Menurut Johnny, film-film anak bangsa sangat banyak yang berkualitas. Baginya, film-film tersebut cocok dengan karakteristik pasar di Indonesia.
"Kami juga mendorong agar disamping film asing, Netflix menyiarkan konten original indonesia produksi sineas Indonesia yang juga bagus dan cocok dengan karakteristik pasar dan konsumen film indonesia," kata Johnny kepada CNNIndonesia.com, Selasa (7/1).
Di sisi lain, Johnny juga berharap agar Netflix tidak menghadirkan film Netflix Original. Netflix diharapkan lebih memprioritaskan film-film anak bangsa dibandingkan film Netflix Original.
Prioritas kepada film anak bangsa ini, bagi Johnny akan menciptakan kreativitas dalam negeri. Akan tetapi, di sisi lain saran terkait prioritas ini disebut Johnny hanya merupakan imbauan Kemenkominfo.
"Kita minta Netflix Original jangan dulu lah di Indonesia, gunakan dulu hasil kreativitas anak Indonesia sendiri dulu, kalau bisa," kata Johnny.
Hingga saat ini, Netflix masih diblokir oleh anak usaha Telkom, seperti Telkomsel, Indihome, dan Wifi.id.
[Gambas:Video CNN]
Isu Netflix ini kembali mencuat usai Kementerian Komunikasi dan Informatika memutuskan untuk memblokir situs video streaming film bajakan IndoXXI.
Sebagian netizen di Twitter sampai mengeluhkan kapan Netflix segera bisa diakses khususnya untuk para pelanggan Telkomsel.
Mereka juga beranggapan pilihan menonton film berkualitas secara daring menjadi sedikit. Namun Johnny menampik hal tersebut. Menurut dia, untuk menonton film berkualitas, masyarakat bisa melakukannya dengan legal di bioskop termasuk Netflix.
(jnp/fra) baca dong https://www.cnnindonesia.com/teknologi/20200107183524-185-463240/menkominfo-imbau-netflix-tambah-konten-film-indonesiaBagikan Berita Ini
0 Response to "Menkominfo Imbau Netflix Tambah Konten Film Indonesia - CNN Indonesia"
Posting Komentar