Search

Jefri Nichol Gunakan Aksen Sunda Dalam Film Terbarunya

Laporan wartawan tribunnews.com, Wahyu Firmansyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktor Indonesia Jefri Nichol kembali bermain dalam film bergenre horor Dread Out The Movie.

Film horor yang diangkat dari game PC ini merupakan film ke tiganya yang bergenre horor setelah Jailangkung dan Jailangkung 2.

Meski sama-sama bergenre horor Nichol meresa ada perbedaan dari film-film horor sebelumnya.

"Dari film-film Sebelumnya Disini pertama kali meranin karakter Sunda kalo sebelumnya jadi orang jawa, nggak terlalu jawa juga sih disini kita pakai aksen sunda," kata Nichol di Kawasan, Jatinegara, Jakarta Timur, Sabtu (24/11/2018).

Baca: Momen Lucu Baim Wong dan Paula di Hari Kedua Pernikahan: Berangkat Jumatan Lupa Pamitan

Harus menggunakan aksen Sunda di film ini sedikit membuat Jefri Nichol kesulitan berakting di film ini.

"Nggak begitu banyak cuma intonasi-intonasi Ssunda aja. Kalau susah ya susah sih," katanya.

Baca: Vicky Prasetyo Soal Angel Lelga: Secara Agama, Dia Masih Istri Saya, Secara Hati Sudah Selesai

Meski kesulitan menerima arahan sutradara Kimo Stamboel, Nichol merasa lebih dimudahkan.

"Semua pemainnya exited banget di direct sama mas Kimo karena dia sutradara yang skala internasional shoot senang banget bisa didirect sama dia jadi seru banget," ujarnya.

Let's block ads! (Why?)

baca dong http://www.tribunnews.com/seleb/2018/11/24/jefri-nichol-gunakan-aksen-sunda-dalam-film-terbarunya

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jefri Nichol Gunakan Aksen Sunda Dalam Film Terbarunya"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.