Search

7 Film Horor yang Tayang di Cannes, Ada Film Malaysia! - IDN Times

Film bergenre horor selalu menjadi favorit banyak penonton, karena dapat menciptakan suasana yang mengerikan dan menegangkan. Selama ini, film horor identik dengan munculnya hantu yang mengganggu manusia. Namun, arti horor dalam karya seni sangatlah luas. Film bergenre horor tidak hanya memasukkan unsur fisik berupa hantu namun juga unsur lainnya yang menciptakan reaksi takut, tak nyaman atau bahkan menjijikkan.

Festival Film Cannes tiap tahunnya menyajikan film berbagai genre, termasuk horor. Beberapa sutradara kreatif membuat film horor berkualitas yang bahkan dikenang hingga saat ini. Berikut rekomendasi film horor terbaik yang pernah tayang di Cannes.

1. Possession (1981)

7 Film Horor yang Tayang di Cannes, Ada Film Malaysia! cuplikan Film Possession (dok. Gaumont/Possession)

Film horor terbaik pertama adalah Possession yang tayang di Cannes tahun 1981. Film ini sempat dilarang tayang di beberapa negara karena adegan klimaksnya yang sangat menyeramkan.

Film ini menceritakan sepasang suami istri, Mark (Sam Neill) dan Anna (Isabelle Adjani) yang pernikahannya di ujung tanduk karena Anna diduga selingkuh dengan pria lain bernama Heinrich.

Sejak itu pula, Mark memata-matai Anna namun yang ia temukan sungguh di luar dugaan. Adegan klimaks Anna yang tiba-tiba kerasukan tanpa alasan yang jelas membuat sebagian penonton Cannes trauma.

2. The Lighthouse (2019)

7 Film Horor yang Tayang di Cannes, Ada Film Malaysia! cuplikan Film The Lighthouse (dok. A24/The Lighthouse)

Dibintangi aktor kawakan Willem Dafoe dan Robert Pattinson, The Lighthouse adalah film bertema horor psikologis yang mendapatkan pujian dari kritikus selama penayangannya di Cannes. Mengisahkan dua pria penjaga mercusuar yang terisolasi yang hampir membuat mereka gila.

Robert Eggers selaku sutradara memanfaatkan cahaya hitam putih dan kesuraman untuk menimbulkan efek yang mencekam. Ketakutan juga dihadirkan pada sebuah misteri tentang sesuatu yang tak terlihat yang ada di atas mercusuar.

3. Lamb (2021)

7 Film Horor yang Tayang di Cannes, Ada Film Malaysia! cuplikan Film Lamb (dok. A24/Lamb)

Lamb adalah film drama horor dari Islandia yang pernah ditayangkan di Cannes tahun 2021. Mengisahkan tentang suami istri bernama Maria (Noomi Rapace) dan Ingvar (Hilmir Snaer Gudnason) yang tinggal di sebuah pedesaan kecil yang sunyi dan menakutkan.

Kehidupan mereka berubah setelah salah satu domba milik mereka melahirkan anak domba berwujud setengah manusia. Kemudian mereka pun merawatnya seperti anak manusia namun ada konsekuensi besar yang menunggu mereka di depan.

Film ini mendapatkan pujian yang luas dari kritikus karena sang sutradara mampu menyatukan elemen drama dan horor dengan sangat baik.

Baca Juga: 8 Film Jebolan Cannes 2024 yang Paling Dinanti Penayangan Massalnya 

4. Tiger Stripes (2023)

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

7 Film Horor yang Tayang di Cannes, Ada Film Malaysia! cuplikan Film Tiger Stripes (dok. Ghost Grrrl Pictures/Tiger Stripes)

Tiger Sripes adalah film body horror yang berasal dari Malaysia dan telah memenangkan Grand Prize Critics’ Week di Cannes. Film ini mengambil tema kebudayaan dan sudut pandang orang-orang Melayu terhadap fenomena akil balik atau menstruasi yang sering dikaitkan dengan hal-hal mistis.

Mengisahkan tentang seorang gadis ceria bernama Zaffan (Zafreen Zairizal) yang mulai mengalami perubahan di tubuhnya setelah menstruasi. Sekujur tubuhnya dipenuhi garis-garis berwarna kuning mirip seperti loreng harimau. Masalah semakin rumit ketika masyarakat malah mengucilkan Zaffan alih-alih membantunya untuk sembuh.

Meskipun visual film ini terbilang biasa, narasi yang disajikan sungguh berbeda dan mendalam. Sang sutradara hendak menyampaikan bahwa masyarakat kita sering mengaitkan hal-hal biologis dengan hal mistis yang dipercaya oleh sebagian besar orang yang malah berdampak merugikan diri sendiri.

5. The Neon Demon (2016)

7 Film Horor yang Tayang di Cannes, Ada Film Malaysia! cuplikan Film The Neon Demon (dok. Amazon Studios/The Neon Demon)

The Neon Demon adalah film horor psikologis yang mengangkat tema tentang kecantikan dan kesempurnaan. Disutradai oleh Nicolas Winding Refn, film ini mengisahkan gadis muda bernama Jesse (Elle Fanning) yang pindah ke Los Angeles untuk mengejar karir modeling.

Di awal film, alur cerita terasa seperti drama, namun memasuki pertengahan film, suasana menjadi lebih kelam dan menegangkan. Hal yang paling menarik lainnya di film ini adalah sinematografinya yang berwarna neon kontras mendominasi di sepanjang film.

6. The Dead Don't Die (2019)

7 Film Horor yang Tayang di Cannes, Ada Film Malaysia! cuplikan Film The Dead Don’t Die (dok. Focus Feature/The Dead Don’t Die)

The Dead Don't Die yang bergenre komedi horor ini awalnya tayang perdana di Festival Film Cannes. Film ini menceritakan dua petugas polisi bernama Chief Cliff Robertson (Bill Murray) dan Officer Roni Peterson (Adam Driver) yang mulai menyadari ada yang aneh terkait laporan kehilangan hewan peliharaan.

Meskipun mengambil tema zombie dan apokaliptik, film ini menyampaikan pesan yang begitu dalam tentang konsumerisme dan keserakahan di tengah dunia yang hampir kiamat.

7. Titane (2023)

7 Film Horor yang Tayang di Cannes, Ada Film Malaysia! Titane (dok. Neon/Titane)

Film body horror ini sempat menimbulkan kontroversi atas kemenangannya meraih penghargaan tertinggi di Cannes. Masalahnya, Titane bukan salah satu film yang digadang-gadang untuk meraih Palm d'Or.

Mengisahkan seorang gadis bernama Alexia (Agathe Rouselle) yang mengalami kecelakaan saat kecil yang membuat kepalanya harus dipasang platina. Alexia remaja tumbuh menjadi gadis pemberontak yang bekerja sebagai penari striptease mobil. Kecintaannya pada mobil mendasarinya menjalani karir seperti itu meski ia berasal dari keluarga berada.

Meskipun bertemakan body horror, film ini menyampaikan sesuatu yang lebih dalam tentang cinta tanpa syarat antara manusia dan mesin dan penerimaan mereka terhadap tubuh yang mereka punya. Penampilan Rouselle di film ini juga mendapatkan pujian yang luas dari kritikus karena mampu menjiwai karakter yang bebas, berdarah dingin dan emosional.

Beberapa sutradara menawarkan cerita horor dengan memadukan elemen budaya di suatu masyarakat dengan atmosfir horor yang menakutkan. Dari tujuh film di atas, mana saja yang sudah kamu tonton?

Baca Juga: 5 Film Terbaik Karya Sean Baker, Anora Raih Palme d'Or Cannes 2024

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Adblock test (Why?)

baca dong https://news.google.com/rss/articles/CBMiXmh0dHBzOi8vd3d3LmlkbnRpbWVzLmNvbS9oeXBlL2VudGVydGFpbm1lbnQvbmluYS1yb2NoYW5hL2ZpbG0taG9yb3IteWFuZy10YXlhbmctZGktY2FubmVzLWMxYzLSAWJodHRwczovL3d3dy5pZG50aW1lcy5jb20vaHlwZS9lbnRlcnRhaW5tZW50L2FtcC9uaW5hLXJvY2hhbmEvZmlsbS1ob3Jvci15YW5nLXRheWFuZy1kaS1jYW5uZXMtYzFjMg?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "7 Film Horor yang Tayang di Cannes, Ada Film Malaysia! - IDN Times"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.