fajar Arcana yang diucapkan Dian, ”Hidupku adalah bayang-bayang dusta tentang masa lalu yang tak lagi laku.”

Adblock test (Why?)

baca dong https://news.google.com/rss/articles/CBMiVGh0dHBzOi8vd3d3LmtvbXBhcy5pZC9iYWNhL3Rva29oLzIwMjQvMDUvMTQvZGlhbi1zYXN0cm93YXJkb3lvLWRhcmktaWRmLWtlLWZpbG0tYmFyddIBAA?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Dian Sastrowardoyo, dari IDF ke Film Baru - kompas.id"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.