Search

Film Winnie the Pooh Dilarang Tayang di China

Jakarta, CNN Indonesia -- Film live action Christopher Robin alias Winnie The Pooh dilarang tayang oleh otoritas film China, dan hingga saat ini belum ada alasan jelas soal penolakan itu.

Melansir The Hollywood Reporter, Christopher Robin dilarang tayang diduga karena terdapat karakter beruang bernama Pooh. Karakter utama itu terbilang 'tabu' di China, sejak seorang blogger menggambar dan membandingkannya dengan Presiden Xi Jinping, tahun lalu.

Otoritas China pun memblokir foto-foto Winnie the Pooh di media sosial.


Pemblokiran China atas segala hal yang berbau 'menghina' Xi Jinping sudah dilakukan pula pada HBO, terutama untuk acara bertajuk Last Week Tonight yang dipandu John Oliver.

Itu karena Oliver mengejek Xi Jinping yang terlalu sensitif saat dibandingkan dengan Pooh.

Selain dugaan itu, sumber lain juga menyebut bahwa larangan tayang Christopher Robin karena kuota penanyangan film asing di China. Diketahui China memang memiliki peraturan ketat terhadap film Hollywood, terutama di mana-masa yang disebut 'blackout.'


Christopher Robin merupakan pengembangan cerita Winnie the Pooh oleh Walt Disney Pictures. Tim produksi mulai dibentuk pada 2015, sebelum China melarang karakter Pooh. Larangan itu sendiri baru keluar pada pertengahan 2017, saat tim produksi sudah syuting di Inggris.

Mengutip The Hollywood Reporter, film itu akan menceritakan hubungan antara dua katakter utama, yaitu Christopher Robin (Ewan McGregor) dan beruang menggemaskan Winnie the Pooh (Jim Cummings).

Dalam cuplikan berdurasi dua setengah menit terlihat percakapan antara Robin kecil (Orton O'Brien) dengan Pooh. Robin berjanji tak akan pernah melupakan Pooh meski berusia seratus tahun. Robin pun beranjak dewasa, hidup di London, serta memiliki seorang istri dan satu anak. Pooh kemudian 'menyusul' ke London dan meminta bantuan Robin karena temannya hilang.

[Gambas:Youtube]

Mau tak mau Robin masuk ke dunia Pooh lewat pintu kecil di pohon. Ia kemudian berhasil menemukan Eeyore (Brad Garrett), Piglet (Nick Mohammed) dan Tigger (Chris O'Dowd).

Usai reuni itu Robin merasa harus kembali ke dunia nyata untuk bertemu keluarganya. Robin berpisah dengan kawan kecilnya, dan Pooh merasa kali ini adalah gilirannya menolong Robin.

Pooh bersama Eeyore, Piglet dan Tigger datang ke dunia nyata. Mereka bertemu dengan anak Robin, Madaline (Bronte Carmichael) dan bertualang di kota besar itu.

(rsa)

Let's block ads! (Why?)

baca dong https://www.cnnindonesia.com/hiburan/20180806112611-220-319844/film-winnie-the-pooh-dilarang-tayang-di-china

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Film Winnie the Pooh Dilarang Tayang di China"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.