Search

Film Garin Dapat Pujian Dari Penonton Jepang di Festival Film ...

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo di Jepang

TRIBUNNEWS Tokyo - Film karya Garin Nugroho, Sutradara film "Berbagi Bahagia dan Ceria " mendapat pujian dari penonton Jepang seusai penayangan pertama kali di Jepang siang ini (26/10/2018).

"Luar biasa bagus sekali film tersebut karena mempertahankan dan memperlihatkan kelestarian lingkungan serta benar-benar menampilkan budaya dan karakter Indonesia di dalamnya. Saya senang sekali setelah melihat film tersebut," ungkap seorang penonton kepada Garin saat tanya jawab seusai penayangan film yang dihadiri sekitar 100 orang di studio 3 Roppongi Tokyo.

Menanggapi hal tersebut Garin berterima kasih atas apresiasi yang diberikan penonton Jepang terhadap filmnya.

"Terima kasih sekali atas apresiasinya. Saya memang membuatnya agar sealamiah mungkin sesuai apa adanya sesuai jamannya saya itu."

Meskipun demikian Garin bingung juga karena di Indonesia ada yang mengatakan filmnya tersebut susah sekali dimengerti.

"Menurut saya justru telah dibuat sesederhana mungkin sehingga mudah di mengerti semua orang. Saya tak mengerti mengapa masih di bilang susah dimengerti."

Produk filmnya pertama ini bahkan dibanggakan sebagai produksi pertama yang didanai oleh MPV rumah produksi yang dianggapnya terbesar di Indonesia.

"Ini yang pertama kerjasama dan didanai oleh rumah produksi terbesar di Indonesia. Bahkan pemiliknya pak Raam Punjabi ketika melihat lirik-lirik puisinya langsung tertarik dan mengatakan boleh gak ya buat pacar saya?"

Mendengar penjelasan tersebut para penonton tersenyum karena memang beberapa penonton mengakui puisi yang ditampilkan bagus-bagus kara-katanya.

"Iya bagus sekali puisinya cantik secantik pula pemainnya baik laki maupun wanita," ungkap Uchiyama penonton film tersebut kepada Tribunnews.com.

Tidak seperti banyak film Indonesia yang tampil di Jepang lalu ada yang tertidur karena merasa bosan, kali ini dari pengamatan Tribunnews.com yang duduk di deretan paling belakang memperhatikan semua penonton tampak serius melihat film tersebut, tak ada yang tertidur.

Tentu saja hadir pula beberapa penonton Indonesia serta wanita Indonesia yang cantik berjilbab ikut memberikan tepuk tangan kepada Garin dan Annisa Hertami Kusumastuti Yudhomo, sebagai pemain ibu nya Yulia dalam film tersebut, juga hadir di Tokyo saat ini.

Penayangan kedua kali (terakhir) dilakukan besok Sabtu jam 20.50 di studio 9 Roppongi Tokyo.

Let's block ads! (Why?)

baca dong http://www.tribunnews.com/seleb/2018/10/26/film-garin-dapat-pujian-dari-penonton-jepang-di-festival-film-internasional-tokyo

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Film Garin Dapat Pujian Dari Penonton Jepang di Festival Film ..."

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.