Rumah produksi Warner Bros kembali menunda penayangan film Tenet karya sutradara Christopher Nolan karena wabah virus corona masih melanda dunia.
"Warner Bros berkomitmen untuk membawa Tenet ke penonton di bioskop, di layar lebar, ketika pihak penayang siap dan pejabat kesehatan masyarakat mengatakan sudah waktunya," kata juru bicara Warner Bros dalam sebuah pernyataan yang dikutip Variety.
Film yang menelan biaya produksi US$200 juta tersebut semula dijadwalkan tayang pada 17 Juli, lalu ditunda hingga 31 Juli. Kini, Warner Bros. mengungkap bahwa film itu akan tayang pada 12 Agustus mendatang.
Lebih lanjut, Warner Bros. menyatakan bahwa penundaan kali ini juga sebagai cara untuk menjangkau penonton lebih luas dan banyak.
"Kami memilih untuk menayangkan film pada pertengahan minggu untuk memungkinkan audiens menemukan film pada waktu mereka sendiri, dan kami berencana untuk tayang lebih lama, selama periode penayangan yang jauh di luar kebiasaan, untuk mengembangkan strategi rilis yang sangat berbeda tapi sukses," tulis mereka.
Tidak hanya Tenet, studio ini juga menunda peluncuran ulang film laris Nolan, Inception, dalam rangka ulang tahun ke-10. Awalnya, film itu bakal dirilis ulang pada 17 Juli, tapi diundur jadi 31 Juli.
Serangkaian penundaan ini terjadi setelah Gubernur New York, Andrew Cuomo, mengumumkan bahwa bioskop di negaranya tidak akan masuk dalam fase 4 pembukaan kembali yang dimulai Jumat (26/6).
Tanpa bioskop di New York City dan Los Angeles, film laga beranggaran besar akan kehilangan dua pasar layar lebar terbesar di negara itu.
Situasi ini diperkirakan masih berlangsung lama, berkaca pada negara lain yang tingkat infeksi virus corona-nya meningkat seiring dengan pembukaan bioskop.
Untuk saat ini, produksi ulang "Mulan" dari Disney diharapkan menjadi blockbuster potensial pertama sejak bioskop ditutup pada Maret. Film adaptasi versi live-action dengan bujet senilai US$200 juta itu dijadwalkan debut pada 24 Juli.
Namun, banyak pakar industri berspekulasi bahwa tanggal tersebut dapat diubah kembali. Pada Rabu lalu saja, Disney mengubah rencana untuk membuka kembali Disneyland, yang semula ditetapkan pada 17 Juli, karena kasus Covid-19 terus meningkat di California.
(agn/has) baca dong https://www.cnnindonesia.com/hiburan/20200626121826-220-517784/masih-pandemi-film-tenet-karya-nolan-tunda-tayang-lagiBagikan Berita Ini
0 Response to "Masih Pandemi, Film Tenet Karya Nolan Tunda Tayang Lagi - CNN Indonesia"
Posting Komentar