Film Akhir Kisah Cinta Si Doel tayang serentak di seluruh bioskop Indonesia, mulai 23 Januari 2020.
Rano Karno, sutradara, penulis skenario yang juga pemeran Si Doel, mengabarkan, film Akhir Kisah Cinta Si Doel berhasil menembus box office film Indonesia.
Film bisa masuk box office di industri film Indonesia apabila ditonton lebih dari 1 juta orang.
Setelah ditayangkan 10 hari di bioskop Indonesia, film Akhir Kisah Cinta Si Doel ditonton lebih dari 1 juta orang.
Rano Karno mengungkapkan, sampai Minggu (2/1/2020), film Akhir Kisah Cinta Si Doel telah ditonton 1.020.000 orang.
"Terima-kasih buat sodare2 yang udah nonton. Nah yang belon nonton, ayo ke bioskop, ditunggu Keluarga Si Doel," tulis Rano Karno di akun Instagram @si.rano, Senin (3/2/2020).
• Nonton Film Terakhir Trilogi Si Doel Begitu Emosional, Bagaimana Ending Akhir Kisah Cinta Si Doel?
• Membuat Haru Penonton, Rano Karno Memeluk Semua Pemain Setelah Nonton Akhir Kisah Cinta Si Doel
Tidak hanya di Indonesia, film Akhir Kisah Cinta Si Doel juga diputar di beberapa negara Eropa, salah satunya Belanda.
Film terakhir trilogi Si Doel ini mendapatkan apresiasi positif bukan hanya di Indonesia.
Warga Indonesia yang tinggal di Belanda juga telah menantikan film Akhir Kisah Cinta Si Doel ini.
Atas permintaan warga Indonesia di Belanda, film Akhir Kisah Cinta Si Doel tayang di bioksop legendaris Pathe Tuschinski, Amsterdam.
baca dong https://wartakota.tribunnews.com/2020/02/03/setelah-tayang-10-hari-di-bioskop-film-akhir-kisah-cinta-si-doel-tembus-box-office-indonesiaBagikan Berita Ini
0 Response to "Setelah Tayang 10 Hari di Bioskop, Film Akhir Kisah Cinta Si Doel Tembus Box Office Indonesia - Warta Kota"
Posting Komentar