Search

5 Film tentang Catur yang Tak Kalah Seru dari Pertandingan Dewa Kipas - Kompas.com - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Pertandingan catur belakangan ini menjadi perbincangan hangat netizen Indonesia karena kontroversi Dewa Kipas alias Dadang Subur.

Bahkan pertandingan catur persahabatan antara WGM Irene Kharisma Sukandar dengan Dewa Kipas yang ditayangkan langsung di kanal YouTube Deddy Corbuzier menarik minat banyak penonton hingga sempat menduduki puncak trending YouTube Indonesia.

Apabila Anda masih penasaran dengan permainan papan strategi, rekomendasi film tentang catur berikut ini patut disimak.

Baca juga: 5 Rekomendasi Film Karya Usmar Ismail, Bapak Perfilman Nasional

1. Queen of Katwe (2016)

Film drama biografi ini menggambarkan kisah Phiona Mutesi, seorang gadis yang tinggal di Katwe, daerah kumuh Kampala, ibu kota Uganda.

Tinggal di daerah kumuh nyatanya tak menyurutkan tekad Phiona untuk belajar catur hingga akhirnya berhasil memenangkan Olimpiade Catur Dunia dan menjadi Kandidat Master Wanita.

Queen of Katwe disutradarai oleh Mira Nair dan menampilkan David Oyelowo, Lupita Nyong'o, serta Madina Nalwanga sebagai pemain utama.

Baca juga: Sinopsis Film Matilda, Kisah Gadis Jenius dengan Kemampuan Telekinetik

2. The Dark Horse (2014)

Film The Dark Horse didasarkan pada kisah kehidupan nyata Genesis Potini, seorang pecatur Selandia Baru yang brilian, namun menderita gangguan bipolar parah.

Kisah film ini dimulai ketika Potini berjalan di tengah hujan, sebelum akhirnya memutuskan untuk mampir ke toko barang antik dan bermain catur sendiri.

Let's block ads! (Why?)

baca dong https://www.kompas.com/hype/read/2021/03/24/132646566/5-film-tentang-catur-yang-tak-kalah-seru-dari-pertandingan-dewa-kipas

Bagikan Berita Ini

0 Response to "5 Film tentang Catur yang Tak Kalah Seru dari Pertandingan Dewa Kipas - Kompas.com - KOMPAS.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.