Search

6 Rekomendasi Film di Netflix Bertema Kehidupan Rumah Tangga - IDN Times

Sering kali film dijadikan sebuah sarana untuk menggambarkan suatu fase kehidupan yang dijalani seseorang. Salah satu fase kehidupan yang kerap kali dijadikan film adalah fase di mana seseorang menjalani kehidupan berumah tangga. Hadirnya film dengan tema tersebut juga punya banyak manfaat.

Mulai dari penonton akan mengetahui bocoran mengenai lika-liku kehidupan berumah tangga yang tak selamanya manis, hingga memberikan edukasi bagi pasangan yang akan menikah. Nah, buat kamu yang sedang mencari film dengan tema kehidupan rumah tangga di Netflix, yuk simak beberapa rekomendasi film di bawah ini!

Baca Juga: 10 Film dan Serial Netflix tentang Jatuh Bangun Kehidupan Musisi

1. Noktah Merah Perkawinan (2022)

https://www.youtube.com/embed/1GYzfiYLa1A

Noktah Merah Perkawinan merupakan sebuah film drama yang menyuguhkan kisah kehidupan rumah tangga Ambar (Marsha Timothy) dan Gilang (Oka Antara). Selain menjadi ibu rumah tangga, Ambar juga mengajar workshop kerajinan keramik, sedangkan Gilang bekerja sebagai arsitek lanskap.

Memasuki usia pernikahan yang ke sebelas, hubungan rumah tangga mereka dilanda permasalahan hebat yang dipicu campur tangan kedua orang tua mereka. Hubungan Ambar dan Gilang pun semakin rumit, ketika Yuli (Sheila Dara) salah satu murid Ambar masuk ke kehidupan mereka.

2. Teman Tapi Menikah 2 (2020)

https://www.youtube.com/embed/ORFOx_iAOkM

Teman Tapi Menikah 2 merupakan sebuah film yang menyuguhkan kisah kehidupan Ayu (Mawar De Jongh) dan Ditto (Adipati Dolken) setelah memutuskan menikah. Setelah menikah, mereka memiliki impian untuk berlibur berdua menikmati waktu sebelum memiliki anak. Sayangnya kenyataan yang terjadi tak sesuai harapan.

Mereka harus berada dalam situasi yang belum siap untuk mereka hadapi, yakni kehamilan Ayu yang begitu cepat. Setelah hamil, kepribadian Ayu pun berubah menjadi lebih sensitif, sehingga membuatnya sering bertengkar dengan Ditto. Pertengkaran yang dialami Ditto dan Ayu membuat mereka di hadapkan pada dua pilihan, mempertahankan jabang bayi, atau pernikahan mereka.

Baca Juga: 9 Potret Kehidupan Rumah Tangga Paling Realistis dalam Film

3. Marriage Story (2019)

https://www.youtube.com/embed/BHi-a1n8t7M

Marriage Story adalah sebuah film yang bercerita tentang lika-liku kehidupan pernikahan Charlie (Adam Driver) dan Nicole (Scarlett Johansson). Charlie adalah seorang sutradara teater, sedangkan Nicole adalah seorang aktris di teater yang disutradarai suaminya tersebut. Keduanya telah dikarunia seorang putra yang diberi nama Henry Barber (Azhy Robertson).

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Kehidupan rumah tangga mereka tampak bahagia, namun kenyataannya Nicole sangat tidak tahan dengan sikap egois Charlie. Hingga akhirnya Nicole dan Charlie sepakat berpisah secara damai. Namun, seiring berjalannya waktu Nicole berubah pikiran dan menyewa pengacara handal agar bisa mendapatkan hak asuh anak. Mulai saat itu hubungan antara Nicole dan Charlie pun semakin buruk.

4. Milly dan Mamet (2018)

https://www.youtube.com/embed/zDbWeQP7N6w

Milly dan Mamet merupakan sebuah film yang bercerita tentang kehidupan rumah tangga Milly (Sissy Pricillia) dan Mamet (Dennis Adhiswara). Pada awalnya Milly bekerja sebagai bankir, namun akhirnya memutuskan untuk berhenti agar bisa fokus mengurus anaknya. Sedangkan Mamet yang memiliki passion memasak dan sempat menjadi seorang koki, harus meninggalkan mimpinya karena dituntut untuk bekerja di pabrik milik orang tua Milly.

Mamet pun tak bisa menolak, karena kini ia menjadi satu-satunya harapan untuk menghidupi keluarga kecilnya. Hingga suatu hari Mamet bertemu dengan teman dekatnya semasa kuliah, Alexandra (Julie Estelle) mereka berencana untuk membuat restoran bersama. Namun, nyatanya rencana tersebut malah memicu terjadinya konflik dalam hubungan rumah tangga Mamet dan istrinya. 

5. Private Life (2018)

https://www.youtube.com/embed/J1orjA9Z8g4

Private Life merupakan sebuah film yang diangkat dari kisah nyata. Film ini bercerita tentang kehidupan pasangan suami istri paruh baya bernama Richard (Paul Giamatti) dan Rachel (Kathryn Hahn). Mereka adalah pasangan yang telah lama menikah, namun belum dikaruniai seorang anak. Berbagai cara telah mereka lakukan agar segera mendapatkan anak, tapi hasilnya tetap nihil.

Masalah mulai muncul ketika keponakan tiri mereka datang untuk tinggal sementara di apartemen mereka. Sang keponakan pun diminta mendonorkan telurnya, tetapi tak disetujui oleh ibunya. Selain itu, ditengah-tengah usaha Rachel dan Richard untuk mendapatkan keturunan, hubungan keduanya malah semakin menjauh dan menegangkan.

6. 45 Years (2015)

https://www.youtube.com/embed/Tg5cpiX18TA

45 Years adalah sebuah film drama yang bercerita tentang pasang surut kehidupan rumah tangga Geoff (Tom Courtenay) dan Kate Mercer (Charlotte Rampling). Kisah berawal ketika kedua pasangan tersebut hendak mempersiapkan perayaan ulang tahun pernikahan mereka, Geoff malah menerima surat yang memberitahukan bahwa telah ditemukan seorang jenazah wanita bernama Katya dalam bongkahan es yang mencair di pegunungan alpen, Swiss.

Katya adalah cinta pertama Geoff yang secara tragis terpeleset jatuh ke dalam sebuah celah bongkahan es yang sangat dalam, saat mendaki gunung bersamanya lima puluh tahun silam. Kedatangan surat itu pun membuat Geoff lebih sering melamun sehingga membuat hubungannya dengan Kate yang semula harmonis, menjadi renggang.

Enam judul film di atas adalah rekomendasi film bertema kehidupan berumah tangga yang bisa ditonton di Netflix. Untuk kamu yang sedang mencari edukasi dan gambaran tentang kehidupan berumah tangga, yuk segera tonton!

Baca Juga: 5 Realita Kehidupan Rumah Tangga, Tak Seindah Angan-angan!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Adblock test (Why?)

baca dong https://news.google.com/rss/articles/CBMid2h0dHBzOi8vd3d3LmlkbnRpbWVzLmNvbS9oeXBlL2VudGVydGFpbm1lbnQvZmFyYS1hZmlmYWgvcmVrb21lbmRhc2ktZmlsbS1kaS1uZXRmbGl4LWJlcnRlbWEta2VoaWR1cGFuLXJ1bWFoLXRhbmdnYS1jMWMy0gF7aHR0cHM6Ly93d3cuaWRudGltZXMuY29tL2h5cGUvZW50ZXJ0YWlubWVudC9hbXAvZmFyYS1hZmlmYWgvcmVrb21lbmRhc2ktZmlsbS1kaS1uZXRmbGl4LWJlcnRlbWEta2VoaWR1cGFuLXJ1bWFoLXRhbmdnYS1jMWMy?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "6 Rekomendasi Film di Netflix Bertema Kehidupan Rumah Tangga - IDN Times"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.