Search

Sinopsis Film Ivanna, Teror Berdarah Hantu Wanita Belanda - detikcom

Makassar -

Sinopsis film Ivanna menceritakan tentang hantu wanita Belanda yang meneror penghuni sebuah panti. Film Ivanna dapat menjadi salah satu pilihan bagi penikmat film horor yang saat ini tayang di bioskop Makassar.

Saat ini film Ivanna mulai tayang di bioskop Makassar pada 14 Juli 2022 lalu. Saat ini film genre horor tersebut dapat dinikmati di semua bioskop Makassar.

Film Ivanna merupakan karya garapan sutradara Kimo Stamboel produksi MD Pictures. Film ini diadaptasi dari novel Meruntih Berang Ivanna Van Dijk karya Risa Saraswati dan merupakan spin off dari film Danur 2: Maddah.


Tampil sebagai pemeran dalam film ini, aktor Caitlin Halderman, Jovarel Callum, Junior Roberts, Shandy William, Sonia Alyssa, Taskya Namya, Tanta Ginting, Rina Hassyim, Yati Surachman, Yayu Unru, M.Khan, Kenes Andari, dan Hiroaki Kato.

Sinopsis Film Ivanna

Melansir MD Pictures, sinopsis film Ivanna menceritakan Ambar dan adiknya Dika pergi ke sebuah panti jompo setelah kedua orang tuanya meninggal. Ambar memiliki keterbatasan penglihatan (low vision), namun ternyata mampu melihat hal-hal yang tidak dapat dilihat orang lain.

Panti jompo yang telah berdiri cukup lama tersebut dikelola oleh sahabat orang tua mereka bernama Wati. Wati pun merasa memiliki tanggung jawab untuk menampung mereka setelah mendengar kedua sahabatnya telah meninggal.

Wati tinggal di panti itu bersama anaknya yang seumuran Ambar, Agus namanya. Agus langsung menyambut senang kedatangan Ambar, apalagi tepat saat itu menjelang hari lebaran, para penghuni panti banyak yang mudik, termasuk Wati.

Agus tetap harus tinggal untuk menjaga panti. Ketika Ambar dan Dika datang, di Panti Jompo itu hanya tersisa Nenek Ani, Kakek Farid dan Oma Ida, serta seorang perawat yang juga merupakan kekasihnya Agus, RINA.

Kehidupan di panti jompo itu menjadi harapan kebahagiaan baru bagi Ambar dan Dika. Namun, siapa sangka Ambar dan keluarga baru nya itu mendapatkan teror saat mereka merayakan lebaran.

Ambar dan keluarganya itu diteror sosok hantu bernama Ivanna, wanita cantik asal Belanda yang berambut pirang. Hantu Ivanna sangat membenci orang-orang berparas Melayu, wanita cantik, dan keluarga bahagia.

Kebencian Ivanna merupakan dendam masa lalu setelah menjadi korban ketidakadilan pada masa transisi antara kolonial Belanda dan Jepang. Kebaikan keluarga Ivanna terhadap masyarakat pribumi pada masa itu justru dikhianati, hingga ia akhirnya tewas mengenaskan.

Pagi itu jadi lebaran yang paling menyedihkan dan juga mencekam bagi Ambar dan keluarganya. Keadaan semakin mencekam ketika Ambar dan penghuni panti menemukan salah satu dari mereka meninggal tragis penuh darah.

Ambar dan sisa penghuni dituntut untuk menyelesaikan misteri kelam yang terjadi pada masa lalu di panti tersebut sebelum entitas jahat yang penuh dendam mengambil kepala mereka. Bagaimanakah nasib mereka selanjutnya?

Perlu menjadi perhatian bahwa film ini memiliki batasan usia 17+ sehingga tidak direkomendasikan bagi anak-anak. Diharapkan penonton bijak dalam memilih film yang akan ditonton di bioskop Makassar.

Simak Video "Musisi Jepang Hiroaki Kato Berakting di Film Horor 'Ivanna'"
[Gambas:Video 20detik]
(sar/asm)

Adblock test (Why?)

baca dong https://www.detik.com/sulsel/berita/d-6183212/sinopsis-film-ivanna-teror-berdarah-hantu-wanita-belanda

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sinopsis Film Ivanna, Teror Berdarah Hantu Wanita Belanda - detikcom"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.