Search

5 Film dengan kisah cinta anak SMA yang paling romantis & bikin ...

Brilio.net - Film adalah salah jenis hiburan yang nggak pernah lekang oleh waktu. Sebagian orang bahkan memilih menonton film sebagai hobi untuk mengisi waktu luangnya. Beragam genre film disajikan oleh para sineas berbakat untuk bisa dijadikan pilihan bagi para penikmat film.

Salah satu genre film yang paling banyak diminati adalah drama romansa. Genre yang satu ini biasanya banyak diminati karena cerita film yang tidak terlalu berat, jalan cerita yang mampu mengaduk-aduk perasaan alias bisa bikin baper, dan pastinya adalah chemistry dari para aktor dan aktris yang didaulat sebagai pasangan utama dalam cerita.

Mereka nggak hanya dituntut untuk bisa berperan sebagai sepasangan kekasih aja nih, tapi juga harus mampu menyampaikan emosi dari cerita agar bisa dirasakan oleh penonton. Para pasangan film-film romantis dengan kisah cinta ala SMA ini bisa dibilang sukses dalam meraih simpati penonton lewat chemistry kuat mereka di film.

Akting mereka sukses bikin penonton baper lewat kisah cinta mereka. Selain itu, mereka juga dijuluki sebagai pasangan anak SMA yang ikonik banget sampai sekarang. Nggak sedikit juga tuh yang berharap kalau mereka bisa jadian beneran di dunia nyata. Penasaran siapa saja mereka?

Brilio.net sudah merangkum kisah cinta pasangan anak SMA di lima ini yang sukses bikin baper dari berbagai sumber, Senin (5/2).

1. Rangga dan Cinta - Ada Apa Dengan Cinta?

Siapa tak mengetahui kisah cinta antara sepasang anak SMA, Cinta dan Rangga dalam film Ada Apa Dengan Cinta? yang booming di tahun 2000-an silam. Diperankan oleh Nicholas Saputra dan Dian Sastrowardoyo, keduanya sukses memikat hati para penonton lewat kisah cinta yang super manis dan bertabur rangkaian puisi ala Rangga dan Cinta.

Karakter Rangga yang dingin dan sosok Cinta yang  pemberani nan cantik begitu melekat dibenak penonton hingga detik ini. Nggak salah kalau sekuel kedua yang dirilis setelah 14 tahun lamanya begitu dinantikan oleh para penikmat film.

2. Galih dan Ratna - Galih dan Ratna.

Kisah cinta antra Galih dan Ratna yang memiliki sifat bertolak belakang dan status sosial  yang berbeda mampu membuat para penonton film Galih & Ratna dibuat baper.

Chemistry yang kuat mampu dihadirkan oleh Refal Hady dan Sheryl Sheinafia dalam berperan sebagai Galih dan Ratna yang sama-sama berjuang mewujudkan cita-cita mereka dalam bidang musik. Penonton semakin dibuat baper karena dua karakter ini memiliki jalan berbeda di akhir cerita.

3. Nathan dan Salma - Dear Nathan.

Dear Nathan merupakan salah satu film remaja yang diadaptasi dari novel berjudul sama. Menceritakan kisah cinta seorang anak SMA bernama Nathan dengan sisi bad boy dan sering melanggar peraturan sekolah yang jatuh cinta pada sosok Salma, gadis cantik yang rajin.

Chemistry antara Nathan dan Salma yang diperankan oleh Jefri Nichol dan Amanda Rawles sukses bikin penonton dibuat gemas sekaligus baper. Setelah project tersebut berakhir, keduanya kerap dipasangkan dalam berbagai project film.

4. Yudhis dan Lala - Posesif.

Buat kamu yang nonton film Posesif pasti setuju dong kalau chemistry yang ditampilkan oleh Adipati Dolken dan Putri Marino sebagai sepasang kekasih ini ciamik banget. Film ini nggak hanya menghadirkan sisi-sisi romantis aja, tapi juga sisi negatif dari gaya berpacaran anak SMA zaman sekarang.

Karakter Yudhis dan Lala sebagai sepasang kekasih yang dikit-dikit berantem terus baikan lagi mampu bikin penonton ikut geregetan. Chemistry kuat yang dihadirkan Adipat dan Putri Marino bahkan membuat para penonton berharap keduanya bisa berpacaran di dunia nyata.

5. Dilan dan Milea - Dilan 1990.

Dua minggu setelah dirilis pada tanggal 25 Januari lalu, film Dilan 1990 masih menjadi perbincangan hangat para penikmat film Tanah Air. Diangkat dari novel karya Pidi Baiq dengan judul yang sama, film ini berhasil mencuri perhatian penonton dengan kisah cinta ala anak SMA tahun 1990an antara Dilan dan Milea.

Diperankan oleh Iqbaal Ramadhan dan Vanesha Prescilla keduanya mampu menghidupkan karakter Dilan dan Milea, sepasang kekasih yang memiliki cerita unik lengkap dengan gombalan-gombalan menggelitik namun puitis karya Dilan.

(brl/ton)

Let's block ads! (Why?)

baca dong https://www.brilio.net/film/5-film-dengan-kisah-cinta-anak-sma-yang-paling-romantis-bikin-baper-180205q.html

Bagikan Berita Ini

0 Response to "5 Film dengan kisah cinta anak SMA yang paling romantis & bikin ..."

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.