Search

Jadi Film Asing Terlaris di Amerika, 'Parasite' Raup Rp154 M - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia -- Film 'Parasite' berhasil mencetak rekor sebagai film berbahasa asing terlaris di Amerika Utara. Pada Selasa (12/11), film garapan sutradara Bong Joon-ho tersebut tercatat telah mengumpulkan US$11 juta atau setara Rp154,8 miliar di box office Amerika Utara.

Sebelumnya film Meksiko 'No Manches Frida 2' memegang rekor ini dengan penjualan sebanyak US$9,27 juta. Film komedi yang dirilis pada awal tahun itu bercerita tentang mantan narapidana bernama Zequi yang mencoba mendapatkan hati mantan kekasihnya kembali.

Film Parasite mulai tayang di Amerika dan Kanada sejak 11 Oktober kemarin. Menurut situs Mojo dan Variety, pada 11 November film tersebut telah mendulang keuntungan sebanyak $11.28 juta atau sekitar Rp158 miliar di Amerika Utara sendiri.

Capaian itu menempatkan 'Parasite' sebagai film Korea terlaris yang pernah diedarkan di Amerika Utara, melewati film 'D-War' yang dirilis pada tahun 2007 lalu. D-War memegang rekor tersebut selama 12 tahun dengan catatan pendapatan sebesar US$10 juta. 

Parasite menceritakan tentang Kim Ki-Taek yang merupakan seorang supir. Beserta istri dan kedua anak, ia tinggal di apartemen bawah tanah yang tidak layak huni. Untuk memenuhi kebutuhan hidup, mereka melipat kotak pizza agar mendapat tambahan uang. Namun suatu hari mereka menemukan kesempatan untuk mengubah nasib, yakni menjadi parasit di keluarga lain.

Film 'Parasite' Cetak Rekor Terlaris di Amerika UtaraFilm 'Parasite' tayang pertama kali di Korea Selatan pada 30 Mei 2019. Sejak itu, mereka terus mencatat berbagai raihan manis. (dok. CJ Entertainment/Korean Film Council)
Dibintangi oleh Song Kang-ho sebagai Kim Ki-taek, Jang Hye-jin sebagai Choong-sook, Choi Wooshik sebagai Kim Ki-woo, dan Park So-dam sebagai Kim Ki-jung, Parasite merupakan salah satu film yang paling diperbincangkan tahun ini.

Dengan kesuksesan di berbagai box office serta respons positif dari para kritikus film, Parasite digadang menjadi salah satu kuda hitam di penyelenggaraan Academy Awards 2020. Sebelumnya film ini berhasil mendapatkan penghargaan Palm d'Or yang merupakan penghargaan tertinggi di Cannes Film Festival. (kir/rea)

Let's block ads! (Why?)

baca dong https://www.cnnindonesia.com/hiburan/20191112113221-220-447590/jadi-film-asing-terlaris-di-amerika-parasite-raup-rp154-m

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jadi Film Asing Terlaris di Amerika, 'Parasite' Raup Rp154 M - CNN Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.