Search

Park Bo Young dan Park Seo Joon Membintangi Concrete Utopia, Film Apa Ini? - SuaraDeli

Concrete Utopia merupakan film terbaru asal Korea Selatan yang menampilkan Lee Byung Hun, Park Bo Young dan Park Seo Joon sebagai pemeran utamanya. Bagaimana kisah dari film Korea ini?

Simak sinopsis Concrete Utopia berikut ini.Film Korea ini mempertemukan dua bintang ternama, yakni Lee Byung Hun, Park Bo Young dan Park Seo Joon, untuk beradu akting yang menarik.

Informasi menarik seputar film ini terungkap dalam trailer baru Concrete Utopia yang baru-baru ini dirilis. Trailer tersebut memberikan beberapa gambaran baru tentang film ini.

Diketahui bahwa Concrete Utopia adalah film baru yang ceritanya diadaptasi dari webtoon populer berjudul "Joyful Outcast" atau "Pleasant Neighbours."

Baca Juga:Sinopsis Concrete Utopia, Film Baru Park Bo Young dan Park Seo Joon

Sinopsis Concrete Utopia

Concrete Utopia mengusung genre thriller bencana gempa bumi dan menceritakan kisah para korban selamat dalam perjuangan bertahan hidup.

Para korban selamat dari bencana gempa bumi tersebut berkumpul di Apartemen Hwang Goong, yang merupakan satu-satunya bangunan yang masih berdiri kokoh di Seoul setelah bencana terjadi.

Seorang pria bernama Young Tak (diperankan oleh Lee Byung Hun) terlihat berdiri sendirian di tengah puing-puing gedung apartemen yang hancur akibat gempa bumi.

Ia menyatakan, "Saya merasa apartemen kami telah dipilih."

Baca Juga:Daftar Drama dan Film yang Dibintangi Park Bo Young Sejauh Ini

Setelah itu, Young Tak menjadi pemimpin sementara para penghuni Apartemen Hwang Goong dan berhasil mengumpulkan orang-orang yang selamat.

Mereka bersama-sama menjadikan apartemen tersebut sebagai benteng pertahanan yang menjadi tempat perlindungan bagi para korban bencana gempa bumi.

Sementara itu, Ming Sung (diperankan oleh Park Seo Joon) hanya ingin melindungi keluarganya, termasuk Myung Hwa (diperankan oleh Park Bo Young), yang diyakinkan untuk bertahan hidup bersama.

Keduanya terlibat dalam perdebatan dan situasi tegang karena kondisi yang ada saat ini. Semua ini terungkap dalam trailer resmi "Concrete Utopia."

Film Baru Concrete Utopia

Concrete Utopia menjadi film Korea bergenre thriller bencana yang disutradarai oleh Um Tae-Hwa. Film ini juga melibatkan kolaborasi aktor ternama seperti Lee Byung Hun, Park Seo Joon, dan Park Bo Young.

Concrete Utopia dijadwalkan untuk dirilis pada tanggal 9 Agustus 2023 mendatang. Melihat sinopsis Concrete Utopia di atas, tentu membuat banyak orang berminat untuk menonton film baru ini.

Adblock test (Why?)

baca dong https://news.google.com/rss/articles/CBMidmh0dHBzOi8vZGVsaS5zdWFyYS5jb20vcmVhZC8yMDIzLzA3LzIyLzEzNTMzMC9wYXJrLWJvLXlvdW5nLWRhbi1wYXJrLXNlby1qb29uLW1lbWJpbnRhbmdpLWNvbmNyZXRlLXV0b3BpYS1maWxtLWFwYS1pbmnSAXpodHRwczovL2RlbGkuc3VhcmEuY29tL2FtcC9yZWFkLzIwMjMvMDcvMjIvMTM1MzMwL3BhcmstYm8teW91bmctZGFuLXBhcmstc2VvLWpvb24tbWVtYmludGFuZ2ktY29uY3JldGUtdXRvcGlhLWZpbG0tYXBhLWluaQ?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Park Bo Young dan Park Seo Joon Membintangi Concrete Utopia, Film Apa Ini? - SuaraDeli"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.