REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Beragam judul film bakal tayang di platform streaming Netflix pada Februari 2021. Ada sinema lawas yang kembali ditayangkan, maupun film baru yang digadang-gadang memenangkan piala Oscar.
Terdapat pula film independen yang diharapkan bisa semakin mendapat apresiasi dengan penayangannya di kanal global. Berikut tujuh film unggulan dari Netflix, dikutip dari laman Indiewire, Sabtu (6/2).
1. Shutter Island (2010)
Bagi yang berani mengunjungi kembali Rumah Sakit Ashecliffe serta aksi kriminalitas gila yang ada di sana, bisa menonton ulang Shutter Island. Sinema arahan Martin Scorsese ini tersedia di Netflix mulai 1 Februari.
Dalam film thriller psikologi yang disajikan dalam wujud neo-noir ini, penonton bakal terbius misteri sosok tentara AS Edward "Teddy" Daniels (Leonardo DiCaprio) dan deretan tokoh lain. Tidak rugi untuk menyimak ulang filmnya.
2. Middle of Nowhere (2012)
Ava DuVernay memang menuai sukses lewat film Selma, tapi sebelumnya pun karya-karyanya sudah mengesankan. Salah satunya adalah film independen beranggaran rendah rilisan 2012, Middle of Nowhere.
Sinema menceritakan sosok Ruby (Emayatzy Corinealdi), perawat di Compton, California, Amerika Serikat, yang berjuang sendirian setelah suaminya dipenjara. Lika-liku kehidupan Ruby yang rumit menyentuh untuk disimak.
3. Monsoon (2019)
Terima kasih untuk Crazy Rich Asians, Henry Golding menjadi salah satu aktor yang dilirik Hollywood. Peran lainnya di film Monsoon dianggap cukup mengesankan, sebagai Kit yang berkewarganegaraan Inggris-Vietnam.
Setelah 30 tahun, Kit kembali ke negara kelahirannya, Vietnam, tanpa mengerti bahasanya sedikitpun. Dia menempuh perjalanan ke Saigon dan Hanoi, mencari tempat untuk menaburkan abu keluarganya.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "7 Film Unggulan Netflix di Februari - Republika Online"
Posting Komentar