Sejak memperkenalkan film kartun pertama mereka, Snow White and the Seven Dwarfs pada tahun 1937, Disney berhasil menghasilkan banyak film kartun yang menjadi favorit banyak orang dari segala usia dan menjadi tontonan seru di seluruh dunia.
Film-film ini tidak hanya memukau dengan animasi yang indah, tetapi juga dengan cerita yang menarik dan karakter yang ikonik. Setiap film Disney menawarkan pengalaman yang unik dengan tema dan karakter yang berbeda-beda, dan banyak di antaranya yang memenangkan banyak penghargaan.
Selain itu, film-film ini mampu menarik perhatian banyak penonton sehingga menjadikannya sebagai tontonan seru dan menghibur bagi semua kalangan. Dalam artikel ini, Bubun sudah rangkum 35 film kartun Disney terbaik sepanjang masa yang berhasil mendapat rating tertinggi.
11 film kartun Disney princess terbaik rating tertinggi
Film kartun Disney selalu menghadirkan kisah-kisah menakjubkan dengan karakter-karakter ikonik. Salah satunya kisah Disney Princess yang menghadapi berbagai rintangan dalam hidupnya.
Setiap film Disney Princess sering diidentikkan dengan kecantikan, kebaikan hati, dan keberanian dalam menghadapi berbagai rintangan, menjadikannya sebagai tontonan yang menyenangkan dan menghibur.
Berikut ini Bubun akan membahas 10 film kartun Disney Princess terbaik dengan rating tertinggi yang telah berhasil menyentuh hati penonton di seluruh dunia.
1. Raya and The Last Dragon (2021)
Film kartun Diisney Raya and The Last Dragon (2021)/Foto: Disney Hotstar |
Monster jahat dikenal sebagai Druun mengancam kehidupan masyarakat daratan. Para naga mengorbankan diri mereka untuk menyelamatkan manusia.
500 tahun kemudian Druun masih tetap menghantui manusia. Raya adalah anak dari seorang raja. Ia mencari cara untuk menyelamatkan manusia dan menghentikan Druun.
Raya mencari naga terakhir yang disebut-sebut bisa membantunya menyelamatkan dunia.
- Genre: anak-anak dan keluarga, fantasi, petualangan, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 94 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ hotstar
- Pemain utama: Tran, Awkwafina, Izaac Wang, Gemma Chan, Daniel Dae Kim, Benedict Wong
2. Brave (2012)
Film kartun Disney Brave (2012)/Foto: Disney Pixar |
Merida, putri Raja Skotlandia Fergus dan Ratu Elinor dikenal sebagai wanita pemberani di kerajaannya. Keduanya memiliki keahlian memanah yang terampil dan berambisi untuk menentukan masa depannya sendiri.
Suatu hari Merida mencari bantuan dari penyihir eksentrik untuk mengabulkan permintaannya. Namun, hal itu ternyata berdampak besar pada kehidupannya, kerajaan dan Ratu Elinor.
- Genre: anak-anak dan keluarga, fantasi, petualangan, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 79 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ hotstar
- Pemain utama: Kelly Macdonald, Billy Connolly, Emma Thompson, Julie Walters, Robbie Coltrane, Kevin McKidd
3. Aladdin (1992)
Film kartun Disney Aladdin (1992)/ Foto: Disney |
Aladdin dikenal sebagai pencuri di sebuah desa. Suatu hari ia menemukan sebuah lampu dan membebaskan jin dari dalam lampu tersebut.
Aladdin diberikan kesempatan untuk mengajukan tiga permintaan yang bisa dikabulkan oleh Jin. Di sisi lain Aladdin bertemu seorang putri bernama Jasmine yang perlu diselamatkan dari rencana-rencana jahat. Tapi bisakah Aladdin menyelamatkan Putri Jasmine dan cintanya
- Genre: anak-anak dan keluarga, fantasi, petualangan, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 98 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ hotstar
- Pemain utama: Scott Weinger, Robin Williams, Linda Larkin
4. Beauty and The Beast (1991)
Film kartun Disney Beauty and The Beast (1991)/Foto: Disney |
Mengisahkan seorang pangeran yang dikenal memiliki sifat arogan tinggal bersama para pelayannya di sebuah kastil. Namun, tiba-tiba saja seorang penyihir menyihir mereka hingga mengubah sang pangeran menjadi seperti binatang dan para pelayan menjadi benda-benda.
Suatu hari seorang gadis desa yang rajin dan keras kepala bernama Belle memasuki kastil Beast, karena Beast telah memenjarakan sang ayah. Dengan bantuan para pelayannya yang terpesona, Belle mulai menarik Beast yang berhati dingin keluar dari keterasingannya.
- Genre: anak-anak dan keluarga, fantasi, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 93 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ hotstar
- Pemain utama: Paige O'Hara, Robby Benson, Richard White, Jerry Orbach, David Ogden Stiers, Angela Lansbury
5. Moana (2016)
Film kartun Disney Moana (2016)/Foto: Disney |
Seorang remaja perempuan bernama Moana memutuskan untuk pergi berpetualang dengan berlayar untuk menyelamatkan bangsanya. Dalam perjalanan, ia bertemu dengan Dewa Maui yang membantunya untuk mencari jalan.
Bersama-sama mereka berlayar melintasi lautan menghadapi monster-monster besar dan bahaya sepanjang jalan untuk pencarian kuno leluhurnya.
- Genre: anak-anak dan keluarga, musikal, komedi, petualangan, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 95 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ hotstar
- Pemain utama: Dwayne Johnson, Auli'i Cravalho, Rachel House
6. The Little Mermaid (1989)
Film kartun Disney The Little Mermaid (1989)/ Foto: Disney |
Putri duyung berusia 16 tahun bernama Ariel terpesona dengan kehidupan di darat. Satu waktu dia berkunjung ke daratan yang sebenarnya dilarang oleh ayahnya, Raja Triton.
Tak sengaja Ariel jatuh cinta pada seorang pangeran manusia. Ariel bertekad untuk mengejar cintanya. Ariel membuat kesepakatan berbahaya dengan penyihir laut Ursula untuk menjadi manusia selama tiga hari.
Namun rencana menjadi kacau dan sang ayah harus melakukan pengorbanan terakhir untuk Ariel.
- Genre: anak-anak dan keluarga, fantasi, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 92 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ hotstar
- Pemain utama: Jodi Benson, Pat Carroll, Christopher Daniel Barnes
7. Cinderella (1950)
Film kartun Disney Cinderella (1950)/Foto: Disney |
Cinderella memiliki ibu tiri dan dua saudara tiri yang selalu cemburu padanya dan membuatnya selalu diperlakukan tidak layak. Cinderella tidak memiliki kesempatan untuk menghadiri pesta kerajaan.
Namun, ketika ibu peri muncul dan secara ajaib mengubah penampilannya dan Cinderella jatuh cinta pada pangeran tampan di pesta dansa. Namun, ia harus menghadapi kemarahan ibu tiri dan saudara perempuannya ketika mantranya hilang di tengah malam.
- Genre: anak-anak dan keluarga, fantasi, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 97 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ hotstar
- Pemain utama: Ilene Woods, Eleanor Audley, Verna Felton, Claire Du Brey, Rhoda Williams, James MacDonald
8. Tangled (2010)
Film kartun Disney Tangled (2010)/Foto: Disney |
Flynn adalah seorang bandit yang menjadi buronan kerajaan karena mencuri mahkota. Ia kemudian bersembunyi di menara Rapunzel.
Dia segera menjadi tawanan Rapunzel yang memiliki rambut emas ajaib setinggi 21 meter. Rapunzel telah dikurung selama bertahun-tahun dan sangat menginginkan kebebasan.
Akhirnya ia membuat kesepakatan dengan Flynn, dan bersama-sama mereka memulai petualangan.
- Genre: anak-anak dan keluarga, musikal, komedi, fantasi, petualangan, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 89 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ hotstar
- Pemain utama: Mandy Moore, Zachary Levi, Donna Murphy
9. Snow White and the Seven Dwarfs (1937)
Film kartun Disney Snow White and the Seven Dwarfs (1937)/Foto: Disney |
Seorang ratu jahat yang cemburu dengan kecantikan Putri Salju memerintahkan pengawalnya untuk melakukan pembunuhan kepada putri tirinya yang tidak bersalah. Tetapi, ia menemukan bahwa Putri Salju masih hidup dan bersembunyi di sebuah pondok dengan tujuh penambang kecil.
Ratu jahat mencoba menyamar sebagai wanita tua. Sang ratu membawa apel beracun ke Putri Salju untuk membuatnya tertidur seperti kematian yang hanya dapat dipatahkan dengan ciuman dari sang pangeran.
- Genre: anak-anak dan keluarga, fantasi, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 97 persen
- Situs atau platform menonton: Disney Plus
- Pemain utama: Adriana Caselotti, Harry Stockwell, Lucille La Verne
10. Frozen (2013)
Film kartun Disney Frozen (2013)/Foto: Disney |
Ketika kerajaan mereka terjebak dalam musim dingin abadi, Anna (Kristen Bell) yang tak kenal takut bergabung dengan pendaki gunung Kristoff (Jonathan Groff) dan sahabat karib rusa untuk menemukan saudara perempuan Anna, Ratu Salju Elsa (Idina Menzel), dan mematahkan mantra esnya.
Dalam perjalanan epik tersebut, mereka bertemu dengan troll mistis, manusia salju komedi (Josh Gad), kondisi yang keras, dan sihir di setiap kesempatan. Meski demikian, Anna dan Kristoff dengan berani maju untuk menyelamatkan kerajaan mereka dari cengkeraman dingin musim dingin.
- Genre: anak-anak dan keluarga, musikal, komedi, petualangan, fantasi, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 90 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ Hotstar
- Pemain utama: Kristen Bell, Idina Menzel, Jonathan Groff
11. Sleeping Beauty (1959)
Film kartun Disney Sleeping Beauty (1959)/Foto: Disney |
Maleficent adalah seorang penyihir yang dipenuhi kecemburuan. Ia mengutuk Putri Aurora untuk tertidur seperti seseorang yang meninggal di hari ulang tahunnya yang baru berusia 16 tahun.
Aurora dikutuk tertidur lelap dan hanya akan bangun oleh ciuman cinta sejatinya Pangeran Phillip. Untuk mencegah Phillip menyelamatkan Aurora, Maleficent menculik dan memenjarakannya. Peri yang baik adalah harapan terakhir untuk membebaskan Phillip agar bisa membangkitkan Aurora.
- Genre: anak-anak dan keluarga, fantasi, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 89 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ Hotstar
- Pemain utama: Mary Costa, Bill Shirley, Eleanor Audley
11 film kartun animasi Disney tahun 90-an terbaik rating tertinggi
Di era 90-an, Disney memiliki sejumlah film kartun animasi yang menjadi favorit banyak orang dan mendapatkan rating tertinggi. Berikut ini adalah 10 film kartun animasi Disney tahun 90-an terbaik yang berhasil mendapatkan rating tertinggi.
1. Toy Story 2 (1999)
Toy Story 2 (1999)/Foto: Disney Pixar |
Sebelum diakuisisi Disney, Pixar berhasil memproduksi film kartun populer Toy Story. Film ini mengisahkan Woody sebuah mainan yang telah dicuri dari rumahnya.
Ia dicuri oleh salah satu penjual maunan Al McWhiggin yang biasa menjual mainan pada kolektor. Buzz Lightyear dan kawan Woody mencoba menyelamatkannya.
Di perjalanan, Woody baru menyadari bahwa ia adalah sebuah koleksi mainan berharga dari acara televisi Woody's Roundup. Ia dipertemukan dengan teman-temannya di acara tersebut bernama Jessie si cowgirl yodeling dan Stinky Pete the Prospector
- Genre: anak-anak dan keluarga, komedi, petualangan, fantasi, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 100 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ Hotstar
- Pemain utama: Tom Hanks, Tim Allen, Joan Cusack, Kelsey Grammer
2. Pinnochio (1940)
Film kartun Disney Pinnochio (1940)/ Foto: Disney |
Mengisahkan seorang tukang kayu Geppetto yang melihat bintang jatuh. Dia berharap boneka yang baru saja dia selesaikan bernama Pinocchio bisa menjadi seorang anak laki-laki sejati.
Di malam hari, Peri mengabulkan keinginan Geppetto dan meminta Jiminy Cricket untuk mengisi jiwa bocah kayu itu. Tetapi Pinocchio malah jatuh ke tangan Honest John yang jahat.
- Genre: anak-anak dan keluarga, fantasi, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 100 persen
- Situs atau platform menonton: Disney Plus
- Pemain utama: Don Brodie, Walter Catlett, Frankie Darro, Cliff Edwards
3. One Hundred and One Dalmatians (1961)
Film kartun Disney One Hundred and One Dalmatians (1961)/Foto: Disney |
Animasi klasik Disney, mengisahkan Anita seorang pemilik anjing Dalmation bernama Pongo. Pongo lalu dikawinkan dengan Dalmation lain bernama Perdita dan berhasil melahirkan 15 anak anjing Dalmation.
Suatu hari teman sekolah lama Anita, Cruella De Vil, ingin membeli semua anjing-anjing itu. Roger suami Anita menolak tawarannya, Akhirnya Cruella menyewa para penjahat untuk mencuri mereka agar dia bisa membuat mantel dari bulu anjing Dalmation.
- Genre: anak-anak dan keluarga, komedi, petualangan, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 98 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ Hotstar
- Pemain utama: Rod Taylor, Betty Lou Gerson, Cate Bauer, Lisa Daniels
4. Dumbo (1941)
Film kartun Disney Dumbo (1941)/ Foto: Disney |
Seekor gajah sirkus terlahir dengan telinga besar lalu ia diberi julukan Dumbo yang kejam. Suatu hari di sebuah pertunjukan sirkus, dia diejek oleh sekelompok anak-anak karena memiliki telinga besar, hal itu membuat ibunda Dumbo marah.
Dumbo diminta berpakaian seperti badut dan melakukan aksi berbahaya karena Dumbo tak sengaja membuat sebuah kecelakaan hingga melukai banyak gajah lainnya lalu membuatnya dikurung. Semuanya berubah ketika Dumbo menemukan bahwa telinganya yang besar membuatnya bisa terbang, dan dia mengejutkan semua orang di sirkus dengan bakat barunya.
- Genre: anak-anak dan keluarga, fantasi, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 98 persen
- Situs atau platform menonton: Disney Plus
- Pemain utama: Herman Bing, Billy Bletcher, Edward Brophy, Jim Carmichael
5. Who Framed Roger Rabbit (1988)
Film kartun Disney Who Framed Roger Rabbit (1988)/Foto: Disney |
Eddie Valiant dipekerjakan oleh produser kartun R.K. Maroonn untuk menyelidiki permasalahan yang melibatkan Jessica. Namun ia justru terjebak bersama Roger rabbit.
Keduanya memutuskan untuk bekerja sama menyelesaikan kasus besar yang melibatkan pemilik Toontown, yang ditemukan terbunuh.
- Genre: komedi
- Rating Rotten Tomatoes: 97 persen
- Situs atau platform menonton: Disney Plus
- Pemain utama: Bob Hoskins, Christopher Lloyd, Joanna Cassidy, Stubby Kaye
6. Fantasia (1940)
Film kartun Disney Fantasia (1940)/Foto: Disney |
Fantasia adalah sebuah film yang berisi Delapan segmen yang berbeda dari animasi Disney. Di antaranya terdiri dari Toccata and Fugue, The Nutcracker Suite, The Sorcerer’s Apprentice, Rite of Spring, Meet the Soundtrack, The Pastoral Symphony, Dance of the Hours, Night on Bald Mountain.
Meskipun tidak memiliki alur cerita yang jelas namun film ini disebut-sebut menampilkan karya-karya terbaik pada masanya.
- Genre: fantasi, musikal
- Rating Rotten Tomatoes: 95 persen
- Situs atau platform menonton: Disney Plus
- Pemain utama: Deems Taylor, Leopold Stokowski, Walt Disney, Julietta Novis
7. The Nightmare Before Christmas (1993)
Film kartun Disney The Nightmare Before Christmas (1993)/Foto: Disney |
Film animasi ini mengisahkan Jack Skellington, seorang raja labu di Halloweentown. Jack sudah merasa bosan dengan rutinitasnya yaitu menakut-nakuti orang di dunia nyata.
Suatu hari Jack menemukan sebuah dunia baru bernama Christmastown yang keadaannya sangat bertolak belakang dengan Halloweentown. Di sana ia mendapat kesempatan memulai hidup baru dan berencana membawa Natal di bawah kendalinya dengan menculik Sinterklas dan mengambil alih peran tersebut.
- Genre: anak-anak dan keluarga, liburan, fantasi, komedi, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 95 persen
- Situs atau platform menonton: Disney Plus, Disney+Hotstar
- Pemain utama: Danny Elfman, Chris Sarandon, Catherine O'Hara, William Hickey
8. The Lion King (1994)
Film kartun Disney The Lion King (1994)/Foto: Disney |
Film animasi Disney ini mengisahkan petualangan singa. Namun, paman jahat Simba, Scar membuat jebakan untuk merebut takhta Mufasa ayah dari Simba.
Suatu hari Scar diam-diam memiliki rencana untuk membunuh Simba, namun justru Musafa lah yang mati ketika menolong anaknya. Simba sangat terpukul dan merasa bersalah atas kematian ayahnya lalu melarikan diri dan tidak kembali ke Pride Rock.
Simba akhirnya mengetahui bahwa Scar lah yang membunuh sang ayah. Simba memutuskan untuk kembali ke Pride Rock dan mengambil takhta ayahnya.
- Genre: anak-anak dan keluarga, musikal, petualangan, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 93 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ Hotstar
- Pemain utama: Matthew Broderick, Jeremy Irons, James Earl Jones, Madge Sinclair
9. Lady and the Tramp (1955)
Film kartun Disney Lady and the Tramp (1955)/Foto: Disney |
Animasi klasik Disney ini mengisahkan cocker spaniel yang dimanja bernama Lady (Barbara Luddy). Kehidupan nyamannya hilang begitu pemiliknya memiliki bayi.
Setelah beberapa keadaan tegang, Lady menemukan dirinya lepas dan keluar di jalan. Dia berteman dan dilindungi oleh Tramp anjing liar yang tangguh (Larry Roberts). Romansa mulai berkembang di antara kedua anjing itu, tetapi banyak perbedaan.
- Genre: Anak-anak dan keluarga, fantasi, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 93 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ Hotstar
- Pemain utama: Peggy Lee, Barbara Luddy, Larry Roberts, Bill Thompson
10. A Bug's Life (1998)
Film kartun Disney A Bug's Life (1998)/Foto: Disney |
Animasi ini mengisahkan kehidupan para semut dan menyoroti kisah hidup Flik. Flik merupakan salah satu semut yang selalu mengacaukan koloninya dengan tingkah-tingkah yang tak sengaja ia lakukan.
Ia bahkan menghancurkan stok makanan untuk belalang dan berakibat koloninya mendapat ancaman. Flik melakukan perjalanan panjang untuk mempertahankan koloninya
- Genre: anak-anak dan keluarga, komedi, petualangan, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 92 persen
- Situs atau platform menonton: Disney Plus
- Pemain utama: Dave Foley, Kevin Spacey, Julia Louis-Dreyfus, Hayden Panettiere
11. James and The Giant Peach (1996)
Film kartun Disney James and The Giant Peach (1996)/ Foto: Disney |
Animasi stop-motion ini mengisahkan petualangan James seorang anak laki-laki Inggris yatim piatu. Terpaksa tinggal bersama bibinya yang kejam. James menemukan buah persik ajaib yang sangat besar.
Setelah berguling ke laut di dalam buah yang mengapung, James, ditemani oleh teman-teman serangganya yang bisa berbicara berlayar ke New York.
- Genre: anak-anak dan keluarga, komedi, petualangan, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 91 persen
- Situs atau platform menonton: Disney Plus
- Pemain utama:Paul Terry, Joanna Lumley, Miriam Margolyes, Pete Postlethwaite
11 film kartun Disney superhero
Dalam dunia perfilman, superhero memang selalu menjadi karakter yang digemari oleh banyak orang. Disney sebagai salah satu studio produksi film populer di dunia pun tidak ketinggalan untuk membuat film kartun superhero yang memukau.
Berikut ini adalah 11 film kartun Disney superhero yang akan membuat Bunda terhibur dan terinspirasi.
1. Big Hero 6 (2014)
Film kartun Disney Big Hero 6 (2014)/Foto: Disney |
Ahli robot Hiro yang tinggal di kota San Fransokyo. Hiro memiliki teman dekat yaitu Baymax, sebuah robot yang tujuan utamanya adalah untuk menjaga keselamatan orang.
Sebuah peristiwa terjadi membuat Hiro terlibat di tengah plot berbahaya. Dia mengubah Baymax dan teman-temannya yang lain, Go Go Tamago, Wasabi, Honey Lemon, dan Fred menjadi sekelompok pahlawan dengan teknologi tinggi.
- Genre: anak-anak dan keluarga, komedi, petualangan, aksi, sci-fi, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 90 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ Hotstar
- Pemain utama: Ryan Potter, Scott Adsit, T.J. Miller, Jamie Chung, Damon Wayans Jr., Genesis Rodriguez
2. The Incredibles (2004)
Film The Incredibles (2004)/Foto: Disney Pixar |
Setelah semua aktivitas bertenaga super dilarang oleh pemerintah, pasangan pahlawan super Mr. Incredible dan Elastigirl terpaksa menjalani kehidupan biasa sebagai Bob dan Helen Parr. Namun, Mr. Incredible merindukan kembali kehidupan petualangannya menjadi seorang superhero.
Suatu hari ia mendapat kesempatan dipanggil ke sebuah pulau untuk melawan robot yang lepas kendali. Mr. Incredible malah terlibat dalam masalah, dan keluarganya berencana menyelamatkannya.
- Genre: anak-anak dan keluarga, komedi, petualangan, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 90 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ Hotstar
- Pemain utama: Craig T. Nelson, Holly Hunter, Samuel L. Jackson, Jason Lee, Wallace Shawn, Sarah Vowell
3. Bolt (2008)
Film Bolt (2008) /Foto: Disney |
Hari-hari superstar anjing bernama Bolt adalah syuting adegan berbahaya dan menjadi seorang superhero. Tapi Bolt tidak tahu bahwa dia adalah pemeran di sebuah acara TV, dia pikir kekuatannya yang luar biasa itu nyata.
Ketika Bolt tidak sengaja terlempar dari panggung Hollywood ke jalanan di New York. Dia memulai petualangannya yang luar biasa dan menakjubkan ditemani seekor kucing dan hamster.
- Genre: anak-anak dan keluarga, komedi, petualangan, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 90 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ Hotstar
- Pemain utama: John Travolta, Miley Cyrus, Susie Essman
4. Turning Red (2022)
Film katun Disney Turning Red (2022)/Foto: Disney |
Mei Lee, anak berusia tiga belas tahun yang selalu menurut kepada ibundanya secara tak sengaja berselisih dengan sang ibunda. Ia memendam amarah karena tidak merasakan kebebasan sebagai seorang remaja.
Mei Lee menjadi sosok yang selalu bersembunyi melakukan sesuatu karena takut ketahuan sang ibunda. Ia kemudian menjadi sosok besar berwarna merah karena keturunan dari keluarganya.
- Genre: anak-anak dan keluarga, komedi, fantasi, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 95 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ Hotstar
- Pemain utama: Maitreyi Ramakrishnan, Rosalie Chiang, Ava Morse, Jordan Fisher
5. Lightyear (2022)
Film kartun Disney Lightyear (2022) /Foto: Disney Pixar |
Penjaga ruang angkasa legendaris Buzz Lightyear dari animasi Toy Story, memulai petualangannya di intergalaksi bersama teman-temanya Izzy, Mo, Darby, dan Sox. Saat timnya sedang menangani misi terberat, mereka harus belajar bekerja sama sebagai tim untuk melarikan diri dari sosok Zurg yang jahat dan pasukan robotnya yang patuh dan mematikan.
- Genre: anak-anak dan keluarga, komedi, petualangan, sci-fi, animasi, aksi
- Rating Rotten Tomatoes: 74 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ Hotstar
- Pemain utama: Chris Evans, Taika Waititi, Keke Palmer
6. Marvel Rising: Secret Warriors (2018)
Film kartun Disney Marvel Rising: Secret Warriors (2018)/Foto: Disney |
Para remaja sekolah memiliki kekuatan super Ms. Marvel, Squirrel Girl, Quake, Patriot, American Chavez, dan Inferno bekerja sama untuk berjuang dan melawan ancaman dari berbagai pihak dengan kekuatan mereka.
- Genre: aksi, petualangan, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 100 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ Hotstar
- Pemain utama: Dove Cameron, Chloe Bennet, Kim Raver, Tyler Posey, Kathreen Khavari
7. Marvel Super Hero Adventures: Frost Fight! (2015)
Film kartun Disney Marvel Super Hero Adventures: Frost Fight! (2015)/Foto: Disney |
Saat Loki dan Frost Fight merencanakan menaklukkan dunia dengan rencana-rencana berbahaya dan tak terduga. Mengetahui hal itu tim pahlawan Marvel berkumpul untuk menghentikan Loki mencuri kekuatan dari Sinterklas dan menggagalkan misi jahat Loki.
- Genre: anak-anak dan keluarga, aksi, petualangan, fantasi, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: -
- Situs atau platform menonton: Disney+ Hotstar
- Pemain utama: Mick Wingert, Matthew Mercer, Travis Willingham
8. Planet Hulk (2010)
Film kartun Disney Planet Hulk (2010)/Foto: Disney |
Jika Hulk sedang marah ia akan berubah menjadi sosok yang besar, hijau, dan pemarah. Suatu saat, ia menjadi penumpang pesawat ulang-aling yang mendarat di planet Sakaar.
Planet Sakaar ini dikuasai oleh Raja Merah yang jahat yang suka mengadu domba prajurit satu sama lain di arena besar. Hulk mulai bekerjasama dengan sesama prajurit. Kekuatan mereka begitu besar saat bekerjasama. Mereka bersatu untuk mengalahkan penculik. Namun, mereka kalah jumlah dan kurang perlengkapan.
- Genre: aksi, petualangan, sci-fi, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: -
- Situs atau platform menonton: Disney+ Hotstar
- Pemain utama: Rick D. Wasserman, Lisa Ann Bely, Mark Hildreth
9. Chip 'n Dale: Rescue Rangers (2022)
Film kartun Disney Chip 'n Dale: Rescue Rangers (2022)/Foto: Disney |
Sudah puluhan tahun sejak serial televisi sukses mereka dibatalkan, Chip menyerah pada kehidupannya sebagai penjual asuransi. Sementara itu Dale telah menjalani operasi CGI dan bekerja di sirkuit konvensi.
Dale sangat ingin menghidupkan kembali hari-hari kejayaannya. Chip dan Dale harus memperbaiki persahabatan mereka yang rusak dan mengambil hati detektif Rescue Rangers sekali lagi untuk menyelamatkan hidup teman mereka.
- Genre: anak-anak dan keluarga, komedi, petualangan
- Rating Rotten Tomatoes: 80 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ Hotstar
- Pemain utama: John Mulaney, Andy Samberg, Corey Burton
10. Incredibles 2 (2018)
Film kartun Disney Incredibles 2 (2018)/Foto: Disney |
Mr. Incredible harus merawat ketiga anaknya, sementara Elastigirl pergi menyelamatkan dunia karena Winston Deavor meminta bantuan Elastigirl untuk melawan kejahatan. Hal itu membuat Mr. Incredible khawatir karena harus menghadapi salah satu tantangan terbesarnya.
Penjahat dunia bernama Screenslaver meluncurkan rencananya dengan licik. Ia membajak layar untuk memproyeksikan gambar hipnotis dengan tujuan mencuci otak orang.
- Genre: anak-anak dan keluarga, komedi, petualangan, aksi, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: 93 persen
- Situs atau platform menonton: Disney+ Hotstar
- Pemain utama: Craig T. Nelson, Holly Hunter, Sarah Vowell
11. Kim Possible Movie: So the Drama
Film kartun Disney Kim Possible Movie: So the Drama/Foto: Disney Channel |
Diproduksi oleh Disney Channel, Kim Possible adalah serial kartun yang mengisahkan seorang remaja putri biasa. Namun di luar sekolah ia menjadi seorang agen rahasia yang bertugas memberantas kejahatan.
Dalam petualangannya, Kim Possible dibantu oleh teman-temannya, Ron Stoppable dan Wade, untuk melindungi dunia dari rencana jahat para penjahat.
- Genre: keluarga, animasi
- Rating Rotten Tomatoes: -
- Situs atau platform menonton: Disney Plus
- Pemain utama: Christy Carlson Romano, Will Friedle, Ricky Ullman
2 rekomendasi film Disney kartun terbaru tahun 2023
Disney, sebagai salah satu studio film animasi terbesar di dunia, selalu menghadirkan karya-karya baru yang dinanti-nanti oleh para penggemarnya. Pada tahun 2023, Disney akan kembali merilis dua film animasi terbaru yang tidak kalah serunya dengan film-film animasi sebelumnya.
Berikut ini kedua rekomendasi film Disney kartun terbaru tahun 2023 ini.
1. Wish (2023)
Film kartun Disney Wish (2023)/Foto: Disney |
Wish merupakan film animasi musikal tahun 2023. Asha yang berusia 17 tahun dan kambingnya Valentino menavigasi Rosas, kerajaan keinginan, tempat keinginan benar-benar bisa menjadi kenyataan.
Film ini disutradarai oleh Chris Buck dan Fawn Veerasunthom dari Walt Disney Animation Studios. Sementara naskah film ditulis oleh Chris Buck dan Jennifer Lee.
- Genre: Petualangan, Animasi
- Situs atau platform menonton: Coming Soon
- Pemain utama: Ariana DeBose, Alan Tudyk
- Estimasi tanggal tayang: 22 November 2023
2. Elemental (2023)
Film kartun Disney Elemental (2023)/Foto: Disney |
Ember berasal dari elemen api yang membara, sedangkan Wade berasal dari elemen air yang tenang. Meskipun memiliki perbedaan sifat dan karakter, keduanya saling tertarik dan jatuh cinta.
Ember dan Wade menemukan makna bahwa meskipun mereka berasal dari elemen yang berbeda, mereka saling memberikan inspirasi dan saling menguatkan satu sama lain untuk mempertahankan cinta mereka
- Genre: animasi atau komedi
- Situs atau platform menonton: Coming Soon
- Pemain utama: Leah Lewis. Mamoudou Athie, Catherine O'Hara, Sheila Vosough
- Estimasi tanggal tayang: 16 Juni 2023
Film-film kartun Disney telah menjadi tontonan yang populer dan dicintai oleh banyak orang dari berbagai kalangan usia. Kualitas cerita dan animasi yang dihadirkan oleh Disney dalam film-film kartun mereka membuat penggemar film animasi selalu menantikan karya terbaru dari studio ini.
Dari daftar 35 film kartun Disney terbaik rating tertinggi sepanjang masa di atas, pastinya ada beberapa film yang menjadi favorit Bunda. Jadi jangan ragu untuk menonton ulang ya Bunda.
(som/som) baca dong https://news.google.com/rss/articles/CBMihgFodHRwczovL3d3dy5oYWlidW5kYS5jb20vdHJlbmRpbmcvMjAyMzA0MjEyMDMwNDMtOTMtMzAzMTM3LzM1LWZpbG0ta2FydHVuLWRpc25leS10ZXJiYWlrLXJhdGluZy10ZXJ0aW5nZ2ktc2VwYW5qYW5nLW1hc2EtdG9udG9uYW4tc2VyddIBigFodHRwczovL3d3dy5oYWlidW5kYS5jb20vdHJlbmRpbmcvMjAyMzA0MjEyMDMwNDMtOTMtMzAzMTM3LzM1LWZpbG0ta2FydHVuLWRpc25leS10ZXJiYWlrLXJhdGluZy10ZXJ0aW5nZ2ktc2VwYW5qYW5nLW1hc2EtdG9udG9uYW4tc2VydS9hbXA?oc=5Bagikan Berita Ini
0 Response to "35 Film Kartun Disney Terbaik Rating Tertinggi Sepanjang Masa, Tontonan Seru - HaiBunda"
Posting Komentar