Search

Rio Dewanto Banyak Belajar di Film Hanum & Rangga - Tempo.co

TEMPO.CO, Jakarta - Sembari memperhatikan tumbuh kembang si kecil, Rio Dewanto tetap aktif di dunia seni peran. Bulan lalu, ia merilis film Hanum & Rangga: Faith and the City. Meski gagal mencetak box office, Rio banyak belajar dari film terbarunya.

“Saya juga belajar banyak dari Pak Manoj Punjabi. Bertemu produser yang sudah menahun menggeluti industri layar lebar, saya belajar bagaimana ia mengerahkan energi untuk setiap elemen film, termasuk pemilihan musisi untuk menggarap lagu tema. Dia salah satu produser terbaik di negeri ini. Ia tahu betul detail memproduksi, menjual, dan mempromosikan film,” tuturnya.

Seperti diketahui, Hanum & Rangga dirilis berbareng dengan A Man Called Ahok (AMCA). Hanum & Rangga meraih 400 ribu penonton sementara AMCA berjaya dengan sejuta penonton lebih. Rio tidak kecewa.

Baca: Alasan Suami Hanum Rais Kini Diperankan Rio Dewanto

“Saat mengambil peran di film, saya optimistis dan berpikir positif. Selalu berharap film ini disambut hangat penonton. Soal jadwal tayang, bukan kapasitas saya untuk bicara. Produser lebih tahu soal itu. Dengan portofolio MD Pictures yang mencetak banyak box office, produser tentu punya pertimbangan matang dalam memilih tanggal rilis,” katanya.

TABLOIDBINTANG.COM

Let's block ads! (Why?)

baca dong https://seleb.tempo.co/read/1153682/rio-dewanto-banyak-belajar-di-film-hanum-rangga

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rio Dewanto Banyak Belajar di Film Hanum & Rangga - Tempo.co"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.