Search

10 Film Barat yang Sukses dengan Beberapa Seri, Jadi Tontonan Maraton Libur Lebaran - Kapanlagi.com - KapanLagi.com

Kapanlagi.com - Ada banyak sekali film-film barat yang sukses memukau para penonton. Bahkan, beberapa film yang memiliki seri ini juga nggak membuat penonton kecewa. seperti beberapa film barat yang sukses dengan beberapa seri berikut ini.

Ya, film barat yang sukses dengan beberapa seri ini ada yang memiliki kisah aksi dan fantasi. Ada pula kisah yang diadaptasi dari sebuah novel-novel populer. Jadi, cocok banget untuk menemani hiburan kalian selama lebaran ini.

Untuk itu, berikut ini daftar film barat yang sukses dengan beberapa seri yang bisa kalian tonton maraton untuk menemani libur panjang lebaran kalian. Yuk, langsung saja dicek KLovers.

•

1. HARRY POTTER

Film HARRY POTTER menjadi sebuah film barat yang sukses dengan beberapa seri dan terpopuler dari masa ke masa. Terdapat beberapa serial film HARRY POTTER yang bisa kalian tonton. film HARRY POTTER sendiri berkisah tentang seorang bocah bernama Harry yang hidup dengan garis takdir besar.

Awalnya ia hidup sebagai manusia biasa hingga saat usia 11 tahun ia harus memasuki Sekolah Sihir Hogwarts. Dan mengetahui bahwa kematian orangtuanya, bagaimana ia mendapatkan tanda lahir, hingga bagaimana dirinya ditakdirkan untuk mengalahkan penyihir kegelapan Voldemort.

2. THE HUNGER GAMES

Ya, film yang juga diangkat dari Novel ini berkisah tentang seorang gadis berusia 16 tahun bernama Katniss Everdeen. Ia tinggal di sebuah distrik bernama distrik 12. Setiap distrik (1-12) harus mengirimkan 2 pasang anak, yaitu 1 laki-laki dan 1 perempuan untuk mengikuti kompetisinya bernama The Hunger Games.

Kompetisi ini adalah kompetisi bertahan hidup di sebuah wilayah. Hingga hanya boleh tersisa satu pemenang dan mendapatkan kehidupan serta kekayaan luar biasa. Namun, saling membunuh untuk menjadi nomor satu akan mewarnai film THE HUNGER GAMES ini. Nggak sampai di sana saja, sosok Katniss akan menjadi wanita yang membawa kebebasan agar games ini tidak ada lagi dan berbagai distrik hidup dengan damai.

3. JOHN WICK

Film ini menceritakan tentang upaya balas dendam seorang mantan pembunuh bayaran bernama John yang baru saja kehilangan istri tercintanya.

Di tengah keadaan berduka itulah ia berusaha melakukan balas dendam penuh amarah terhadap gangster Rusia. Lantaran para mafia itu masuk ke rumah John untuk mencuri mobilnya bahkan juga membunuh Daisy anak anjing pemberian istrinya.

Tentu saja, film JOHN WICK tidak selesai sampai di sana saja, kembalinya John ke dunia gelap akan menjadi sebuah perjalanan yang luar biasa. Tentu saja, film ini akan penuh aksi seru. Tidak heran bila film ini selalu sukses dan menarik perhatian.

4. THE MAZE RUNNER

Film THE MAZE RUNNER juga masuk ke dalam salah satu film barat yang sukses dengan beberapa seri berikutnya. Film ini berkisah tentang para pemuda-pemuda yang berusaha untuk keluar dari sebuah labirin yang dipenuhi oleh monster-monster pembunuh.

Mereka harus berusaha memecahkan setiap lorong labirin untuk menemukan jalan keluarnya. Film ini memiliki 3 sekuel ya KLovers. Kalian bisa menonton film THE MAZE RUNNER secara maraton. Karena setiap kelanjutan petualangan dari para pemuda ini akan selalu membuat kalian terkesima.

5. TRANSFORMER

Film TRANSFORMER juga menjadi film yang sukses memiliki beberapa seri. Ya, film yang mengubah mobil menjadi sebuah robot ini memang langsung menarik perhatian penonton saat pertama kalian tayang. Film ini dimulai dengan penjelasan oleh Optimus Prime mengenai asal-muasal peperangan di planet Cybertron antara Autobot dan Decepticon.

Perang ini membuat AllSpark terlempar ke angkasa luar dan jatuh di Bumi. Namun sepertinya semua sudah terlambat, sebab para Decepticon telah berada di Bumi, mencari kesempatan untuk bisa menemukan Kubus tersebut. Hingga para Autobot harus melindungi bumi dari kejahatan Decepticon yang ingin mengambil alih bumi.

6. LORD OF THE RINGS

Film LORD OF THE RINGS juga menjadi sebuah film yang diambil dari kisah Nnovel terkenal yang diterbitkan dalam tiga jilid pada tahun 1954 dan 1955. Film LORD OF THE RINGS secara garis besar berkisah tentang cincin yang dapat menguasai dunia.

Dimana pemakai cincin memiliki kekuasaan mengendalikan dunia atau yang disebut middle-earth. Siapapun yang melihat cincin tersebut akan memiliki hasrat memiliki dan ketika dipakai, pemiliknya menjadi terpengaruh dan tidak akan bersedia melepas cincin tersebut.

7. JURASSIC PARK

Film JURASSIC PARK merupakan film pertama dari seri Jurassic yang telah tayang perdana pada 1993. Film pertama ini menceritakan tentang kepala bioteknik perusahaan InGen yang tertarik dengan hewan yang hidup pada zaman purba, yakni dinosaurus.

Ia ingin membuka sebuah taman dinosaurus yang di pulau yang sudah ia sewa. Namun entah bagaimana, dinosaurus tersebut hidup kembali dan merangsek keluar dari tempatnya. Dan perjalanan mereka untuk bertahan hidup dalam taman besar pun dimulai.

Film JURASSIC PARK sendiri memiliki 6 seri yang seru dan selalu sukses dengan penonton yang luar biasa. Tidak heran bila film JURASSIC PARK ini masuk dalam film barat yang sukses dengan beberapa seri dan sayang banget untuk kalian lewatkan.

8. DIVERGENT

Film DIVERGENT juga masuk dalam salah satu film barat yang sukses dengan beberapa seri. Film ini juga diambil dari sebuah novel yang memiliki kisah kehidupan manusia dewasa yang dikelompokkan menjadi 5 faksi berdasarkan karakter masing-masing.

Faksi tersebut adalah Candor (sifat jujur), Erudite (sifat genius), Amity (sifat suka damai), Dauntless (sifat pemberani), dan Abnegation (penolong tanpa pamrih). Hingga, suatu ketika Tris ternyata memiliki keunikan karena ia tidak condong ke salah satu fraksi, namun memiliki kelimanya.

Hingga ini membuat Tris dianggap sebagai orang yang berbahaya. Nah, film DIVERGENT ini memiliki 3 sekuel yaitu DIVERGENT, INSURGENT, dan ALLEGIANT. Kalian yang ingin mencari seri film yang keren, maka DIVERGENT ini bisa masuk ke dalam salah satunya.

9. FAST AND FURIOUS

Film FAST AND FURIOUS juga masuk ke dalam salah satu film barat yang sukses dengan beberapa seri yang lainnya. Film FAST AND FURIOUS ini merupakan sebuah seri film aksi, yang memusatkan ceritanya kepada balapan jalanan liar dan perampokan.

Bagi mereka yang suka dengan film aksi dan kejahatan, maka pasti tahu dengan film FAST AND FURIOUS ini. Film FAST AND FURIOUS juga sudah memiliki 10 seri yang semuanya seru untuk kalian ikuti. Dari kisah kekeluargaan dan kekompakan juga masuk dalam film ini.

10. FANTASTIC BEASTS

Dan film barat yang sukses dengan beberapa seri yang terakhir ada film berjudul FANTASTIC BEASTS. Seri film FANTASTIC BEASTS ini merupakan prekuel dari film HARRY POTTER yang dihidupkan oleh J.K. Rowling. Tentu saja, film ini juga mengangkat dunia sihir yang nggak kalah seru dengan film HARRY POTTER.

Film FANTASTIC BEASTS sendiri memiliki sebuah kisah yang menyajikan petualangan magizoologist atau penyihir tersebut masih berkaitan dengan Hogwarts School. Film ini memiliki 3 seri dan cocok banget jadi film seru yang dapat menemani liburan kalian.

Itulah beberapa film barat yang sukses dengan beberapa seri yang bisa KLovers pilih. Film-film ini bisa kalian tonton maraton dan bisa menemani libur lebaran panjang kalian. Selamat menonton KLovers.

Yuk, simak juga

Adblock test (Why?)

baca dong https://news.google.com/rss/articles/CBMingFodHRwczovL3d3dy5rYXBhbmxhZ2kuY29tL3Nob3diaXovZmlsbS9pbnRlcm5hc2lvbmFsLzEwLWZpbG0tYmFyYXQteWFuZy1zdWtzZXMtZGVuZ2FuLWJlYmVyYXBhLXNlcmktYmlzYS1qYWRpLXRvbnRvbmFuLW1hcmF0aG9uLXNhYXQtbGlidXItbGViYXJhbi0zNjNiNzcuaHRtbNIBAA?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "10 Film Barat yang Sukses dengan Beberapa Seri, Jadi Tontonan Maraton Libur Lebaran - Kapanlagi.com - KapanLagi.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.