Search

Lima Rekomendasi Film Akhir Pekan

Jakarta, CNN Indonesia -- Pekan terakhir Februari ini diwarnai sejumlah film baru yang mengisi bioskop-bioskop Indonesia. Aksi kelinci nakal, Peter Rabbit termasuk yang sudah bisa mulai disaksikan.

Selain itu, The Post yang menjadi salah satu nominasi Film Terbaik Oscar 2018 pun melebarkan layarnya di bioskop Indonesia mulai pekan ini.

Film baru lainnya, Molly's Game yang bercerita soal pemain ski wanita, Molly Bloom. Kelanjutan kisah film Mandarin Monster Hunt juga bisa ditonton. Selebihnya, Black Panther yang sukses menjadi box office masih menjadi pilihan yang sayang untuk dilewatkan.


Merangkum situs resmi 21 Cineplex, Cinemaxx dan CGV blitz, berikut rekomendasi film akhir pekan dari CNNIndonesia.com untuk menemani akhir pekan Anda.

Peter Rabbit

Diadaptasi dari kisah klasik berjudul sama karya Beatrix Potter, film ini menceritakan tentang seekor kelinci nakal, Peter Rabbit (James Corden) yang sering mencuri hasil kebun milik tetangganya, McGregor (Domnhnall Gleeson). Akibatnya McGregor sangat membenci Peter.

Ia berusaha menyingkirkan kelinci-kelinci itu, tapi ia menyukai pelukis bernama Bea (Rose Byrne) yang penyayang binatang. McGregor pun berpura-pura menjadi teman kelinci para kelinci sambil masih diam-diam mencari cara menyingkirkannya.

[Gambas:Youtube]

Peter yang tak kenal takut pun berulah untuk mengagalkan rencana McGregor.

Film ini dapat disaksikan di jaringan bioskop XXI, Cinemaxx dan CGV blitz.

The Post

Upaya The Washington Post membongkar Pentagon Papers diabadikan dalam The Post. Dokumen itu berisi hasil riset yang disembunyikan pemerintah Amerika Serikat selama berpuluh-puluh tahun. Saat The Washington Post membongkarnya, mereka menghadapi pemerintah federal.

Editor The Washington Post, Ben Bradlee (Tom Hanks) dan publisisnya Katherine Graham (Meryl Streep) pun diseret ke pengadilan. Itu menjadi bersejarah bagi pers Amerika.

Film ini dapat disaksikan di jaringan bioskop Cinemaxx dan CGV blitz.

[Gambas:Youtube]

Black Panther

T'Challa (Chadwick Boseman) menjadi raja baru Wakanda setelah ayahnya, T'Chaka (John Kani) meninggal di Captain America: Civil War. Di bawah sumpah harus menyelamatkan Wakanda, T'Challa pun berusaha melawan dua musuh berbahaya dengan kostum barunya.

Ia berusaha meringkus Ulysses Klaw (Andy Serkis), satu-satunya orang yang pernah menyusup ke Wakanda dan membunuh banyak orang, serta Erik Killmonger (Michael B Jordan) alias Golden Jaguar yang ingin merebut takhtanya sekaligus menguasai dunia.

[Gambas:Youtube]

Film ini dapat disaksikan di jaringan bioskop XXI, IMAX, Cinemaxx, dan CGV blitz.

Molly's Game

Molly Bloom adalah wanita pemain ski kelas Olimpiade. Namun ini bukan cerita heroik soal dirinya menjadi pahlawan peraih medali emas nan membanggakan. Molly's Game justru bercerita soal kecerdikan Molly memanfaatkan kemampuan berstrategi yang selama ini dimilikinya untuk mengelola bisnis judi eksklusif kelas tinggi.

Para pemain poker yang menjadi kliennya, termasuk bintang Hollywood, atlet, pengusaha sampai mafia Rusia, bersedia bertaruh tinggi. Molly pun menjadi incaran FBI.

Film ini hanya dapat disaksikan di jaringan bioskop XXI.

[Gambas:Youtube]

Monster Hunt 2

Setelah kematian raja monster yang jahat, kedamaian di dunia monster belum juga kembali karena seorang penguasa yang kejam meraih tahta. Ia bersumpah mengenyahkan pewaris kerajaan monster. Wuba si monster baik pun bersembunyi dan melakukan perjalanan sendiri.

Ia bertemu seorang penjudi bernama Tu. Penjudi yang punya segudang utang itu berniat jahat pada Wuba yang jadi sasaran, hidup atau mati. Wuba pun mendapat bantuan tak terduga.

[Gambas:Youtube]

Film ini dapat disaksikan di jaringan bioskop XXI, IMAX, Cinemaxx, dan CGV blitz. (rsa)

Let's block ads! (Why?)

baca dong https://www.cnnindonesia.com/hiburan/20180223140226-220-278326/lima-rekomendasi-film-akhir-pekan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Lima Rekomendasi Film Akhir Pekan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.