Search

Jajaran Film Dengan Biaya Produksi Termahal, Sudah Nonton? - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Untuk menghasilkan sebuah film, tentu membutuhkan biaya yang tidak sedikit karena perlu membayar pemain, penggunaan properti, wardrobe kru produksi, hingga tenaga ahli di bidangnya.

Hal-hal yang berkaitan dengan nominal tersebut akan disusun dalam anggaran produksi film. Tak jarang, film yang memiliki biaya produksi yang fantastis ini, justru menjadi film dengan pendapatan tertinggi.

Hal ini dikarenakan kualitas film yang dihasilkan sebanding dengan biaya produksi yang dikeluarkan. Berikut jajaran film termahal di Dunia versi Fortune Indonesia.

Selain itu juga biaya produksi tertinggi dalam juga dipegang oleh Avanger: Infinity War (2018), Solo: A Star Wars Strory (2018), Avanger: Infinity War (2018), dan Star Wars: The Rise of Skywalker (2019) sebesar US$ 400 juta.

Para penggemar Avanger pasti sudah tidak asing dengan film besutan Marvel Studi dan Walt Disney ini. Adapun total biaya produksi dari film Avanger Infinity War ini mencapai US$ 400 juta.

Dibalik pengeluaran yang fantastis tersebut, film ini berhasil menggaet hati penonton dan meraup hasil sebesar US$ 2 miliar menjadi film dengan pendapatan terbesar.

Selain itu, baru-baru ini Pendapatan film garapan sutradara James Cameron, Avatar: The Way of Water jadi sorotan, mengingat kabarnya film ini menghabiskan dana luar biasa besar untuk produksinya.

Tayang di pasar internasional, termasuk China, film sekuel Avatar ini mencatat penghasilan menakjubkan di angka 435 juta atau sekitar Rp 6,7 triliun di minggu pertama tayang. Ini diperoleh dari US$ 134 juta untuk box office domestik dan tambahan US$ 301 juta dari pasar luar negeri.

Dikabarkan bahwa film ini diproduksi dengan anggaran sebesar 400 juta dollar AS atau sekitar Rp 6,2 triliun.

Untuk itu agar mencapai titik impas, James Cameron baru-baru ini mengungkapkan bahwa The Way of Water kemungkinan harus mencapai posisi sebagai film terbesar ketiga atau keempat dalam sejarah.

TIM RISET CNBC INDONESIA

Artikel Selanjutnya

Kontroversi Anti-Muslim India 'Makan Korban' Baru: Aamir Khan


(aum/aum)

Adblock test (Why?)

baca dong https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMieWh0dHBzOi8vd3d3LmNuYmNpbmRvbmVzaWEuY29tL2xpZmVzdHlsZS8yMDIyMTIyMjEwNDkxMS0zMy0zOTkxNjMvamFqYXJhbi1maWxtLWRlbmdhbi1iaWF5YS1wcm9kdWtzaS10ZXJtYWhhbC1zdWRhaC1ub250b27SAX1odHRwczovL3d3dy5jbmJjaW5kb25lc2lhLmNvbS9saWZlc3R5bGUvMjAyMjEyMjIxMDQ5MTEtMzMtMzk5MTYzL2phamFyYW4tZmlsbS1kZW5nYW4tYmlheWEtcHJvZHVrc2ktdGVybWFoYWwtc3VkYWgtbm9udG9uL2FtcA?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jajaran Film Dengan Biaya Produksi Termahal, Sudah Nonton? - CNBC Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.