Kapanlagi.com - Ditulis oleh Rachel Carisa Oswandi
Film Thailand tidak pernah lepas dari tontonan favorit netizen baik itu genre horor, romantis, maupun komedi. Salah satu film Thailand yang populer di kalangan penonton Indonesia adalah BAD GENIUS. Film yang mengangkat kegiatan menyontek anak sekolah menjadi next level ini bahkan menjadi salah satu yang paling populer di Asia Tenggara pada 2017-2018 lalu menurut survey seasia.co.
Film tersebut merupakan hasil dari rumah produksi GDH yang telah banyak melahirkan film-film Thailand hits yang mendunia. Berkat pamornya yang sangat cemerlang di dunia perfilman, setiap GDH merilis film, netizen tidak pernah ragu untuk menonton. Tidak hanya cerita unik yang diangkat, film produksi GDH juga dilengkapi dengan sinematik yang ciamik beserta aktor dan aktris yang mumpuni.
Motto dari rumah produksi ini sendiri lebih mengedepankan kepuasan penonton dibanding jumlah profit yang dihasilkan. Engga heran jika film-film dari GDH selalu menjadi yang paling dinantikan penonton, termasuk film NOT FRIENDS yang akan rilis 24 Januari 2024 di bioskop. Yuk kepoin sinopsis NOT FRIENDS di bawah ini dan rekomendasi film lainnya dari rumah produksi GDH!
1. NOT FRIENDS
Poster \'NOT FRIENDS\' (imdb.com)
Film yang telah rilis bulan Oktober di bioskop Thailand ini telah menjadi perwakilan Thailand untuk Piala Oscar 2024 sebelum akhirnya tayang di Indonesia pada 24 Januari 2024. NOT FRIENDS disutradarai oleh sutradara amatir, Atta Hemwadee yang juga merangkap sebagai penulis.
Film berdurasi 2 jam ini menceritakan tentang seorang murid pindahan bernama Pae didekati oleh Joe yang cukup populer di sekolah. Joe pun menyebut bahwa setiap orang hanya punya batas 150 teman saja, dan Pae merupakan teman ke 150 itu. Meski Joe telah bersikap ramah, Pae menolak ajakan berteman Joe.
Belum sempat berteman, Joe malah mengalami kecelakaan hingga meregang nyawa. Setelah kejadian tragis tersebut, Pae pun berinisiatif membuat film tentang Joe bersama teman-teman sekolahnya. Selama proses pembuatan film, Pae akan menghadapi berbagai konflik tentang persahabatan.
2. YOU & ME & ME
Poster \'YOU & ME & ME\' (imdb.com)
Film genre drama-romantis berjudul YOU & ME & ME yang mengangkat cerita anak kembar ini juga disutradarai oleh sutradara kembar bernama Wanweaw Hongvivatana dan Weawwan Hongvivatana. Dengan latar tahun 1999, film ini menceritakan tentang kisah anak kembar yang selalu menghabiskan waktu bersama dan sering berbagi banyak hal. Kemudian dihadapkan dengan konflik percintaan ketika keduanya jatuh cinta terhadap satu laki laki yang sama bernama Mark.
3. HOME FOR RENT
Poster \'HOME FOR RENT\' (imdb.com)
HOME FOR RENT merupakan film bergenre horor yang mengangkat kisah tentang sebuah kultus sesat. Film ini merupakan hasil kolaborasi antara sutradara Jim Sophon Sakdaphisit yang telah melahirkan banyak film horor hits Thailand bersama penulis thriller handal, Cook Tanida Hantaweewatana.
Film yang berdasarkan kejadian nyata ini menceritakan tentang sebuah keluarga kecil bahagia yang memiliki apartemen untuk disewakan. Suatu ketika, mereka menemukan apartemen milik mereka ditinggalkan dalam keadaan kacau hingga mereka pun harus memperbaikinya.
Karena kondisi ekonomi yang sulit, keluarga tersebut pun berniat menyewakan kembali apartemen tersebut kepada calon pembeli yang menawarkan harga fantastis. Seiring berjalannya waktu, mereka menyadari ada yang janggal dari calon penyewa tersebut. Keluarga kecil itu mengalami berbagai teror mengerikan dan menjadi korban dari sebuah kultus sesat.
4. THE MEDIUM
Poster \'THE MEDIUM\' (imdb.com)
Film horor lainnya yang memberikan pengalaman tidak biasa kepada penonton lewat pembawaan dokumenter ini sempat hits di tahun 2021 lalu. Film yang disutradarai oleh Banjong Pisanthanakun ini menyoroti kepercayaan Shamanisme di Thailand.
THE MEDIUM menceritakan tentang Nim, seorang penyembuh lokal dan shaman yang taat, diyakinkan bahwa dirinya adalah perwujudan roh dewa yang baik. Kru dokumenter kecil tertarik padanya dan berkomitmen untuk mengeksplorasi agama pribumi dan praktik spiritual mereka. Mereka melakukan perjalanan ke desa pegunungan terpencil Nim di wilayah Isan Thailand untuk merekam kehidupan sehari-hari Nim, berharap dapat memberikan penjelasan dan bukti mengenai hal-hal yang tidak terlihat.
Ketika keponakan Nim, Mink, menunjukkan tanda-tanda ilahi, Nim yakin bahwa Mink akan menjadi perantara baru dewi dan mewarisi peran sulit sebagai medium. Namun, yang terjadi malah sebaliknya, dengan kesehatan mental Mink yang memburuk dan insiden aneh yang mengguncang keyakinan komunitas. Pertanyaannya, apakah ada kejahatan yang menjatuhkan Mink lebih dalam ke dunia gelap kepemilikan?
5. PAST LIVES
Poster \'PAST LIVES\' (imdb.com)
Film genre romantis PAST LIVES ini menjadi yang pertama didistribusikan GDH dalam unit baru khusus film internasional bernama Out Of The Box. Film ini terinspirasi dari kisah cinta sang sutradara, Celine Song yang sempat bertemu kembali dengan kekasih masa kecilnya ketika pindah ke Kanada.
PAST LIVES menceritakan tentang Nora dan Hae Sung, dua teman masa kecil yang sangat terikat, terpisah setelah keluarga Nora berimigrasi dari Korea Selatan. 20 tahun kemudian, mereka dipertemukan kembali namun Nora sudah menikah dengan lelaki bernama Arthur. Mereka pun akhirnya dihadapkan dengan konflik akan cinta dan takdir hingga akhirnya harus saling menerima bahwa keduanya tak mungkin lagi menjalin cinta bersama.
Yuk, Baca Artikel Lainnya!
Bagikan Berita Ini
0 Response to "5 Rekomendasi Film Thailand Terbaik Produksi GDH, Ada 'NOT FRIENDS' yang jadi Perwakilan Piala Oscar - KapanLagi.com"
Posting Komentar