DIKEMAS dalam cerita drama komedi, film Orang Kaya Baru (OKB) siap tayang 24 Januari 2019. Film yang disutradarai Ody C Harahap dan naskahnya ditulis Joko Anwar ini merupakan produksi Screenplay Films bersama Legacy Pictures.
Di Kota Bandung, film ini menggelar pemutaran perdana pada Jumat, 18 Januari 2019 di Trans Studio Mall Jalan Gatot Subroto. Penonton yang hadir menyaksikan film OKB bersama para pemain yaitu Raline Shah, Refal Hady, Fatih Unru, Milane Fernandez, dan Bintang Emon. Hal ini dilakukan sebagai bentuk apresiasi bagi mereka yang telah menantikan film OKB.
Pada jumpa wartawan, pemeran Tika, Raline Shah mengaku, dia adalah penggemar sineas Joko Anwar. Inilah salah satu asalan dia mau bergabung di film OKB. Bagi Raline, OKB adalah film komedi pertamanya.
"Saya itu hobi sekali nonton film komedi atau komedi situasi, tetapi belum pernah main di film komedi. Sebelum OKB banyak yang menawarkan tapi saya enggak sreg sama naskahnya. Baru OKB yang bikin saya mau," tutur Raline.
Menurut Raline, film OKB banyak mengandung nilai kebajikan. Selain itu, ceritanya sangat berhubungan dengan situasi sekarang, yaitu orang-orang yang tertekan dengan status ekonomi dan sosial.
"Jalan cerita menunjukan hubungan tentang keluarga, kebersamaan, dan prestasi," ujar Raline.
Pemeran Banyu, Refal Hady menyebutkan, saat disodori naskah film OKB, dia tidak banyak berpikir untuk langsung menerima tawaran. Menurut Refal, karakter Banyu dan dia memiliki kesamaan, yaitu sama-sama memiliki keluarga besar.
"Buat aku, karakter Banyu ini menjadi tantangan baru. Aku suka dengan alur cerita OKB yang flow-nya enak," kata Refal.
Sementara itu, aktor remaja Fatih Unru yang berperan sebagai Dodi, adik Tika menyebutkan, dia memerankan representasi karakter Joko Anwar. Pasalnya, kisah OKB yang ditulis Joko terinspirasi dari cerita masa kecil Joko. Saat kecil, Joko kerap berandai-andai bagaimana jika memiliki ayah yang super kaya.
"Aku baru tahu jadi Om Joko setelah shooting, jadi enggak terlalu beban. Aku senang bisa main di film ini, karena bisa ketemu Kak Raline. Kak Raline baik, kalau shooting selalu bawa makanan," kata Fatih sambil tertawa.
Film OKB bercerita tentang keluarga sederhana yang terdiri atas Bapak (Lukman Sardi), Ibu (Cut Mini), dan tiga anaknya yaitu Tika (Raline Shah), Duta (Derby Romero), dan Dodi (Fatih Unru). Mereka hidup pas-pasan, tapi mereka kompak dan selalu makan bersama.
Setiap karakter di film ini memiliki keunikan. Misalnya ibu yang selalu antar jemput Dodi naik motor lama, atau Tika yang selalu naik metro mini. Rutinitas mereka penuh warna walaupun hidup seadanya.
Suatu hari, bapak meninggal dunia. Ibu dan anak-anak tak pernah tahu jika bapak menyimpan rahasia, yaitu harta yang sangat banyak. Harta itu menjadi warisan untuk ibu dan anak-anak. Dari situ, babak baru hidup mereka dimulai sebagai orang kaya baru. Namun, persoalan justru datang saat mereka hidup serba berkecukupan.
Bagaimana akhir kisah keluarga Tika?***
baca dong http://www.pikiran-rakyat.com/hidup-gaya/2019/01/19/film-orang-kaya-baru-siap-tayang-24-januari-2019Bagikan Berita Ini
0 Response to "Film Orang Kaya Baru Siap Tayang 24 Januari 2019 - Pikiran Rakyat"
Posting Komentar