Setiap lampu rotator mobil polisi kini dilapisi kaca film kegelapan 20 persen usai dikritik bikin silau pengendara lain, tetapi apa itu cukup? Menurut salah satu distributor kaca film belum cukup.
President Director PT Global Auto International, perusahaan yang memproduksi kaca film ICE-Āµ, Handi Setiawan, menjelaskan lampu rotator tetap bikin pengendara lain silau jika hanya ditutup kaca film 20 persen.
"Kalau 20 persen enggak ngaruh, mungkin sedikit lah. Kalau dia ditutup 40 persen baru ngaruh," kata Handi saat pengumuman perusahaannya meraih sertifikat ISO 9001:2015 di Jakarta, Rabu (17/1).
Ia menjelaskan melapisi lampu rotator terbilang susah sebab bahannya bukan kaca melainkan fiber atau mika, sehingga apabila ditempeli kaca film cepat terkelupas.
Selain itu Handi juga menyinggung tentang kaca film yang ditempel di bagian luar lampu rotator, tidak seperti kaca film di mobil yang ditempel di bagian dalam. Hal ini dikatakan berisiko cepat mengelupas karena langsung terpapar sinar matahari dan hujan.
Menurut dia kaca film di lampu rotator mobil polisi kemungkinan bakal terkelupas dalam kurun sepekan setelah penempelan.
"Jadi mungkin tingkat untuk kekuatannya tidak seperti di kaca, dan dia ditempel di luar, bukan di dalam," tuturnya.
Sebelumnya lampu rotator biru di mobil patroli polisi lalu lintas dikritik lantaran bikin silau pengendara lain. Polri merespons dengan melapisi kaca film untuk meredam kilatan cahaya yang bisa bikin sakit mata.
Kritik terhadap strobo mobil polisi itu disampaikan budayawan Sujiwo Tejo di acara yang dihadiri Kapolri Listyo Sigit Prabowo. Listyo lantas mengeluarkan surat telegram yang memerintahkan seluruh lampu rotator mobil polisi dilapisi kaca film.
(can/fea) baca dong https://news.google.com/rss/articles/CBMigwFodHRwczovL3d3dy5jbm5pbmRvbmVzaWEuY29tL290b21vdGlmLzIwMjQwMTE3MTcwMDIxLTU3OS0xMDUwODQ0L2xhbXB1LXJvdGF0b3ItbW9iaWwtcG9saXNpLWRpbGFwaXMta2FjYS1maWxtLWJpYXItdGFrLXNpbGF1LW5nYXJ1aNIBhwFodHRwczovL3d3dy5jbm5pbmRvbmVzaWEuY29tL290b21vdGlmLzIwMjQwMTE3MTcwMDIxLTU3OS0xMDUwODQ0L2xhbXB1LXJvdGF0b3ItbW9iaWwtcG9saXNpLWRpbGFwaXMta2FjYS1maWxtLWJpYXItdGFrLXNpbGF1LW5nYXJ1aC9hbXA?oc=5Bagikan Berita Ini
0 Response to "Lampu Rotator Mobil Polisi Dilapis Kaca Film Biar Tak Silau, Ngaruh? - CNN Indonesia"
Posting Komentar