Pujian itu berdatangan usai dilakukannya screening atau pemutaran terbatas film tersebut bagi media dan undangan di Los Angeles pada Minggu (7/10) malam waktu setempat.
Walau Rami Malek mendapatkan pujian, namun film itu sendiri juga tak luput dari cacian. Seperti yang dilakukan oleh kritikus Kyle Buchanan dari The New York Times.
"Bohemian Rhapsody lebih mirip Wikipedia yang dimuliakan," katanya. "Namun Rami Malek memainkan Freddie Mercury (dan mengenakan kostumnya yang indah) dengan aksi menakjubkan,"
"Rami Malek yakin menaklukkan [tantangan] imitasi [Freddie Mercury]," kata David Ehrlich dari IndieWire.
"Menonton Bohemian Rhapsody mengingatkan saya akan waktu kala saya berkaraoke lagu Queen 'Who Wants To Live Forever'," kata Jen Yamato dari Los Angeles Times. "Dan, ya, kadang Anda harus peka terhadap sekeliling Anda,"
"Tanya jawab untuk film Bohemian Rhapsody. Rami fantastis, dan amat berhasrat mengisahkan cerita Freddie," kata Rebecca Ford dari The Hollywood Reporter.
"Hal yang saya ambil yang terbesar dari Bohemian Rhapsody adalah betapa banyak Queen benci akan Freddie Mercury. Namun Rami Malek luar biasa. Juga, fakta bahwa Mike Myers dalam film ini genius dan gila," kata Mike Ryan dari Vanity Fair.
Bohemian Rhapsody merangkum sejarah perjalanan band Queen selama periode 15 tahun karier mereka, bermula dari sejarah formasi awal dalam band bernama Smile, hingga penampilan ikonis mereka di pertunjukan Live Aid yang digelar di Wembley Studio pada 1985.
Naskah film ini ditulis oleh Anthony McCarten. Sementara itu sutradara aslinya Bryan Singer diberhentikan pada Desember 2017 dan posisinya digantikan oleh Dexter Fletcher.
Selain Rami Malek sebagai Freddie Mercury, biopik ini juga akan dibintangi oleh Lucy Boynton, Ben Hardy (sebagai Roger Taylor), Gwilym Lee (sebagai Brian May), Joseph Mazzello (sebagai John Deacon), Aiden Gillen, Tom Hollander, dan Mike Meyers.
Bohemian Rhapsody dijadwalkan rilis pada 24 Oktober di Inggris dan 2 November di Amerika Serikat.
[Gambas:Youtube] (end)
baca dong https://www.cnnindonesia.com/hiburan/20181009202336-220-337114/aksi-rami-malek-di-film-bohemian-rhapsody-tuai-pujianBagikan Berita Ini
0 Response to "Aksi Rami Malek di Film 'Bohemian Rhapsody' Tuai Pujian"
Posting Komentar