Search

5 Rekomendasi Film Akhir Pekan, Space Force dan Da 5 Bloods - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia -- Sejumlah film baru atau yang sempat tayang di bioskop tersedia di layanan streaming legal dan dapat menjadi rekomendasi tontonan akhir pekan, mulai dari 365 Days, Da 5 Bloods, hingga seri terakhir trilogi film Dilan, Milea.

Berikut 5 rekomendasi film akhir pekan yang dihimpun CNNIndonesia.com.

365 Days


365 Days berawal dari kehidupan Massimo Torricelli yang berubah 180 derajat setelah sang ayah tewas dibunuh lawan bisnisnya. Ia lantas harus mengambil alih seluruh bisnis mafia keluarganya di Sisilia, Italia.

Sementara itu, Laura Biel merupakan salah satu direktur penjualan sebuah hotel ternama di Warsawa, Polandia. Kesuksesan kariernya tak sejalan dengan kehidupan percintaannya. Bagi kekasihnya, Martin, Laura selalu menjadi nomor tiga, setelah pekerjaan dan teman.

Hingga pada suatu hari, Laura memberikan kesempatan terakhir kepada Martin untuk memperbaiki hubungan itu dengan berlibur bersama ke Sisilia sekaligus merayakan ulang tahunnya.

Alih-alih membaik, Laura malah semakin merasa tak mendapat tempat di hati kekasihnya. Ia pun menjauh dari Martin dan teman-temannya. Di saat itu, Laura malah bertemu dengan Massimo.

365 Days pertama kali tayang di bioskop lokal pada 7 Februari 2020. Kini, film untuk DEWASA tersebut bisa disaksikan di Netflix.

[Gambas:Youtube]

Space Force

Space Force mengikuti kisah seorang jenderal bintang empat bernama Mark Naird yang ditunjuk untuk memimpin cabang baru militer AS, yaitu Angkatan Luar Angkasa.

Mark dan timnya mendapat perintah dari Gedung Putih untuk mendominasi luar angkasa dan membuat Amerika kembali menginjakkan kaki ke bulan sebelum 2024.

Cerita Space Force tidak hanya berfokus pada tempat Mark bekerja, tapi juga dinamika hubungan keluarga. Sebagai seorang jenderal, karakter Mark cenderung kaku, termasuk ketika berhubungan dengan anaknya bersama Maggie (Lisa Kudrow), Erin (Diana Silvers) .

Film untuk DEWASA ini dapat disaksikan di Netflix.

[Gambas:Youtube]

Charlie's Angels

Film ini masih sama dengan serial Charlie's Angels (1976-1981) dan film Charlie's Angels (2000) dan Charlie's Angels: Full Throttle (2003), yang mengisahkan tiga perempuan ahli spionase.

Kali ini, tiga perempuan tersebut adalah Sabina Wilson (Kristen Stewart), Elena Houghlin (Naomi Scott), dan Jane Kano (Ella Balinska). Mereka harus menggagalkan produksi sebuah alat yang bisa membahayakan manusia.

Film untuk REMAJA ini dapat disaksikan di Netflix.

[Gambas:Youtube]

Da 5 Bloods

Da 5 Bloods berfokus pada empat tentara veteran Amerika Serikat (AS) yang pernah bertugas di Vietnam.

Mereka adalah Paul (Delroy Lindo), Otis (Clarke Peters), Eddie (Norm Lewis) dan Melvin (Isiah Whitlock, Jr), yang kembali ke Vietnam untuk mencari harta karun.

Saat bertugas dulu, mereka menemukan peti berisi emas batangan. Kala itu, mereka memilih mengubur peti itu sehingga tersimpan dengan aman dan bisa diambil suatu hari nanti.

Selain mencari harta karun, keempatnya juga memiliki misi lain, yakni mencari jasad pemimpin pasukan mereka saat perang, Norman (Chadwick Boseman).

Film untuk DEWASA ini dapat disaksikan di Netflix mulai 12 Juni.

[Gambas:Youtube]

Milea: Suara dari Dilan

Mengikuti pendahulunya, film Milea: Suara dari Dilan juga diadaptasi dari buku seri Dilan yang ditulis Pidi Baiq.

Kisahnya masih akan mengungkap cerita cinta sepasang remaja SMA, Milea Adnan Hussain (Vanesha Prescilla) dan Dilan (Iqbaal Ramadhan). Namun, kini alur kisah diceritakan dari sudut pandang Dilan.

Di film ini, Dilan bercerita mengenai banyak kejadian yang sebelumnya dikisahkan oleh Milea dalam versinya di Dilan 1990 dan Dilan 1991. Dilan juga mengenang masa-masa pacaran dengan Milea semasa SMA.

Film untuk REMAJA ini dapat disaksikan di Netflix mulai 13 Juni.

[Gambas:Youtube]

(agn/has)

Let's block ads! (Why?)

baca dong https://www.cnnindonesia.com/hiburan/20200612163710-220-512742/5-rekomendasi-film-akhir-pekan-space-force-dan-da-5-bloods

Bagikan Berita Ini

0 Response to "5 Rekomendasi Film Akhir Pekan, Space Force dan Da 5 Bloods - CNN Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.