Search

5 Film atau Dokumenter Terbaik Mengenai Sepakbola, Nomor 1 soal Pemain Meksiko Berkarier di Inggris - Bola Okezone

SEBUAH film atau dokumenter mengenai sepakbola menjadi sajian yang menarik bagi pecinta olahraga. Beberapa dari judul mengenai sepak bola memiliki tempat di hati penggemar.

Sepanjang abad 21 berjalan, sudah banyak berbagai medium yang berdasarkan sepakbola. Meski begitu, tidak semuanya dapat memikat perhatian seluruh penggemar.

Seperti dikabarkan Sportskeeda, ada sejumlah judul film dan dokumenter yang dianggap begitu bagus. Berikut lima judul yang dianggap sebagai tayangan sepakbola terbaik:

5. The Damned United

Film drama olahraga dari Inggris ini resmi dikeluarkan pada 2009. Film ini diadaptasi dari buku yang sebagian besar fiksi, yang menceritakan Brian Clough sebagai pelatih Leeds United pada 1974.

Foto/Wikimedia Commons

Ceritanya sendiri berkutat dengan Clough dengan asistennya, Peter Taylor. Mereka laly berseteru dengan bekas pelatih Leeds, Donald “Don” Revie. Kala itu, Leeds United adalah klub yang sedang berjaya di Liga Inggris.

Baca juga: 5 Pemain Bintang yang Jadi Incaran Fans untuk Diajak Berkencan, Nomor 1 Tua-Tua Keladi

Judul film yang diproduksi oleh BBC ini menimbulkan sejumlah kontroversi, karena banyak yang tak akurat dengan kenyataan. Namun, film ini tetap dipuji berkat alur cerita yang menggugah emosi penonton.

Baca juga: 5 Pesepakbola Bintang yang Enggan Pakai Tato, Nomor 1 Hobi Baca Alquran

4. Escape to Victory

Film ini mendapat cukup banyak perhatian berkat tokoh Robert Hatch yang diperankan oleh Sylvester Stallone. Dalam film ini, Hatch merupakan tahanan perang sekutu.

Foto/Wikimedia Commons

di dalam penjara, Hatch bersama John Colby ditahan di kamp penjara Jerman selama Perang Dunia Kedua. Mereka lalu bersama tahanan lain memainkan pertandingan eksebisi sepak bola melawan tim Jerman.

Sejumlah pesepakbola profesional juga ikut serta. Sebut saja Bobby Moore, Osvaldo Ardiles, Kazimierz Deyna, Paul Van Himst, Mike Summerbee, Hallvar Thoresen, Werner Roth dan Pelé. Banyak pemain Ipswich Town juga ada dalam film tersebut.

Adblock test (Why?)

baca dong https://bola.okezone.com/read/2021/09/05/51/2466284/5-film-atau-dokumenter-terbaik-mengenai-sepakbola-nomor-1-soal-pemain-meksiko-berkarier-di-inggris

Bagikan Berita Ini

0 Response to "5 Film atau Dokumenter Terbaik Mengenai Sepakbola, Nomor 1 soal Pemain Meksiko Berkarier di Inggris - Bola Okezone"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.