Search

5 Rekomendasi Film Akhir Pekan, Aquaman 2 dan Layangan Putus - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Sejumlah film dapat menjadi tontonan pilihan untuk akhir pekan Desember 2023 ini. Salah satunya, Aquaman and the Lost Kingdom yang menjadi film terakhir DC Extended Universe (DCEU).

Rekomendasi film akhir pekan ini juga memasukkan film konser Renaissance: A Film by Beyonce. Film konser ini tayang secara terbatas selama empat hari, yaitu 21-24 Desember 2023.

Selain itu, ada dua film Indonesia yang baru tayang pekan ini. Pertama, Layangan Putus The Movie yang merupakan sekuel dari serial yang sempat viral pada 2021. Lalu, ada juga film Hamka & Siti Raham Vol. 2 yang bercerita soal kisah cinta Buya Hamka dan istrinya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut lima rekomendasi film akhir pekan yang bisa disaksikan di bioskop dan layanan streaming di Indonesia.

1. Aquaman and the Lost Kingdom

Aquaman and the Lost Kingdom merupakan sekuel dari film pertama yang tayang pada 2018. Film ini juga sekaligus menjadi rilisan penutup DCEU menyusul keputusan Warner Bros me-reset waralaba menjadi DC Universe (DCU) yang dipimpin James Gunn.

Beberapa tahun setelah peristiwa di film pertama, Arthur Curry alias Aquaman (Jason Momoa) menjalani hidup baru setelah menjadi Raja Atlantis dan menikah dengan Mera (Amber Heard) hingga punya anak bernama Arthur Jr.

Bangsa bawah laut khawatir Aquaman menjadi incaran musuh karena lebih sering tinggal di daratan. Hingga akhirnya David Kane alias Manta (Yahya Abdu-Mateen II) berniat membunuh sang raja dan kerajaannya demi membalas dendam kematian ayahnya.

Film untuk remaja ini bisa ditonton di bioskop.

[Gambas:Youtube]

2. Layangan Putus the Movie

Layangan Putus the Movie melanjutkan serial berjudul sama yang sempat viral saat tayang pada 2021. Reza Rahadian dan Anya Geraldine bergabung lagi untuk memerankan Aris dan Lydia. Namun, Putri Marino digantikan oleh Raihaanun untuk memerankan Kinan.

Film ini mengambil latar setelah Aris (Reza Rahadian) dan Kinan (Raihaanun) resmi cerai. Mereka menjalani kehidupan yang terpisah sesuai dengan jalannya masing-masing.

Lydia, yang merupakan selingkuhan Aris, kini ingin hubungan mereka lanjut ke tahap selanjutnya hingga sah di pelaminan. Namun, Aris justru gundah karena anaknya dengan Kinan tak ingin ia menikah dengan perempuan lain.

Kinan juga menjadi ikut terjebak dalam situasi itu karena anak perempuannya ingin punya orang tua yang lengkap dan harmonis.

Film tersebut dapat disaksikan di bioskop.

[Gambas:Youtube]

Lanjut ke sebelah...


Adblock test (Why?)

baca dong https://news.google.com/rss/articles/CBMie2h0dHBzOi8vd3d3LmNubmluZG9uZXNpYS5jb20vaGlidXJhbi8yMDIzMTIyMjEzMTIwNC0yMjAtMTA0MDYxNi81LXJla29tZW5kYXNpLWZpbG0tYWtoaXItcGVrYW4tYXF1YW1hbi0yLWRhbi1sYXlhbmdhbi1wdXR1c9IBf2h0dHBzOi8vd3d3LmNubmluZG9uZXNpYS5jb20vaGlidXJhbi8yMDIzMTIyMjEzMTIwNC0yMjAtMTA0MDYxNi81LXJla29tZW5kYXNpLWZpbG0tYWtoaXItcGVrYW4tYXF1YW1hbi0yLWRhbi1sYXlhbmdhbi1wdXR1cy9hbXA?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "5 Rekomendasi Film Akhir Pekan, Aquaman 2 dan Layangan Putus - CNN Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.