Search

Chadwick Boseman Jadi Pemain Trompet di Trailer Film Terakhir - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Cuplikan aksi terakhir Chadwick Boseman sebagai aktor sebelum meninggal dunia tersebar di jagat maya. Dalam trailer perdana film bertajuk Ma Rainey's Black Bottom itu, Boseman menjadi pemain trompet.

Dalam video yang dirilis di YouTube tersebut, Boseman terlihat beraksi menjadi pemain trompet ambisius dan ceria bernama Levee.

Ia merupakan pemusik pengiring penyanyi perempuan kulit hitam yang dijuluki Mother of the Blues, Ma Rainey (Viola Davis).


Film ini berpusat pada kisah perjuangan kedua musisi tersebut dalam memperebutkan kendali melawan produser kulit putih dalam proses rekaman album terakhir Ma Rainey pada 1927.

Kisah ini merupakan adaptasi dari teater arahan seniman peraih Pulitzer, August Wilson. Cerita Ma Rainey sendiri sudah sangat kuat dan dianggap semakin sempurna berkat penampilan prima para pemainnya, termasuk Boseman.

Sejumlah pengamat dan pelaku industri film Amerika Serikat bahkan sudah menggadang-gadang Boseman sebagai kandidat kuat penerima trofi Aktor Terbaik di ajang Oscar 2021 berkat aksinya di film ini.

Penggemar dapat menyaksikan aksi Boseman ini setelah Ma Rainey's Black Bottom dirilis di Netflix pada 18 Desember mendatang.

Sebelum perilisan di Netflix, sejumlah pengamat sudah menyaksikan film ini terlebih dulu. Sebagian pengamat mengaku kagum karena Boseman dapat menyuguhkan penampilan luar biasa meski ia sedang menjalani kemoterapi.

Sebelum meninggal dunia pada 28 Agustus lalu, Boseman memang mengidap kanker, tapi tak ada yang tahu kecuali keluarganya.

[Gambas:Youtube]

Produser Ma Rainey's Black Bottom, Denzel Washington, berharap film ini dapat menjadi warisan kehidupan Boseman yang baik.

"Dia merupakan jiwa yang lembut dan seniman brilian, yang akan tinggal bersama kita selamanya melalui penampilan-penampilannya yang ikonis sepanjang kariernya yang pendek," tutur Washington seperti dikutip The Guardian.

Boseman memang disebut-sebut sebagai salah satu aktor berbakat yang dapat menghidupkan karakter dalam film. Beberapa penampilannya mendapat sambutan hangat, termasuk saat ia berperan sebagai James Brown dalam film biopik Get On Up.

Ia menjadi ikon pahlawan kulit hitam setelah berperan sebagai T'Challa dalam film Marvel bertajuk Black Panther pada 2018 lalu.

(has)

Let's block ads! (Why?)

baca dong https://www.cnnindonesia.com/hiburan/20201020065642-220-560309/chadwick-boseman-jadi-pemain-trompet-di-trailer-film-terakhir

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Chadwick Boseman Jadi Pemain Trompet di Trailer Film Terakhir - CNN Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.