Search

Manoj Punjabi sudah Siapkan Line Up Film untuk Hibur Masyarakat selama New Normal - Wartakota

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA- Pemberlakuan New Normal yang dilakukan pemerintah guna memberhentikan penyebaran virus Korona kita tengah dilakukan.

Masyarakat memang saat ini diharapkan bisa menerapkan pola hidup sehat guna dalam melakukan aktivitas hariannya tidak terkena wabah Korona.

Untuk menghilangkan rasa bosan setelah menjalani masa isolasi Menurut pihak MD Entertaiment yang kali ini diwakili oleh Manoj Punjabi mengungkapkan tengah mempersiapkan beberapa film yang siap dilepas ke bioskop saat nanti bioskop dibuka untuk umum kembali.

Beberapa seperti film KKN di Desa Penari, hingga Surga ta dirindukan di siapkan oleh pria berusia 47 tahun ini untuk menghibur masyarakat.

Pelemahan Ekonomi Imbas Pandemi Covid-19, Sequis Life Pertahankan Kinerja Keuangan Tetap Positif

"Film-film terdekat yang dirilis diizinkan line up dari MD diantaranya ada KKN di desa Penari yang lagi ditunggu, serta Surga tak Dirindukan 3, Pelukis hantu, Sabar ini ujian. Saya punya strategi baru dalam pemasaran, dan itu bentuknya sangat rahasi. Yang jelas kalau protokolnya jelas kita siap melepas film-film kita ke bioskop," ungkap Manoj Punjabi saat live bersama CGV.id

Menurutnya, pihaknya juga menyiapkan beberapa inovasi baru nantinya dalam menyajikan gala-gala premier film nantinya.

Bekerjasama dengan pihak Marketing MD Entertainment, Manoj berharap para penonton setia film Indonesia juga bisa menikmati gala primer dengan tetap melakukan sosial distancing.

"Kedepan dalam strategi memproduksi. ada beberapa strategi menarik biarin jadi surprise kita sudah siapkan dengan marketing PR hal-hal yang menarik yang kita siap sajikan, Gala film sesuai dengan New Normal. Saya gak mau saya yang disturb new normal. Kita harus berdamai dengan Corona, itulah strategi kita menarik, this is a big movie," ungkap Manoj.

Pelaku Penusukan TNI di Tambora, Jakarta Barat Sudah Tertangkap, Penyelidikan Masih Berjalan

Manoj Punjabi menganggap bahwa selama pandemi apabila dalam satu tahun rata-rata terdapat 60 juta penonton mendatangi bioskop Indonesia atau 5 juta orang per bulan, industri film kehilangan pendapatan hingga ratusan miliar rupiah.

Untuk itu pihaknya setelah pemberlakuan New Normal ini industri film juga kembali bergejolak dengan dibukanya beberapa bioskop-bioskop dengan protokoler kesehatan yang ketat. 

Let's block ads! (Why?)

baca dong https://wartakota.tribunnews.com/2020/06/22/manoj-punjabi-sudah-siapkan-line-up-film-untuk-hibur-masyarakat-selama-new-normal

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Manoj Punjabi sudah Siapkan Line Up Film untuk Hibur Masyarakat selama New Normal - Wartakota"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.