Search

ARMY Merapat! Ini 7 Film dan Drama yang Pernah Dibintangi Member BTS Sayang Dilewatkan - Kapanlagi.com - KapanLagi.com

Kapanlagi.com - Kesuksesan BTS sebagai boy grup asal Korea Selatan yang berhasil mendunia ini melalui proses panjang dan penuh perjuangan. Tidak sedikit kisah para member diangkat menjadi film dokumenter yang menyoroti suka duka perjalanan mereka meniti karir.

Ada sederet film dan drama yang pernah dibintangi member BTS. Beberapa di antaranya menghadirkan kisah dibalik layar kesuksesan mereka saat tampil dalam sejumlah konser. Ada persahabatan, kebersamaan, perjuangan dan semangat bisa penggemar tonton melalui film dokumenter BTS.

Selain film, ada member BTS rupanya pernah main dalam drama Korea. Jika kalian termasuk penggemar BTS, wajib tahu apa saja film dan drama yang pernah dibintangi member BTS sebagai berikut.

•

1. J-HOPE IN THE BOX (2023)

Rating8.2 IMDb
Durasi1 jam 25 menit
TayangDisney+
PemainJ-Hope
Film dan drama yang pernah dibintangi member BTS salah satunya adalah J-HOPE IN THE BOX. Film ini mengangkat genre dokumenter tentang kisah J-Hope yang dikenal sebagai member BTS. Penggemar akan melihat bagaimana aktivitas sang idol dalam menggarap album, debut solo, dan penampilannya yang menawan.

Nonton J-HOPE IN THE BOX akan membuat kalian mengenal lebih dekat sosok J-Hope. Karena ada sisi lain J-Hope yang mungkin belum pernah kalian ketahui sebelumnya. Terutama saat sang idol menggarap album solonya yakni Jack In the Box. Proses dibalik layar penggarapan karya solo tersebut bisa kalian saksikan di film ini termasuk penampilannya di Lollapalooza yang digelar di Amerika Serikat.

2. BTS MONUMENTS BEYOND THE STAR (2023)

Rating -
Durasi -
Tayang -
PemainMember BTS
BTS MONUMENTS BEYOND THE STAR termasuk film dokumenter yang diperankan oleh member BTS. Film ini tak kalah mencuri perhatian penggemar setelah diumumkan sejak tahun lalu. Adapun sinopsis BTS MONUMENTS BEYOND THE STAR mengisahkan tentang perjalanan kisah ketujuh member BTS ini dalam merintis karir selama 9 tahun terakhir.

Oleh karena itu penggemar akan melihat suka duka kisah para member BTS sepanjang karirnya hingga kini. Para penggemar juga dapat melihat kehidupan sehari-hari para member BTS. Tertarik nonton?  BTS MONUMENTS BEYOND THE STAR akan tayang melalui saluran Disney+ Hotstar.

3. HWARANG (2016)

Rating8.0/10 IMDb
Episode20 episode
Durasi60 menit
TayangWeTV, Netflix, Viki
PemainPark Seo Joon, Go Ah Ra, Park Hyung Sik, V BTS dan lainnya
Drama yang pernah dibintangi member BTS berikutnya yakni HWARANG. Drama Korea ini sempat hits pada masanya lantaran menampilkan peran jajaran bintang ternama Korea. Termasuk ada member BTS yakni V.

Adapun sinopsis HWARANG mengisahkan tentang para pasukan khusus yang dibuat untuk melindungi raja. Pasukan khusus ini menjalani pelatihan demi mencapai misi yang sudah ditentukan. Dalam perjalanannya, muncul kisah persahabatan dan cinta yang begitu kuat di antara para anggota. V BTS berperan sebagai karakter bernama Suk Han Sung, salah satu anak bangsawan yang ikut masuk jadi pasukan Hwarang.

4. BURN THE STAGE: THE MOVIE (2018)

Rating9.1/10 mydramalist
Durasi1 jam 25 menit
TayangYoutube Premium
PemainMember BTS
BURN THE STAGE: THE MOVIE menjadi film yang diperankan oleh member BTS bergenre dokumenter. Film ini rilis tahun 2018 silam mengisahkan perjalanan para member BTS ini saat melakukan tur dunia. Terutama saat BTS menjalani konser tur dunia di beberapa negara bertajuk  The Wings Tour yakni 2017 BTS Live Trilogy Episode III (Final Chapter): The Wings Tour.

Film bergenre dokumenter ini akan menyoroti perjalanan mereka dibalik layar. Kisah debut BTS akan tersaji di film dokumenter ini hingga berhasil mencapai kesuksesan. Apalagi, boy group ini mengawali karir mereka dari sebuah agensi kecil.

5. BTS WORLD TOUR LOVE YOURSELF IN SEOUL (2019)

Rating8.7/10 mydramalist
Durasi2 jam 10 menit
Tayang
PemainMember BTS
BTS WORLD TOUR LOVE YOURSELF IN SEOUL termasuk film yang pernah dibintangi member BTS. Film dokumenter ini rilis tahun 2019 lalu mengisahkan tentang perjalanan BTS selama konser BTS World Tour Love Yourself di tahun 2018.

Nonton BTS WORLD TOUR LOVE YOURSELF IN SEOUL, penggemar akan melihat bagaimana cara member BTS ini menghadapi tantangan yang muncul di sepanjang karir mereka. Film dokumenter ini berhasil meraih kesuksesan besar yang tayang di berbagai negara.

6. BRING THE SOUL: THE MOVIE (2019)

Rating9.2/10 mydramalist
Durasi1 jam 43 menit
TayangNetflix
PemainMember BTS
BRING THE SOUL: THE MOVIE, film dokumenter ketiga tentang BTS yang sayang dilewatkan penggemar. Film dokumenter ini menjadi kisah perjalanan para member BTS usai konser mereka bertajuk Love Yourself. Kalian akan melihat kisah member BTS setelah tur mereka di Eropa.

Penggemar akan melihat kisah para member BTS setelah tur tersebut selesai. Percakapan di rooftop Paris terasa begitu hangat menampilkan pengalaman para member selama tur dunia berlangsung.

7. BREAK THE SILENCE: THE MOVIE (2020)

Rating8.2/10 IMDb
Durasi1 jam 29 menit
Tayang -
PemainMember BTS
Film dan drama yang pernah dibintangi member BTS selanjutnya yakni BREAK THE SILENCE: THE MOVIE. Rilis tahun 2020, film dokumenter ini menyajikan kisah para member BTS saat tur konser di beberapa negara bertajuk Love Yourself: Speak Yourself.

Penggemar akan melihat sisi lain member BTS di belakang layar dari penampilan mereka termasuk kisah mereka masing-masing belum pernah terungkap. Film dokumenter ini tayang di beberapa bioskop seluruh dunia termasuk Indonesia.

Itulah film dan drama yang pernah dibintangi member BTS. Ada yang pernah kalian tonton?

Yuk Baca Artikel Lainnya

Adblock test (Why?)

baca dong https://news.google.com/rss/articles/CBMif2h0dHBzOi8vd3d3LmthcGFubGFnaS5jb20va29yZWEvYXJteS1tZXJhcGF0LWluaS1maWxtLWRhbi1kcmFtYS15YW5nLXBlcm5haC1kaWJpbnRhbmdpLW1lbWJlci1idHMtc2F5YW5nLWRpbGV3YXRrYW4tYWZhNDgxLmh0bWzSAQA?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "ARMY Merapat! Ini 7 Film dan Drama yang Pernah Dibintangi Member BTS Sayang Dilewatkan - Kapanlagi.com - KapanLagi.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.