Search

Laura Basuki Tidak Bisa Tenang Menantikan Film Susi Susanti Love All Diputar di Bioskop Indonesia - Warta Kota

Bintang film Laura Basuki (31) tidak bisa membendung rasa haru dan bangga karena film Susi Susanti Love All akan segera ditayangkan di seluruh bioskop Indonesia.

Film Susi Susanti Love All garapan sutradara Sim F yang diproduseri Daniel Mananta ini akan diputar di bioskop Indonesia mulai Kamis (24/10/2019).

Dion Wiyoko dan Laura Basuki saat memainkan peran sebagai Alan Budikusuma dan Susi Susanti di film Susi Susanti: Love All. Film garapan Damn I Love Indonesia Movies itu mulai ditayangkan di bioskop Indonesia pada Kamis (24/10/2019).
Dion Wiyoko dan Laura Basuki saat memainkan peran sebagai Alan Budikusuma dan Susi Susanti di film Susi Susanti: Love All. Film garapan Damn I Love Indonesia Movies itu mulai ditayangkan di bioskop Indonesia pada Kamis (24/10/2019). (Dokumentasi Damn I Love Indonesia Movies)

"Saya deg-degan. Semua orang menunggu film ini, dan kami menunggu respon penonton," kata Laura Basuki disela jumpa pers film Susi Susanti Love All di Bioskop XXI Plaza Indonesia, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Selasa (22/10/2019).

Di sisi lain, Laura Basuki juga takut menantikan film terbarunya tersebut diputar di bioskop.

"Setiap premiere aku selalu deg-degan. Malu lihat muka sendiri. Tapi kami mencoba positif," ucapnya.

Lewat Perempuan Tanah Jahanam, Joko Anwar Ingin Mengubah Imej Film Horor Indonesia Jadi Berkualitas

Laura Basuki Menantikan Film Susi Susanti: Love All Diputar Perdana di Seluruh Bioskop Indonesia

Perempuan kelahiran Berlin Barat, Jerman Barat, 9 Januari 1988, itu menganggap film Susi Susanti Love All menjadi karya terbaiknya saat ini.

"Film ini personal buatku. Nggak banyak peran utama film yang mengangkat kehebatan perempuan. Di sini ditonjolkan kehebatan Susi Susanti," jelasnya.

Istri pengusaha Leo Sanjaya tersebut bersyukur dilibatkan dan memerankan Susi Susanti di film itu.

Laura Basuki ketika ditemui di sela-sela jumpa pers dan proses syuting film 'Susy Susanti All Love', di kawasan Istora Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (19/9/2018).
Laura Basuki ketika ditemui di sela-sela jumpa pers dan proses syuting film 'Susy Susanti All Love', di kawasan Istora Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (19/9/2018). (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

"Memainkan Susi Susanti ini seperti melihat Indonesia dari sudut pandang lain. Saya semakin mencintai badminton," ujar Laura Basuki.

Ia berharap, semua penikmat film Indonesia bisa menikmati film biopik yang mengangkat kisah perjuangan Susi Susanti di bulu tangkis.

Menumbuhkan Rasa Kebangsaan, Film Susi Susanti: Love All Diputar Menjelang Hari Sumpah Pemuda

Reza Rahadian: Dion Wiyoko dan Laura Basuki Berhasil Mengeksekusi Karakter dengan Sangat Baik

Film Susi Susanti Love All mengisahkan perjuangan Susi Susanti mengejar mimpinya meraih prestasi di bulu tangkis.

Hiruk pikuk kehidupan Susi Susanti dari berlatih, meraih medali emas, juara dunia bulu tangkis, hingga mendapatkan cinta dan menikah bersama Alan Budi Kusuma.

Let's block ads! (Why?)

baca dong https://wartakota.tribunnews.com/2019/10/22/laura-basuki-tidak-bisa-tenang-menantikan-film-susi-susanti-love-all-diputar-di-bioskop-indonesia

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Laura Basuki Tidak Bisa Tenang Menantikan Film Susi Susanti Love All Diputar di Bioskop Indonesia - Warta Kota"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.