KOMPAS.com - Sebelum disalip Avatar (2009) dan Avanger End Game (2019), Titanic menjadi film dengan pendapatan terbesar sepanjang masa.
Film besutan James Cameron ini mendapat keuntungan sekitar 2,196 miliar dollar AS atau setara dengan Rp 32 Triliun.
Film Titanic bergenre romantic-tragedy yang menceritakan sepasang kekasih yaitu Jack Dawson (Leonardo Di Caprio) dan Rose DeWitt (Kate Winslet).
Film ini menceritakan tentang kisah seorang wanita bangsawan yang jatuh hati pada pria tak berada yang memiliki jiwa yang bebas.
Hari ini 24 tahun lalu, tepatnya pada 1 November 1997, film Titanic tayang perdana di Tokyo International Film Festival.
Titanic
— Interfree (@gunerih2) November 1, 2017
Theme Song:My Heart Will Go On-Celine Dionhttps://t.co/aXmQ42WRsE
Director: James Cameron, Rease Date:1 November 1997,Won 11 Oscars pic.twitter.com/fXFjJkT7rn
Baca juga: Mengapa Titanic Bisa Tenggelam? Ini Kronologi dan Kisahnya
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email
Kisah film Titanic
Melansir Britannica, film yang disutradarai James Cameron ini berkisah tentang tenggelamnya kapal RMS Titanic pada 1912 yang dibumbui dengan cerita fiksi romantis.
Film ini sukses di pasaran, dan Titanic tercatat sebagai salah satu film dengan pendapatan terbesar sepanjang masa.
Kesuksesan Titanic juga melambungkan dua bintang utamanya, Leonardo DiCaprio dan Kate Winslet, sebagai aktor papan atas.
Jalan cerita film Titanic
November 1, 1997: "Titanic" directed by James Cameron, starring Leonardo DiCaprio and Kate Winslet premieres at the Tokyo International Film Festival (Academy Awards Best Picture 1998). #PopCulture pic.twitter.com/Yx3N9cPOD3
— DrPopCultureBGSU (@DrPopCultureBG) November 1, 2021
Film ini dimulai dengan eksplorasi puing-puing Titanic oleh pemburu harta karun yang berharap untuk menemukan berlian biru besar, yang dikenal sebagai Heart of the Ocean, yang konon hilang saat kapal tenggelam.
Mereka menemukan brankas yang berisi beberapa kertas, termasuk gambar seorang perempuan telanjang mengenakan kalung dengan permata di dalamnya.
Setelah ilustrasi tersebut ditayangkan di televisi, tim pemburu harta karun dihubungi oleh seorang wanita tua (diperankan oleh Gloria Stuart) yang memberi tahu mereka bahwa dialah perempuan yang digambarkan dalam gambar, Rose DeWitt Bukater, yang diduga tewas dalam kecelakaan itu.
Berharap dia dapat membantu mereka menemukan permata itu, para pemburu harta karun membawa Rose ke kapal ekspedisi mereka.
Sebagian besar cerita film ini kemudian diceritakan dalam kilas balik saat dia menceritakan pelayaran Titanic tahun 1912.
Baca juga: Penemu Bangkai Kapal Titanic Tawarkan Bantuan Cari MH370, tapi Ditolak
Titanic menabrak gunung es
Rose (sekarang diperankan oleh Kate Winslet) yang berasal dari kelas atas menaiki kapal bersama ibunya (Frances Fisher) dan tunangannya yang kaya, Cal (Billy Zane), yang dinikahinya karena alasan keuangan.
Tertekan karena perjodohannya, Rose berpikir untuk bunuh diri di buritan kapal. Namun, ia kemudian diselamatkan oleh Jack Dawson (Leonardo DiCaprio), seorang seniman tampan tapi tidak punya uang.
Selama perjalanan, Rose menjadi semakin tertarik pada Jack.
Dalam sebuah pertemuan rahasia, Rose meminta Jack untuk menggambarnya mengenakan kalung Heart of the Ocean, yang merupakan hadiah dari Cal.
Rose dan Jack kemudian menjalin asmara, dan Rose memberi tahu Jack bahwa dia akan pergi bersamanya begitu kapal berlabuh.
Namun malam itu tragedi menimpa mereka dan seluruh penumpang kapal lainnya, ketika Titanic menabrak gunung es.
Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Misteri Hilangnya Kapal SS Waratah 27 Juli 1909
Film termahal
Meskipun sebagian besar plot film berhubungan dengan roman fiksi antara Rose dan Jack, sutradara James Cameron berupaya keras membangun akurasi sejarah dalam set dan cerita.
Cameron sendiri melakukan beberapa kali penyelaman untuk menjelajahi kapal yang tenggelam itu, dan dia merancang replika Titanic berskala besar untuk produksi film tersebut.
Pada saat produksinya, Titanic adalah film termahal yang pernah dibuat, dengan biaya sekitar 200 juta dollar AS.
Namun, pendapatan film Titanic berhasil menutup biaya produksinya dan bahkan meraup untung beberapa kali lipat.
Titanic dinominasikan untuk 14 Academy Awards dan memenangi 11 penghargaan bergengsi di dunia perfilman tersebut.
Selain memenangi Oscar untuk film dan sutradara terbaik, Titanic juga menerima Academy Award untuk lagu "My Heart Will Go On", yang dibawakan oleh Céline Dion.
Versi 3-D dari film ini dirilis pada 2012, tak lama sebelum peringatan 100 tahun tenggelamnya kapal Titanic.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel. baca dong https://www.kompas.com/tren/read/2021/11/01/082504865/mengenang-film-titanic-yang-tayang-perdana-1-november-1997?page=allBagikan Berita Ini
0 Response to "Mengenang Film Titanic yang Tayang Perdana 1 November 1997 - Kompas.com - KOMPAS.com"
Posting Komentar