Laporan Wartawan Tribun Jabar, Fasko Dehotman
TRIBUNJABAR.ID, LEMBANG - Bandung Film Council & Institut Prancis Indonesia (IFI), menggelar "Cine Concert", sebuah pertunjukan musik sebagai pengiring film pendek.
Konser sinema tersebut berlangsung di Lawang Wangi Creative Space, Jalan Dago Giri No 99, Mekarwangi, Kabupaten Bandung Barat, Jumat (14/9/2018) malam.
Pada pertunjukan kali ini, ketiga musisi asal Prancis yang dikenal sebagai Le Philharmonique de la Roquette, berkolaborasi dengan 8 sutradara dari Bandung melalui pemutaran film “Semesta Bandung”.
Beranggotakan Laurent Bernard (keyboard), Lilian Bencini (kontrabas dan bas), dan Julien Kamoun (baWerie, musik scie, theremin), Philharmonique merupakan spesialis komposisi musik pengiring film yang dimainkan secara langsung pada saat pemutaran film tersebut, yang digagas oleh Bandung Film Council.
Masing-masing dari mereka, sangat bersemangat menampilkan komposisi musik pengiring film di hadapan para penonton Taman Baca Lawang Wangi Creative Space.
• Bau Sungai Cikendal Ganggu Proses Belajar Mengajar, SMPN 55 Gelar World Cleanup Day 2018 [VIDEO]
Taman Baca Lawang Wangi yang memiliki area yang cukup luas, tentu sangat cocok dijadikan tempat penampilan Philharmonique, yang mana cara bermain musiknya benar-benar bikin terpukau pada malam itu.
Selama tampil, Philharmonique sukses menyedot perhatian penonton dengan komposisi musik nan apik serta penuh imajinasi, sepanjang pemutaran flm tersebut.
Alunan nada yang terdengar indah dengan tempo yang terasa pas, membuat pemutaram film Semesta Bandung benar-benar terasa hidup oleh komposisi musik mereka bertiga.
Para penonton pun tampak antusias menyaksikannya, bahkan nyaris memadati seluruh area Taman Baca tersebut.
• Ribuan Orang Siap Pecahkan Rekor Makan Nasi Lengko Terbanyak di Jalan Siliwangi Cirebon
baca dong http://jabar.tribunnews.com/2018/09/15/le-philhamonique-de-la-roquette-pukau-penonton-lewat-musik-pengiring-film-yang-apikBagikan Berita Ini
0 Response to "Le Philhamonique de La Roquette Pukau Penonton Lewat Musik ..."
Posting Komentar