Sejumlah kritikus film memberikan penilaian yang berbeda untuk film Jungle Cruise. Sebanyak 30 dari 57 kritikus yang dihimpun Rotten Tomatoes memberi pujian, sementara 27 kritikus lain mengkritik film itu.
Salah satu penilaian positif atau pujian datang dari Brian Lowry sebagai kritikus film dari CNN. Ia menilai Jungle Cruise yang diadaptasi dari Disneyland digarap dengan maksimal.
"Lewat lensa, Jungle Cruise menyampaikan (cerita) semaksimal mungkin, menciptakan petualangan ringan yang terinspirasi dari The Mummy seperti halnya armada Disney," penggalan ulasan Lowry.
Ed Potton sebagai kritikus film dari Times turut memberikan pujian. Ia menyukai penampilan aktor Dwayne Johnson sebagai Frank Wolffalias Francisco Lopez de Heredia dan Emily Blunt sebagai Dr. Lily Houghton yang menjadi pusat cerita.
"Johnson dan Blunt... menjadi pasangan dalam layar lebar tak terduga yang ternyata paling menarik tahun ini," penggalan ulasan Potton.
Sementara, salah satu pujian pedas disampaikan Peter Bradshaw sebagai kritikus film dari Guardian. Berbeda dengan Lowry, ia malah merasa bahwa arah cerita Jungle Cruise tidak jelas.
"Film ini berubah menjadi sesuatu yang tidak jelas mengarah ke mana dan membosankan," penggalan ulasan Bradshaw.
Kemudian David Rooney sebagai kritikus dari Hollywood Reporter membandingkan Jungle Cruise dengan film adaptasi wahana lain. Jungle Cruise bukanlah film yang bagus meski tidak seburuk film adaptasi wahana lain.
"Membandingkan dengan upaya mengubah wahana taman hiburan menjadi arus pendapatan baru, film ini tidak semati The Haunted Mansion atau Tomorrowland. Tapi bukan berarti bagus," tulis Rooney.
Jungle Cruise mengisahkan petualangan Lily Houghton (Emily Blunt) dalam mencari pohon legenda di belantara Amazon. Ia dibantu seorang kapten kapal bernama Frank (Dwayne Johnson) yang biasa membawa wisatawan.
Frank mengatakan pohon itu tidak ada, sementara Lily yakin pohon legenda benar-benar ada. Menurutnya banyak orang yang tidak berhasil menemukan karena tidak punya kunci, sementara ia memilikinya.
Petualangan mereka menjadi sulit ketika ada pihak yang ternyata mengintai sepanjang perjalanan. Mereka melakukan pengintaian menggunakan kapal selam sehingga tidak terlihat.
(adp/fjr) baca dong https://www.cnnindonesia.com/hiburan/20210810123906-220-678667/kritikus-film-terbelah-soal-penilaian-jungle-cruiseBagikan Berita Ini
0 Response to "Kritikus Film Terbelah Soal Penilaian Jungle Cruise - CNN Indonesia"
Posting Komentar