Aktris 27 tahun itu mengaku belum sempat menonton trailer film Kiblat yang menjadi topik utama masalah tersebut.
“Saya enggak punya kapasitas berkomentar gitu karena saya enggak ngerti prosesnya, saya juga belum nonton filmnya,” kata Prilly saat ditemui di Taman Ismail Marzuki (TIM), Menteng, Jakarta Pusat pada Rabu, 27 Maret 2024.
“Saya juga enggak ngerti itu masalahnya di mana gitu karena saya orang awam yang tidak paham dan tidak pernah kesurupan seperti di film-film. Jadi, saya enggak tahu menanggapinya bagaimana ya,” tambahnya.
Namun, Prilly percaya bahwa setiap produser punya kebebasan untuk membuat cerita fiktif dalam sebuah film.
"Cuma setahu saya setiap produser punya kebebasan untuk membuat cerita horor dan itu kan juga mungkin fiktif gitu, enggak terjadi di dunia nyata. Ya semua orang punya kebebasan untuk berkreasi aja gitu," jelasnya.
Sayangnya, bintang film Budi Pekerti itu tidak mau mengomentari banyak tentang adegan ataupun keterkaitan religi dan horor di dalam film itu. Menurut Prilly, ia bukan ahlinya di bidang agama.
"Saya bukan ahlinya untuk ngomentarin soal religi dan agama karena saya pun enggak ngerti gitu gimana menyambungkan religi sama hantu," kata Prilly.
Sebelumnya, kontroversi ini muncul dari keresahan Lembaga Seni Budaya dan Peradaban Islam (LSBPI), serta Majelis Ulama Indonesia (MUI) terhadap judul dan simbol-simbol agama Islam di film horor belakangan ini.
Ketua Bidang Dakwah Majelis Ulama Indonesia (MUI), Cholil Nafis meminta agar film Kiblat yang diproduksi oleh rumah produksi Leo Pictures tidak tayang di bioskop.
Terdapat beberapa alasan yang membuat film tersebut tak layak tayang di bioskop. Meski tak tahu isi filmnya, poster filmnya tampak tak sesuai dengan judul filmnya.
Hal itu bermula dari adanya protes dari sejumlah pihak terkait poster film tersebut. Menurut warganet, poster bergambar orang yang tengah salat, tetapi wajahnya diubah menyerupai hantu.
(Theresia Vania Somawidjaja)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Film Horor Religi Jadi Sorotan, Prilly Latuconsina: Saya Tak Pernah Kesurupan - Medcom.Id"
Posting Komentar