PIKIRAN RAKYAT - Para pendukung film 'Ranah 3 Warna' merasa penasaran dengan hasil akhir aktingnya.
Sebenarnya film produksi MNC Pictures tersebut sudah selesai digarap September 2019, namun belum bisa tayang karena terbentur pandemi Covid-19.
Keruan saja, para pendukung film tersebut jadi belum bisa melihat bagaimana penampilannya di layar lebar.
Baca Juga: Minibus Terbakar di Jalan Raya Kediri-Blitar saat Dikemudikan, Polisi Sebut Tak Ada Korban Jiwa
Sebab, sampai sekarang, bioskop masih belum mendapat izin operasi untuk memutar film.
"Sudah lama banget, terakhir syuting tahun lalu. Jadi penasaran hasilnya bagaimana," ujar Amanda Rawles selaku salah satu aktris film Ranah 3 Warna di MNC Studios, Jakarta.
Kekecewaan juga diutarakan sutradara Guntur Soehardjanto. Dia berharap izin operasi bioskop segera dikeluarkan.
Baca Juga: Tak Boleh Sembarangan, Terlalu Banyak Minum Air Putih Bisa Berbahaya
"Pas syuting selesai, pandemi Covid-19 datang. Ya terpaksa penayangan film harus diundur," kata Teuku Rassya yang juga terlibat sebagai aktor dalam Ranah 3 Warna.
Seiring pemberlakuan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) transisi, aktivitas masyarakat memang berangsur pulih.
baca dong https://www.pikiran-rakyat.com/entertainment/pr-01647822/film-ranah-3-warna-belum-bisa-tayang-sutradara-dan-aktor-jadi-penasaranBagikan Berita Ini
0 Response to "Film Ranah 3 Warna Belum Bisa Tayang, Sutradara dan Aktor Jadi Penasaran - Pikiran Rakyat"
Posting Komentar