Nama Yoo Ah In pastinya tak asing lagi bagi para pecinta film maupun drama Korea. Aktor tampan kelahiran 1986 ini telah membintangi banyak drama dan film Korea berbagai genre. Berbagai penghargaan pun telah berhasil Yoo Ah In dapatkan berkat skill aktingnya.
Pada 5 Desember lalu, nama Yoo Ah In masuk daftar 'The Best Actors of 2018' versi New York Times berkat perannya dalam film "Burning". Yoo Ah In bahkan menjadi satu-satunya aktor dari Asia yang masuk daftar itu. Membuktikan bahwa kualitas akting Yoo Ah In ini tak diragukan lagi.
Di antara banyaknya film yang telah Yoo Ah Ini bintangi, ini nih lima film paling keren yang dibintangi Yoo Ah In.
1. Like for Likes
'Like for Likes' ini cocok ditonton bagi pecinta film romatis komedi. Filmnya ini menceritakan tiga cerita percintaan dengan masalahnya masing-masing. Kisah cintanya itu tak jauh dari media sosial.
Dalam film ini Yoo Ah ini berperan sebagai Jin-Woo, aktor populer yang baru keluar dari wamil. Sementara itu Gyung-A (Lee Mi-Yeon) adalah penulis skenario untuk serial drama televisi. Suatu hari, Jin-Woo ini melihat anaknya Gyung-A. Jin-Woo kemudian bertanya-tanya apakah dia adalah ayah dari anaknya Gyung-A.
2. The Throne
'The Throne' merupakan film bertema kerajaan yang menceritakan hubungan antara Raja dan Putra Mahkota. Raja Yeongjo (Song Kang-Ho) bercita-cita untuk menjadi raja yang sempurna karena latar belakangnya yang ternoda. Ia memiliki seorang Putra Mahkota (Yoo Ah-In).
Raja Yeongjo memiliki harapan yang tinggi untuk Putra Mahkota, tetapi Putra Mahkota lebih peduli pada seni bela diri dan lukisan daripada fokus pada studinya. Sementara itu, Putra Mahkota merindukan ayahnya yang baik hati daripada Raja yang keras.
Baca Juga: 5 Film dan Drama Han Ga-in Buktikan Bahwa Dia Aktris Bertalenta
3. Tough As Iron
Lanjutkan membaca artikel di bawah
Editors’ picks
'Tough As Iron' ini merupakan film yang heartbreaking. Filmnya menceritakan tentang pemuda bernama Gang-Chul (Yoo Ah-In) yang berjuang untuk memenuhi kebutuhan hidupnya dan tidak memiliki pekerjaan tetap. Gang-Chul ini kemudian terlibat dengan sebuah geng untuk mencoba membayar tagihan rumah sakit ibunya (Kim Hae-Sook).
Ibunya itu menderita Alzheimer. Secara kebetulan, Gang-Chul bertemu Soo-Ji (Jung Yu-Mi) yang datang ke Busan sendirian. Soo-Ji ini berhasil membuat kehidupan Gang-Chul menjadi lebih lebih berwarna.
4. Punch
'Punch' ini merupakan film yang dirilis pada tahun 2011. Dalam film ini Yoo Ah In menjadi pemeran utama bernama Won-Deuk, siswa SMA berusia 17 tahun. Won-Deuk tinggal bersama ayahnya yang bungkuk dan tidak tahu apa-apa tentang ibunya.
Won-Deuk ini mempunyai pandangan hidup yang menyedihkan. Namun hal yang membuat unggul dari Won-Deuk adalah jago berantem. Di sekolah, Won-Deuk ini bertemu dengan guru sosiologi bernama Dong-Joo yang juga menjadi tetangganya.
Awalnya Won-Deuk membenci Dong-Joo, bahkan ia sering berdoa di gereja agar Dong-Joo segera meninggal dunia. Hingga suatu hari, Won-Deuk mulai menyadari dan menemukan jati dirinya.
5. Default
'Default' ini dirilis pada November 2018 dan merupakan film terbaru yang Yoo Ah In bintangi. Filmnya itu berlatar saat krisis keuangan ditahun 1997. Ceritanya sendiri berpusat pada cerita di balik layar negosiasi antara Korea Selatan dengan IMF.
Dalam film ini Yoo Ah In berperan sebagai Yoon Jung-Hak yang bekerja di bidang keuangan. Dia mempertaruhkan segalanya di bawah kemungkinan nyata dari suatu default yang berdaulat.
Nah, itulah lima film keren yang di bintangi Yoo Ah In. Kamu lebih suka peran Yoo Ah In di film apa nih?
Baca Juga: 6 Drama dan Film Paling Seru Shin Se-Kyung, Aktis Korea Serba Bisa!
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.
baca dong https://www.idntimes.com/hype/entertainment/fitriani-sudrajat/film-keren-yoo-ah-in-c1c2Bagikan Berita Ini
0 Response to "Jadi Aktor Terbaik Versi New York Times, Ini 5 Film Keren Yoo Ah In - IDN Times"
Posting Komentar