Search

Riri Riza Percaya Film Dapat Jadi Sarana Edukasi - Kompas.com - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com – Sutradara Riri Riza percaya bahwa film bukan hanya sebagai hiburan tetapi juga menjadi sarana edukasi.

Banyak orang berpikir film hanya sebagai hiburan. Padahal di balik itu, film dapat menjadi media edukasi untuk penonton.

Baca juga: Alasan Riri Riza Pilih JS Khairen sebagai Pemeran Utama Film Humba Dreams

“Saya sangat percaya bahwa audio visual moment and behavior yang kita lihat di layar itu bisa sangat powerful, berdampak sangat kuat pada penonton,” kata Riri Riza saat diskusi panel virtual ‘Merayakan Keberagaman Cerita Indonesia’, Jumat (14/8/2020).

Menurut Riri Riza, yang perlu dipahami oleh pembuat film adalah value atau nilai yang kuat dalam cerita film yang disampaikan.

Baca juga: Pandemi Corona, Riri Riza: Ada film Sudah Tayang 10 Hari, tapi Harus Terhenti

“Saya yakin visi filmmaker bisa berbeda-beda satu dengan yang lain. Tentu saja setiap budaya pasti ada irisan besarnya ya kayak orang Indonesia, filmmaker orang Indonesia pasti punya kesamaan,” ujarnya.

Riri Riza mengatakan, filmmaker Indonesia punya nilai yang kuat dicerita hubungan antar keluarga. Yang jelas ikatan kuat itu pasti akan berbeda dengan filmmaker dari negara lain.

Baca juga: Ramai Drive-In Cinema, Ini Tanggapan Riri Riza dan Rio Dewanto

“Punya value yang sangat kuat di dalam kehidupan hubungan orangtua dengan anak dan tentunya ada perbedaan kepekaan terhadap American atau Europe filmmaker misalnya,” ujarnya.

Sebagai sutradara, Riri Riza selalu berhati-hati untuk membuat karakter dalam film, terutama film yang ditujukan untuk kalangan anak-anak.

Baca juga: Mira Lesmana dan Riri Riza Kenang 20 Tahun Film Petualangan Sherina

“Tapi biar bagaimana pun, saya terkadang berhati-hati untuk menulis karakter melihat behavior setiap karakter saya karena bagaimana pun anak-anak senang banget mencontoh ya,” kata Riri Reza.

“Kadang kalau kita bikin film anak-anak harus lebih sedikit peka untuk menjaga itu,” ujarnya menambahkan.

Baca juga: Sherina dan Riri Riza Kasih Bocoran Petualangan Sherina 2

Untuk itu, jika ditanya soal film dapat menjadi sarana edukasi, Riri Riza yakin bisa asalkan ada nilai yang disampaikan dalam film tersebut.

Let's block ads! (Why?)

baca dong https://www.kompas.com/hype/read/2020/08/14/184942366/riri-riza-percaya-film-dapat-jadi-sarana-edukasi

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Riri Riza Percaya Film Dapat Jadi Sarana Edukasi - Kompas.com - KOMPAS.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.