Search

Tayang di Asia Tenggara dan Eropa, Film Jangan Sendirian Bikin Bangga - BeritaSatu

Jakarta, Beritasatu.com - Sebuah film bergenre thriller horor berjudul Jangan Sendirian rencananya akan tayang serentak hari ini, Kamis (1/4/2021) diseluruh bioskop Indonesia. Tak hanya akan tayang di Indonesia, film yang diproduksi AD Glow Picture ini juga akan tayang di 5 negara ASEAN lainnya dan ini membuat bangga Produser eksekutif, AJi Fauzi.

"Film ini unik menarik dan genre horor yang baru. Buktinya setelah nonton trailernya teman-teman dari negara ASEAN langsung tertarik dan mau ambil film kita. Jadi alhamdulillah film ini akan menembus pasar di Malaysia, Singapura, Brunei, Kamboja dan Vietnam. Ini akan jadi prestasi kita karena selama pandemi ini dunia perfilman kita kan agak terpuruk lantaran banyak bioskop yang ditutup akibat pandemi, karena sebenarnya film ini harusnya tayang Maret 2020 lalu," ungkap Aji dalam keterangannya, Rabu (1/4/2021).

Aji Fauzi menambahkan, film yang dibintangi oleh 4 anak muda, Agatha Vallerie, David John Schaap, Jasi Michelle Tumbell, Henry Boboy, dan mendiang aktor senior Robby Sugara ditargetkan capai 1 juta penonton. Film ini diharapkan akan menjadi momentum kebangkitan film-film produksi lokal sejak pandemi Covid-19 setahun belakangan.

"Film ini bukan saja akan tayang di ASEAN tapi karena kita juga akan berangkat ke Asia Pasifik, ke Jepang dan Eropa supaya diterima di sana dan semoga ini akan berjalan sesuai harapan kami semua. Mereka di sana setelah tayang di Indonesia, meminta agar gambar, efek film harus di upgrade lagi disesuaikan, kalau mau tayang di sana," lanjutnya.

Yang lebih istimewanya lagi, soundtrack film ternyata digarap musisi Eros "Sheila On 7" dan dinyanyikan oleh Henry Boboy yang juga selaku eksekutif produser.

Film Jangan sendirian sendiri bercerita dibuat berdasarkan sesuatu yang dekat dengan pengalaman kita sehari-hari dimana begitu banyak orang yang takut dengan kesendirian, takut gelap, atau merasa diteror ketakutan tanpa siapa dan sebab apapun, kecuali sendirian yang tunggal itu. Berangkat dari sinilah judul film Jangan Sendirian dipercaya lebih mudah menempel di benak masyarakat atau calon penontonnya nanti.

Dalam film tersebut bakal muncul juga sosok yang disebut iblis dalam film ini yang penampakannya mirip hantu di Stranger Things (netflix).

Sumber: BeritaSatu.com

Let's block ads! (Why?)

baca dong https://www.beritasatu.com/hiburan/754261/tayang-di-asia-tenggara-dan-eropa-film-jangan-sendirian-bikin-bangga

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tayang di Asia Tenggara dan Eropa, Film Jangan Sendirian Bikin Bangga - BeritaSatu"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.