Rumah produksi Universal Pictures akan merilis tujuh film horor klasik yang bisa diakses gratis di kanal YouTube mulai 15 Januari mendatang.
Sebagaimana dilansir NME, film tersebut akan tersedia di kanal YouTube bernama Fear: The Home of Horor.
Tujuh film horor klasik akan dirilis secara berkala yang dimulai dengan Dracula (1931) dan The Mummy (1932) pada 15 Januari mendatang.
Film Dracula sendiri menuai kesuksesan di masanya, baik secara komersil maupun pengakuan di bidang seni. Sosok Dracula yang diperankan Bela Lugosi bahkan menjadi ikon baru sebagai arketipe golongan vampir.
Performa The Mummy tidak kalah dengan Dracula. Film ini bahkan telah diproduksi ulang sebanyak dua kali, yaitu pada dekade 1960-an, 2000-an, dan 2010-an.
Penayangan film horor klasik dilanjutkan dengan Frankenstein (1931) dan Bride Of Frankenstein (1935) pada 16 Januari. Dua film ini disebut-sebut sebagai pionir film horor monster Frankenstein.
Pada 17 Januari, Universal Pictures akan merilis tiga film sekaligus, yaitu The Invisible Man (1933), The Wolf Man (1941), dan Abbott And Costello Meet Frankenstein (1948).
Universal Pictures sendiri telah memproduksi ulang The Invisible Man yang rilis Februari tahun lalu. Film yang diproduksi dengan biaya US$7 juta ini meraup pendapatan sebesar US$143,2 juta.
(chri/has) baca dong https://www.cnnindonesia.com/hiburan/20210106171056-220-590310/universal-akan-rilis-7-film-horor-klasik-gratis-di-youtubeBagikan Berita Ini
0 Response to "Universal Akan Rilis 7 Film Horor Klasik Gratis di YouTube - CNN Indonesia"
Posting Komentar