Search

5 Film Ini Dibuka Adegan Penjahat Sadis, Jagoan Muncul Belakangan - detikPop

Jakarta - Banyak film bagus karena berhasil menghidupkan karakter antagonis yang gak cuma dikisahkan dalam satu dimensi. Pendekatan itu memungkinkan cerita antagonis itu menyaingi jagoannya.

Para sineas punya cara masing-masing buat memperkenalkan karakter antagonis dalam film mereka. Tapi cuma sedikit film yang menempatkan mereka di depan, sehingga dapat sorotan yang lebih awal bahkan dari jagoan.

Gak cuma cara memperkenalkannya saja yang unik, langkah kayak gitu juga bisa menentukan arah film. Seperti deretan film di bawah ini:

5. X-Men: First Class

Setelah tiga film membedah hubungan antara Charles Xavier dan Erik Lehnsherr, X-Men: First Class, justru membawa kamu beberapa dekade ke masa lalu. Film ini mengisahkan tentang dua mutan ikonik saat pertama kali bertemu.

Film ini dimulai dengan warna hitam putih dengan adegan menyayat hati. Erik muda dan ibunya melewati kamp konsentrasi Nazi di Polandia yang diduduki pada 1944. Keduanya berpisah, membuat pemuda itu marah sampai menghancurkan gerbang logam yang memisahkan mereka.

Di sebagian besar film, pria yang dipanggil Magneto sebenarnya bukanlah penjahat, melainkan bekerja sebagai bagian dari X-Men. Tapi, pada akhirnya dia telah membunuh Sebastian Shaw dan membagi X-Men jadi dua, mengambil Mystique, Azazel, Angle, dan Riptide.

Penggemar tahu siapa Magneto, tapi kedalaman cerita di adegan pembuka itu sangat penting buat menciptakan versi karakter yang lebih menarik.

4. No Country For Old Men

Coen Brothers bikin masterpiece yang merupakan adaptasi dari novel Cormac McCarthy pada 2005, No Country For Old Men. Film thriller yang dibuat begitu kelam, suasana yang dipotret dalam layar penuh dengan gurun pasir, ditambah penampilan luar biasa dari Javier Bardem.

Sang aktor tahu banget cara berperan sebagai penjahat yang sangat menyeramkan, dan menghidupkan Anton Chigurh adalah salah satu karya terbaiknya.

Adegan pembuka film menunjukkan Anton ditangkap, sebuah pengenalan yang gak biasa buat penjahat utama, tapi hal itu memberinya kesempatan membunuh petugas yang itu secara brutal. Ketenangan, ketidakpedulian, dan kurangnya emosi benar-benar mengerikan, menentukan keseluruhan perjalanan karakter sepanjang film.

3. Avengers: Infinity War

Selama enam tahun, Thanos adalah sosok yang terus diejek. Ia villain utama yang harus unggul dari penjahat lain dalam sejarah Marvel Cinematic Universe.

Gara-gara itu, Russo Brothers pun butuh fokus utama buat memunculkan sosok tersebut dalam film. Sang sutradara pun menempatkan Thanos di awal film, memperlihatkan sosoknya yang kuat dan wajib buat ditakuti saat melakukan serangan terhadap kapal pengungsi Asgardian yang juga berisi Thor, Loki, Heimdall hingga Hulk.

Gara-gara serangan itu, Hulk jadi benar-benar malu karena gak sanggup melawan kekuatan Thanos.

Inglourious BasterdsInglourious Basterds Foto: dok Inglourious Basterds

2. Inglourious Basterds

Ada banyak ciri khas dari film Quentin Tarantino yang keren-keren. Dia biasa menampilkan kekerasan yang berdarah-darah, hingga karakter yang eksentrik dan cenderung berlebihan.

Tarantino juga ahli dalam bikin dialog, lihat saja di Reservoir Dogs dan Pulp Fiction. Tapi salah satu adegan pembuka terhebat dalam sejarah sinematik adalah Inglourious Basterds.

Adegan tersebut memperkenalkan Christoph Waltz sebagai Kolonel Hans Landa, anak buah Hitler yang menduduki Prancis. Sebagai salah satu tim pemburu Fuhrer paling kejam, gak butuh waktu lama bagi Landa buat tahu ada keluarga yang menyembunyikan Yahudi, kala itu buronan negara.

Hans Landa adalah contoh mengerikan dari tentara SS. Dia tampil tenang, mengumbar senyum, bicaranya fasih dengan tekanan-tekanan yang bikin lawan ngobrol bergetar. Sepanjang 10 menit adegan pembuka itu, kamu langsung bisa menilai Landa mesin pembunuh sempurna.

1. The Dark Knight

Batman Begins mengisahkan Batman yang sangat berbeda dari sebelumnya. Kamu diperkenalkan Christian Bale sebagai sosok Bruce Wayne yang bertransformasi jadi seorang pahlawan tukang main hakim sendiri.

Masuk ke The Dark Knight, kamu sudah familiar dengan sosok Christian Bale sebagai Caped Crusader, tapi belum dengan Joker yang dibintangi Heath Ledger.

Christopher Nolan mengambil kesempatan itu dengan keren saat membuka film yang diangkat dari buku komik terhebat yang pernah ada, dengan pengenalan tentang Clown Prince of Crime.

Peran Heath Ledger sebagai Joker sangat ikonik, bahkan dianggap sebagai salah satu penampilan terbaik dalam sejarah genre superhero. Semuanya dimulai dengan perampokan bank, di mana akhirnya para kru dibunuh hingga hanya tersisa satu orang. Cara licik yang meyakinkan kamu kalau Joker itu jangankan membunuh lawan, kawan saja dibantai.

Joker melepas topeng, memperlihatkan wajah, dan mengucapkan kalimat yang makin bikin kamu mengerti Joker versi yang satu ini akan sangat berbeda: "Percayalah, apa yang gak membunuhmu, hanya bikin kamu jadi lebih aneh!"

Simak Video "Duh! Perilisan 'The Batman 2' Ditunda Setahun"
[Gambas:Video 20detik]
(nu2/nu2)

Adblock test (Why?)

baca dong https://news.google.com/rss/articles/CBMiamh0dHBzOi8vd3d3LmRldGlrLmNvbS9wb3AvbW92aWUvZC03MzgzNzAxLzUtZmlsbS1pbmktZGlidWthLWFkZWdhbi1wZW5qYWhhdC1zYWRpcy1qYWdvYW4tbXVuY3VsLWJlbGFrYW5nYW7SAW5odHRwczovL3d3dy5kZXRpay5jb20vcG9wL21vdmllL2QtNzM4MzcwMS81LWZpbG0taW5pLWRpYnVrYS1hZGVnYW4tcGVuamFoYXQtc2FkaXMtamFnb2FuLW11bmN1bC1iZWxha2FuZ2FuL2FtcA?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "5 Film Ini Dibuka Adegan Penjahat Sadis, Jagoan Muncul Belakangan - detikPop"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.