Search

3 Rekomendasi Film Tentang Transgender - Kompas.com - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Meski kelompok transgender masih kerap mendapatkan penolakan dan diskriminasi, tetapi banyak sineas yang mengusung tema transgender ke dalam film.

Berikut tiga rekomendasi film tentang transgender yang dapat Anda saksikan di Netflix.

Baca juga: Sinopsis Squid Game, Permainan Mematikan Berhadiah Miliaran

1. Disclosure (2020)

Disclosureadmin Disclosure

Disclosure merupakan film dokumenter yang merangkum kisah inspiratif para transgender di Amerika Serikat.

Film ini mengemukakan pemikiran para insan kreatif dan pemikir transgender ternama terhadap dampak insudtri Holywood terhadap komunitas transgender.

Baca juga: Sinopsis Man in Love, Kisah Cinta yang Bermula dari Utang

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Film dokumenter investigatif ini mengungkapkan bahwa sebagian besar masyarakat Amerika tidak mengenal transgender dan kehidupannya.

Disclosure juga menyinkap kisah diskriminasi dan peliknya komunitas transgender di tengah masyarakat.

2.The Danish Girl (2015)

Poster film The Danish Girl (2015), dibintangi Eddie Redmayne dan Alicia VikanderIMDb Poster film The Danish Girl (2015), dibintangi Eddie Redmayne dan Alicia Vikander

The Danish Girl adalah film biografi adaptasi novel berjudul sama karya David Ebershoff yang menceritakan sepasang suami isti beprofesi pelukis.

Film ini bermula saat Gerda Wegener (Alicia VIkander) yang merias Einar Wgener (Eddie Redmayne) dengan pakaian perempuan.

Sebab model lukisan Gerda berhalangan hadir, terpaksa Einar menjadi model pengganti.

Baca juga: Sinopsis Everthings Will Be Fine, Tayang di Netflix

Sejak saat itu, Einar menjadi lebih nyaman tampil dengan pakaian perempuan hingga Einar mulai tertarik dengan laki-laki bernama Henrik (ben Whishaw).

Setelah mencoba jujur hingga Gerda menerima suaminya. Einar merasa depresi dan ingin menjadi perempuan seutuhnya.

Dengan persetujuan Gerda dan bantuan Dr Kurt Warnekros (Sebastian Koch), Einar melakukan operasi kelamin.

3. Lovely Man (2011)

Poster film Lovely Man (2011) dibintangi Raihaanun dan Donny Damara. Tayang 17 September di VIUIMDb Poster film Lovely Man (2011) dibintangi Raihaanun dan Donny Damara. Tayang 17 September di VIU

Lovely Man merupakan film tentang seorang ayah bernama Saiful (Donny Damara) yang bekerja sebagai pekerja seks komersial.

Anak Syaiful, Cahaya (Raihaanun), seorang gadis berusia 15 tahun yang menempuh pendidikan di pesantren ini tak kuasa menahan rindu.

Meski ibunya selalu melakang, ia mencari sosok ayah yang pergi sejak usianya empat tahun.

Baca juga: Sinopsis Open Your Eyes, Amnesia dan Rahasia Mengerikan

Dengan uang dan informasi yang terbatas, Cahaya nekat menemui ayahnya.

Rupanya, ayah Cahaya adalah seorang waria yang bekerja sebagai pekerja seks komersial.

Film arahan sutradara Teddy Soeriaatmadja ini berhasil memperoleh penghargaan dalam ajang Asian Film Award 2012.

Baca juga: Sinopsis Afterlife of the Party, Tayang 2 September 2021 di Netflix

Itulah tiga rekomendasi film tentang transgender di layanan streaming Netflix.

Adblock test (Why?)

baca dong https://www.kompas.com/hype/read/2021/08/20/130208666/3-rekomendasi-film-tentang-transgender?page=all

Bagikan Berita Ini

0 Response to "3 Rekomendasi Film Tentang Transgender - Kompas.com - KOMPAS.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.