Sinetron Kepompong sempat menjadi tayangan populer di layar kaca di era 2008. Kini cerita sinetron tersebut dibuatkan spinoff dan diangkat ke film.
Spinoff berjudul Persahabatan Bagai Kepompong itu digarap oleh rumah produksi Max Pictures dan Frame Ritz. Film ini bercerita tentang kisah enam orang sahabat yang menghadapi berbagai problematika anak remaja di satu sekolah.
Disutradarai oleh Sentot Sahid, Persahabatan Bagai Kepompong kini diramaikan oleh wajah-wajah bintang muda yang menjadi idola saat ini. Di antaranya Bio One, Cut Beby Tsabina, Yasmin Napper, Shanice Margaretha, Jihan Safira, dan Thalita Putri.
Film Persahabatan Bagai Kepompong akan lebih fokus pada isu pembully-an di kalangan remaja. Kasus yang sudah lama jadi perhatian banyak pihak, dikemas dalam problema remaja di sekolah.
"Kami mengangkat tema yang sedang hangat di kalangan remaja. Banyak pesan yang disampaikan film ini. Semua pesan kebaikan yang kami sampaikan bisa diterima penonton film ini, terutama untuk kalangan remaja," ujar Produser Max Pictures, Ody Mulya.
Alur kisah filmnya tak melenceng jauh dari versi sinetronnya yang bercerita tentang kehidupan 5 orang sahabat dengan segala problemanya, mulai dari persahabatan, cinta, pengembangan diri, dan sebagainya.
"Selain menghibur, film Persahabatan Bagai Kepompong memiliki nilai positif yang disampaikan, terutama tentang persahabatan. Semoga film ini nanti bisa ditonton oleh banyak orang," ujar Bio One.
"Film ini juga akan menyadarkan kita, kalau lingkungan sekolah enggak senyaman kebanyakan orang tua nilai. Sering kali, kita justru enggak bisa menjadi diri kita sendiri saat berada di lingkungan kompetitif bernama sekolah," imbuhnya.
Persahabatan Bagai Kepompong dijadwalkan rilis pada 26 Februari 2021. Film ini dapat disaksikan di Disney+Hotstar.
Simak Video "Sang Ulat Sutra Soppeng Sulawesi Selatan "
[Gambas:Video 20detik]
(doc/dal)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Persahabatan Bagai Kepompong dari Sinetron Diangkat ke Film - detikHot"
Posting Komentar