Search

Genjot Bisnis, Manoj Punjabi Siapkan Rp 7,5 M Garap 4 Film - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Emiten rumah produksi film, PT MD Pictures Tbk (FILM) akan memproduksi empat film seri dengan nilai investasi yang digelontorkan kepada anak usaha PT MD Entertainment sebesar Rp 7,5 miliar.

Keempat film seri tersebut berjudul My Lectures, My Husband, Malapetaka, Kisah untuk Geri, dan Cinta Fitri.

"Perseroan dan MD Entertainment akan mengerjakan produksi fim-film seri ini dalam kurun waktu kurang lebih 1 tahun dengan 4 judul film tersebut," kata Venkatachari Soundararajan, Direktur MD Pictures, dalam keterbukaan informasi di BEI, Selasa (22/9/2020).


Dia mengatakan dengan bekerjasamanya perseroan dan MD Entertainment, maka akan lebih dapat meramaikan kreasi film-film Indonesia dalam bentuk seri dan dalam bentuk digital, bahkan FTV yang berkualitas.

"Sumber dana yang digunakan dari kas internal perusahaan," jelasnya.

Sebagai catatan, laporan keuangan Juni 2020 menunjukkan, kas dan setara kas dari perusahaan yang dipimpin oleh Manoj Dhamoo Punjabi ini tercatat sebesar Rp 142,68 miliar dari Desember 2019 sebesar Rp 178,31 miliar.

Perseroan bersama MD Entertainment ini akan mendapatkan tambahan pendapatan dari hasil kerja sama ini dalam produksi film film seri tersebut yang akan tayang dalam Digital Film Industries.


[Gambas:Video CNBC]

(tas/tas)

Let's block ads! (Why?)

baca dong https://www.cnbcindonesia.com/market/20200922072803-17-188392/genjot-bisnis-manoj-punjabi-siapkan-rp-75-m-garap-4-film

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Genjot Bisnis, Manoj Punjabi Siapkan Rp 7,5 M Garap 4 Film - CNBC Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.