Buat kamu yang sudah menantikan karya sutradara ternama Joko Anwar patut berbahagia. Setelah sukses dengan film "Pengabdi Setan" yang masuk kedalam jajaran box office di berbagai negara yang menayangkannya, kali ini Joko Anwar kembali memberikan kejutan penuh rahasia yang membuat banyak orang penasaran.
Ingin menghidupkan kembali sosok pahlawan super Indonesia, Joko Anwar akan menyutradarai "Gundala" yang diangkat dari tokoh komik karya Harya Suraminata atau yang dikenal dengan panggilan HASMI.
1. Film "Gundala" merupakan film rekonstruksi
Joko Anwar banyak menerima pertanyaan saat membuat film yang ceritanya merupakan adaptasi dari komik legendaris yang pernah dibuat ke dalam 24 judul ini. Diam menjelaskan bahwa film ini bukan film remake melainkan film reskontruksi.
2. Daftar pemain yang akan menjadi surprise
Film dengan tema 'Jagoan Indonesia', cerita film akan dibuat menyentuh hati dengan koreografi laga seru. Baru memulai syuting bulan September nanti, Joko Anwar masih merahasiakan siapa saja yang akan bermain di film "Gundala".
"Aku mencoba mengumpulkan pemain terbaik. Karakter harus cocok, tidak melihat punya nama atau tidak, yang penting punya skill" ungkap Joko Anwar.
Baca juga: 9 Superhero Jadul yang Pernah Temani Masa Kecilmu, Kangen Deh
3. Penggemar masih harus bersabar karena "Gundala" belum akan tayang di tahun 2018
Meski sudah dinantikan sejak lama oleh para pencinta komik "Gundala" film ini tidak akan ditayangkan pada tahun ini namun akan hadir di tahun 2019. Tiga perusahaan besar Screenplays Film, Bumilangit Studios, dan Legacy Pictures bergabung mengerjakan film demi melepas kerinduan pecinta super hero asli Indonesia.
4. Sempat beredar kabar akan disutradarai oleh Hanung Bramantyo
Bagi pencinta komik Gundala, kabar bahwa film ini akan dibuat oleh Hanung Bramantyo pada tahun 2014 masih terekam dalam benak. Namun dengan pengumuman resmi ini, penggemar bisa berharap adanya pembaruan dalam kisah Gundala.
"Kita semua adalah pencinta Gundala, dan kita ingin membuat Gundala yang spirit-nya masih sama dengan Gundala Putra Petir seperti komiknya, namun kita melakukan update sensibilitasnya," kata Joko Anwar.
5. "Gundala" akan menjadi film ketujuh Joko Anwar
Sukses dengan film horror "Pengabdi Setan" Joko mengaku tidak ingin membuat film yang dalam waktu yang berdekatan. "Saya tidak mau membuat film yang sama dalam waktu dekat, saya gak mau berada dalam zona nyaman" ungkap pria yang juga mengarahkan "Janji Joni" ini. Joko juga mengaku mencoba membuat film yang relevan dengan masa sekarang.
Nah semakin penasaran kan dengan film karya sutradara ternama ini? Kita nantikan saja ya, guys.
Baca juga: Kocak! 15 Meme Terbaru Pengabdi Setan Ini Bikin Ngakak Gak Karuan
baca dong https://hype.idntimes.com/entertainment/ramadani-barus/joko-anwar-hidupkan-kembali-hero-tanah-air-dalam-film-gundala-1Bagikan Berita Ini
0 Response to "Joko Anwar akan Menggarap Film Gundala –Pahlawan Super ..."
Posting Komentar