Search

Film Batal di Bioskop karena Corona, Oscar Kaji Ulang Aturan - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia -- Penyelenggara ajang penghargaan Oscar, The Academy of Motion Picture Arts and Sciences (AMPAS), mulai mengkaji langkah yang harus diambil karena virus corona menyebabkan penundaan atau pembatalan penayangan sederet film di bioskop.

"The Academy saat ini berfokus membantu staf kami, anggota kami, dan menavigasi industri dengan aman untuk melalui krisis kesehatan dan ekonomi global ini," kata seorang juru bicara Akademi dalam sebuah pernyataan kepada Variety.

"Kami sedang dalam proses mengevaluasi semua aspek yang tidak pasti ini dan perubahan apa yang perlu dilakukan. Kami berkomitmen untuk cepat dan berpikiran maju saat kami membahas apa yang terbaik untuk masa depan industri dan akan membuat pengumuman lebih lanjut dalam beberapa hari mendatang."


Semenjak wabah terjadi, bioskop di sejumlah negara telah ditutup sementara dan menyebabkan film-film menunda penayangan atau beralih ke platform streaming.

Melihat kondisi tersebut, pihak penyelenggara Oscar diharapkan memberi kepastian terhadap aturan kualifikasi hingga rencana acara mendatang.

Menurut Variety, aturan saat ini menetapkan bahwa sebuah film layak ikut serta dalam ajang Oscar jika sudah tayang minimum tujuh hari di bioskop komersial Los Angeles County.

Sebuah film yang ditayangkan perdana di platform digital dan di bioskop pada saat yang sama masih memenuhi syarat. Namun, film akan didiskualifikasi jika hanya ditayangkan perdana di digital.

"Film panjang yang ditayangkan atau distribusi publik pertama mereka dengan cara apa pun selain sebagai film yang dirilis di bioskop tidak memenuhi syarat untuk Academy Awards dalam kategori apa pun," demikian keterangan di situs Academy tentang Oscar 2020.

Salah satu yang kini akan menjadi perkara yakni terkait film animasi Trolls World Tour. Pihak studio Universal mengumumkan bahwa film tersebut akan tersedia di 'home entertainment' pada 10 April, hari yang dijadwalkan untuk tayang di bioskop.

[Gambas:Video CNN]

Jika tak tayang di bioskop, film itu otomatis tak layak masuk Oscar berdasarkan aturan yang berlaku saat ini.

Hingga kini, belum ada pernyataan Academy soal rencana darurat jika Oscar harus ditunda atau dibatalkan. Sejauh ini, gelaran Oscar ke-93 ditetapkan pada 28 Februari 2021.

Pada 11 Maret lalu, The Academy hanya mengirim surat kepada anggotanya yang berisi, "Organisasi dan Academy Museum memutuskan untuk menunda semua pemutaran, acara, tur, program publik, dan akses publik ke perpustakaan dan arsip kami. Segera berlaku selama bulan Maret." (agn/has)

Let's block ads! (Why?)

baca dong https://www.cnnindonesia.com/hiburan/20200320132401-220-485303/film-batal-di-bioskop-karena-corona-oscar-kaji-ulang-aturan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Film Batal di Bioskop karena Corona, Oscar Kaji Ulang Aturan - CNN Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.