Search

5 Film Horor Berlatar Hotel yang Mengerikan - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Selain rumah kosong dan kuburan, hotel juga menjadi salah satu latar yang sering digunakan dalam film horor. Terdapat sejumlah film horor berlatar hotel yang mengerikan.

Misalnya, film The Shining (1980) yang diadaptasi dari novel bertajuk sama karya Stephen King. Selain itu, ada pula Psycho (1960) dan 308 (2013).

Berikut rekomendasi 5 film horor berlatar hotel yang mengerikan.


1. The Shining

Film ini fokus pada karakter Jack Torrance yang berprofesi sebagai penulis. Meski menjalani hidup sebagai pecandu alkohol, ia memiliki cita-cita yang sangat tinggi.

Suatu ketika, Jack menerima tawaran pekerjaan sebagai pengelola Hotel Overlook di kawasan Colorado Rockies. Ia pun mengajak istrinya, Wendy dan anaknya, Danny.

Berbagai hal aneh dan menakutkan terjadi di hotel itu sejak Jack tiba. Belakangan diketahui bahwa Danny memiliki kekuatan untuk melihat masa lalu yang disebut The Shining.

2. 308

Film ini diadaptasi dari legenda di sebuah hotel yang terletak di Pelabuhan Ratu. Sejak dulu, sosok gaib yang dikenal dengan nama Nyi Roro Kidul menetap di kamar 308 hotel tersebut.

Dalam film ini, hotel itu diberi nama Samudera Beach. Pengelola hotel melarang housekeeping supervisor baru, Naya, untuk memasuki kamar 308 meski tidak menjelaskan alasan pasti.

Bukan hanya itu, Naya juga dilarang mengenakan baju berwarna hijau karena bisa menarik perhatian Nyi Roro Kidul. Sejak hari pertama bekerja, Naya mulai merasakan hal-hal aneh.

[Gambas:Youtube]

3. Private Parts

Cerita ini berawal ketika Cheryl bertengkar dengan teman sekamarnya. Masalah itu membuatnya memutuskan untuk pindah ke hotel milik tantenya, Martha, di Los Angeles.

Cheryl merasakan hal aneh sejak pertama kali menempati hotel itu. Terlebih tantenya merupakan orang aneh yang terobsesi berbagai hal yang berkaitan dengan pemakaman dan pembunuhan.

Masalah Cheryl bertambah ketika ia menjadi objek seorang pria bernama George. Bahkan George mengintip Cheryl ketika sedang mandi.

[Gambas:Youtube]

4. Psycho

Film ini fokus pada sosok perempuan bernama Marion Crane yang berhasil menggelapkan sejumlah uang. Di tengah perjalanan, dia memutuskan untuk bermalam di sebuah hotel yang dilewatinya.

Alih-alih beristirahat, nyawa Marion justru terancam. Di hotel itu, ada seorang pembunuh berantai Norman Bates yang pintar berpura-pura sebagai orang baik.

[Gambas:Youtube]

5. Kamar 207

Film ini berlatar sebuah hotel bernama Mary's Inn yang dimiliki Shasi dan ayahnya. Nama hotel itu diambil dari pemilik pertama yang kemudian bunuh diri pada hari pernikahannya lantaran calon suami tidak datang.

Shasi memutuskan menjual hotel itu saat ayahnya meninggal dunia. Namun, hotel itu tak kunjung laku karena sudah dikenal berhantu, banyak pengunjung yang mengaku diganggu penampakan Mary.

Alhasil, Shasi memutuskan untuk memanggil pengusir setan. Ia berharap penampakan Mary tidak pernah muncul agar bisa menjual hotel dengan mudah.

[Gambas:Youtube]


Itulah lima rekomendasi film berlatar hotel yang mengerikan dan bisa Anda tonton kembali.

(adp/ptj)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)

baca dong https://www.cnnindonesia.com/hiburan/20210703135444-220-662756/5-film-horor-berlatar-hotel-yang-mengerikan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "5 Film Horor Berlatar Hotel yang Mengerikan - CNN Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.