Search

Film 'PSP: Gaya Mahasiswa', OM PSP Versi Milenial Penuh Pesan Moral - detikHot

Jakarta -

Orkes Moral Pancaran Sinar Petromaks menjadi inspirasi untuk dibuat ke film oleh rumah produksi Max Pictures. Film ini pun dibuat dengan genre komedi dan dikemas menjadi OM PSP versi modern yang berjudul 'PSP: Gaya Mahasiswa'.

Semua berawal untuk menghadirkan pesan moral, sama seperti film yang dahulu juga dibintangi oleh anggota OM PSP yang berjudul 'Manis Manis Sombong'.

"Ini memang tribute to OM PSP. Termasuk untuk tribute untuk film Manis Manis Sombong. Jadi kalau kalian mengingat scene-scene di 'Manis Manis Sombong', dialog Monos yang Imam Darto di kelas yang dai itu sama adegan dialog om monos ketika dia dijahilin. Saya membuat ada messagenya, di situ tribute untuk film 'Manis-Manis Sombong'," ujar Hilman Mutasi selaku sutradara, saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (26/1).


OM PSP sendiri merupakan grup musik humor yang beranggotakan Ade Anwar (gendang/vokal), Monos (gitar/vokal), Omen (Ukulele/vokal), Rizal Indrakesumah (mandolin/vokal), Dindin (tamborin), Aditya (gendang II), Andra Ramadan Muluk (marakas), dan James R Lapian. Grup musik ini terkenal pada tahun 1980-an dengan beberapa lagunya seperti Fatime, My Bonnie, Kidung, dan Gaya Mahasiswa.

"Yang pasti OM PSP itu adalah moral. Ceritanya ini mau menghibur harus tetap ada pesan moral. Bagaimana tidak klise dan tidak menggurui," tambah Hilman.

Salah satu anggota PSP , Dindin, menilai bahwa para penain sesuai dengan harapannya. Bahkan jauh dari awal ekspetasinya.

"Bang Hilman mengangkat ini dari cerita 'Manis-Manis Sombong'. Pas saya nonton film ini ah paling nggak ada apa-apanya sama'Manis Manis Sombong'.Dan ternyata mereka lebih oke. Dan gilanya kita waktu di kampus emang gitu. Ngerjain rektor? Ah nggak. Satpam sama office boy paling," ujar Dindin sambil tertawa.

"Banyak banget pesan di film ini, ada tentang hoax, ada tentang bantuin orang dibully, ada juga gimana kita menerima bully itu dengan positif," tukas Uus.

Aura Kasih pun juga ikut bermain dan berperan sebagai Fatimah, seorang janda cantik dan menjadi rebutan para anggota OM PSP. Tidak hanya Aura Kasih, film yang akan tayang pada 31 Januari mendatang ini juga menggandeng Adjis Doaibu, David John Schaap, Dimas Danang, Imam Darto, Abdurrahim Arsyad, Boris Bokir, dan Wira Setianagara.


(vep/doc)

Photo Gallery

Let's block ads! (Why?)

baca dong https://hot.detik.com/movie/4402166/film-psp-gaya-mahasiswa-om-psp-versi-milenial-penuh-pesan-moral

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Film 'PSP: Gaya Mahasiswa', OM PSP Versi Milenial Penuh Pesan Moral - detikHot"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.