Search

Kontroversi Film Kiblat dan Permintaan Maaf Leo Pictures - Kompas.com - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com- Film Kiblat karya rumah produksi Leo Pictures sempat ramai diperbincangkan publik dan mendapat kritikan negatif.

Hingga akhirnya film besutan sutradara Bobby Prasetyo ini diboikot agar tak tayang di bioskop.

Teguran MUI

Awalnya film yang dibintangi Yasmin Napper hingga Ria Ricis ini sempat mendapat protes keras dari banyak pihak.

Hal itu bermula dari poster film Kiblat yang baru dirilis baru-baru ini.

Baca juga: Timbulkan Kontroversi, Film Kiblat Akan Ganti Judul

Poster film ini mendapat kritikan netizen karena menampilkan sosok wanita sedang dalam gerakan shalat rukuk, tetapi dengan wajah seram. 

Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Bidang Dakwah Cholil Nafis turut menyoroti ramainya kritikan terhadap film tersebut melalui Instagram-nya @cholilnafis.

Acapkali menggunakan promosi sensitif dan kontroversi agar menarik perhatian dan banyak penonton. Tapi klo menyinggung agama biasanya malah tak boleh ditonton,” tulis Choli.

Menurut Cholil, hal ini tak bisa dibiarkan dan harus mendapat teguran.

Baca juga: Film Kiblat, Momen Kembalinya Ria Ricis ke Dunia Akting

Seringkali reaksi keagamaan dimainkan oleh pebisnis utk meraup untung materi. Yg gini tak boleh dibiarkan harus dilawan,” tutur Cholil.

Cholil menilai judul Kiblat tak pantas untuk film itu.

Deretan pemain film Kiblat dalam jumpa pers film Kiblat di daerah Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (21/3/2024).KOMPAS.com/Revi C Rantung Deretan pemain film Kiblat dalam jumpa pers film Kiblat di daerah Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (21/3/2024).

Permintaan maaf

Leo Pictures akhirnya buka suara mengenai kontroversi yang ditimbulkan terkait film produksinya.

Leo Pictures turut menyampaikan permintaan maaf atas kegaduhan yang ditimbulkan terkait film Kiblat.

“Mohon maaf sebesar-besarnya kepada para pihak atas kegaduhan yang terjadi beberapa hari ini," tutur Agung.

Adblock test (Why?)

baca dong https://news.google.com/rss/articles/CBMibmh0dHBzOi8vd3d3LmtvbXBhcy5jb20vaHlwZS9yZWFkLzIwMjQvMDMvMjkvMDkwNjEyMTY2L2tvbnRyb3ZlcnNpLWZpbG0ta2libGF0LWRhbi1wZXJtaW50YWFuLW1hYWYtbGVvLXBpY3R1cmVz0gFuaHR0cHM6Ly9hbXAua29tcGFzLmNvbS9oeXBlL3JlYWQvMjAyNC8wMy8yOS8wOTA2MTIxNjYva29udHJvdmVyc2ktZmlsbS1raWJsYXQtZGFuLXBlcm1pbnRhYW4tbWFhZi1sZW8tcGljdHVyZXM?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kontroversi Film Kiblat dan Permintaan Maaf Leo Pictures - Kompas.com - KOMPAS.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.